Siapkan Nyali Anda Untuk Dead Space 2

Author
Deliusno
Reading time:
June 15, 2010

EA secara resmi mengumumkan tanggal peluncuran Dead Space 2. Awal tahun depan, tepatnya pada tanggal 25 Januari 2011, Anda dapat memainkan sekuel game horor yang berhasil membuat saya tidak dapat tidur beberapa hari. Game ini akan dirilis untuk konsol PS3, XBOX 360, dan PC.

Anda akan kembali bermain sebagai Isaac Clarke. Isaac Clarke adalah jagoan utama di Dead Space pertama. Di sekuel game ini, Isaac akan mendapatkan baju dengan desain baru.

Tidak terlalu banyak detail yang diberikan EA mengenai game ini. Melalui website resminya, EA bercerita kalau Isaac akan kembali bertualang sendiri. Setelah bangkit dari koma panjang di kota “The Sprawl”, Isaac akan kembali menemukan petualangan yang lagi-lagi tetap menyeramkan. Tetap berhadapan denganterl monster-monster jahat, ditambah lagi dikejar pemerintah, dan juga dihantui oleh kematian sang kekasih, Isaac akan berusaha keras untuk bertahan.

Beberapa bulan lalu, saya memberanikan diri memainkan Dead Space, sebuah game horor untuk konsol XBOX 360. Di dalam game tersebut, saya berperan sebagai Isaac Clarke, seorang teknisi yang bekerja di planet lain. Di planet tersebut, saya menemukan sebuah artifak. Di artifak tersebut tinggal beberapa entitas lain yang dapat membuat manusia menjadi monster! Suasana game tersebut sangat mencekam, disertai lagu yang membuat bulu roma berdiri. Bagaimana dengan kisah selanjutnya dari game tersebut? Jujur, saya tidak tahu karena saya tidak menamatkan game tersebut. Saya terlalu takut untuk melanjutkan game ini. Ya, silahkan sebut saya penakut. Apakah saya akan memainkan Death Space 2? Kita lihat saja nanti.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…