Aplikasi Transjakarta untuk pengguna Blackberry

Author
David Novan
Reading time:
July 7, 2010

Bayangkan kejadian berikut ini: Anda harus pergi ke sebuah wawancara kerja yang sangat penting menggunakan busway. Namun, Anda hanya mengetahui posisi kantor yang akan Anda kunjungi dan tidak mengetahui koridor mana saja yang perlu Anda gunakan! Akibatnya, Anda berputar cukup lama di beberapa koridor dan Anda telat menghadiri wawancara kerja yang penting tersebut!

Contoh kasus lain yang mungkin terjadi adalah Anda ingin mengetahui kepadatan antrian yang terjadi di beberapa halte busway penting seperti halte Harmoni. Aplikasi Transjakarta dari Adicipta Inovasi Teknologi merupakan sebuah solusi yang sangat berguna untuk menyelesaikan masalah di atas.

bbtrans 01

Aplikasi ini memberikan beberapa pilihan bantuan yang sangat menarik untuk para pengguna Blackberry yang menggunakan jasa busway Transjakarta. Jadi, jangan khawatir bila Anda buta arah ketika ingin menggunakan busway! Aplikasi ini akan membantu Anda. Apa saja yang dapat Anda temui dalam aplikasi ini? Terus baca ulasan kami!

Bantuan pertama yang sangat berguna untuk para pengguna busway adalah adanya peta seluruh trayek Transjakarta. Semua titik tujuan Transjakarta dapat Anda temui di sini. Bahkan pada bagian ini Anda juga dapat menemukan semua posisi halte transit. Setiap titik dalam peta ini dibagi dalam kode warna tergantung dari koridornya. Jadi, Anda dapat mencari titik yang akan Anda kunjungi dengan mudah demi menemukan koridor yang perlu Anda gunakan.

bbtrans 02

Selain mencari posisi tujuan melalui peta, Anda juga dapat menggunakan daftar koridor yang dilengkapi dengan tujuan trayeknya, seperti Blok M – Kota (koridor 1) dan Lebak Bulus – Harmoni (koridor 8). Bila Anda meng-klik salah satu dari daftar koridor tersebut, Anda juga akan menemukan daftar baru yang berisi nama halte yang dilewati busway dengan tujuan tersebut. Lalu, bagaimana bila Anda klik kembali nama halte tersebut? Anda akan langsung diperlihatkan posisi halte tersebut dalam peta! Sangat praktis!

Feature terakhir yang sangat berguna dalam aplikasi ini adalah adanya gambar dari kamera di beberapa halte penting. Ketika Anda menggunakan opsi ini, Anda akan langsung diberikan foto aktual dari keadaan halte! Bila Anda pilih opsi refresh, foto tersebut akan berubah menjadi foto aktual baru yang diambil ketika Anda mengirim perintah refresh tersebut! Jadi, Anda dapat menghindari antrian yang menyesakkan dengan mencari saat yang tepat untuk memasuki halte.

bbtrans 03
Berdasarkan foto kamera halte Harmoni di atas, halte telah penuh sesak dari jam 3 sore.

Aplikasi yang sangat berguna ini tentunya akan memudahkan para pengguna Blackberry yang harus berjuang melawan sesaknya Transjakarta. Tertarik? Anda dapat men-download aplikasi ini melalui alamat website www.max-studio.net/TransJakarta.jad.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…
March 28, 2024 - 0

Shift Up: Rambut Panjang EVE Tahan Pengembangan Stellar Blade Satu Tahun

Sebuah fakta yang tidak bisa dibantah bahwa seperti apa yang…