Family Farm: Fresh Start

Author
David Novan
Reading time:
July 20, 2010

Game yang kecil ukurannya dan enteng dimainkan atau yang kami sebut Lite Game merupakan pilihan yang sangat baik untuk menghilangkan kebosanan dan kejenuhan! Oleh karena itu, kami memilihkan beberapa game kecil penghilang kejenuhan tersebut dan me-review-nya! Mulai dari game kecil dari Big Fish Games bernama Family Farm: Fresh Start!

Family Farm merupakan game puzzle yang bertujuan mencocokkan gambar sebanyak minimal 3 buah (disebut juga Match 3) dan menghilangkannya untuk mendapatkan skor. Jadi, Anda tinggal mencari gambar yang mirip secara vertikal atau horizontal pada layar permainan. Setelah Anda memindahkan gambar tersebut ke kawannya yang mirip, Anda akan mendapatkan skor dan gambar tersebut hilang! Pada game ini, gambar yang hilang akan memberikan ruang kosong yang diisi gambar lain di atasnya.

fam001
Urutkan gambar yang sama untuk mendapatkan skor!

Terdengar mudah? Tunggu dulu! Game ini ternyata menyimpan beberapa kejutan yang menarik! Mulanya game ini terlihat mudah; karena hanya sedikit jenis gambar dan elemen penghambat di dalam area permainan. Setelah Anda berhasil menyelesaikan sebuah stage, Anda akan mendapatkan sejumlah uang. Uang tersebut dapat Anda gunakan untuk membeli bangunan baru di peternakan Anda. Ya, tujuan utama dari permainan ini adalah membeli bangunan dengan uang yang Anda dapatkan untuk mengembalikan peternakan yang Anda miliki ke masa kejayaannya. Semakin banyak bangunan yang Anda beli, semakin sulit pula game ini. Mengapa demikian?

fam002
Gunakan uang yang didapatkan untuk membangun peternakan Anda!

Bangunan yang Anda beli akan memberikan gambar baru yang membuat permainan menjadi semakin rumit. Dengan semakin banyaknya variasi gambar dalam area permainan, mencocokkan gambar menjadi semakin membutuhkan pemikiran yang dalam! Apalagi Anda akan menemukan beberapa hambatan di area permainan, seperti gambar yang harus dicocokkan lebih dari sekali untuk dihilangkan, serangga yang dapat berpindah tempat (membuat gambar yang harus dicocokkan berantakan urutannya, dan batang kayu yang menutupi gambar. Semua hambatan tersebut akan semakin bervariasi seiring jalannya permainan.

fam005
Permainan dipersulit dengan kemunculan berbagai hambatan.

Untungnya, Anda juga mendapatkan bantuan yang sangat berguna. Anda dapat membeli power up yang dapat digunakan ketika bermain. Misalnya, Anda dapat membeli sekop untuk menghilangkan satu gambar. Atau Anda juga dapat membeli power up yang menghilangkan satu baris gambar dengan mudahnya! Namun, Anda tidak dapat terus menggunakan power up itu dalam waktu yang berdekatan. Setelah sebuah power up digunakan, Anda harus menunggu beberapa saat hingga ia dapat digunakan kembali. Lamanya menunggu tergantung dari keampuhan power up tersebut. Semakin kuat, maka semakin lama pula Anda harus menunggu. Hal ini membutuhkan strategi khusus, mengingat Anda diberikan waktu terbatas untuk menyelesaikan sebuah stage.

fam004
Anda dapat membeli power up untuk membantu permainan di kala sulit.

Bagaimana? Anda tertarik memainkan game ringan semacam ini? Selain mudah diinstalasi, game ini juga membutuhkan spesifikasi komputer yang rendah, mudah di-minimize bila Anda tidak ingin bos Anda memergoki ketika bermain, dan memiliki tingkat kesulitan yang lumayan menantang! Bila Anda tertarik, Anda dapat men-download game ini pada alamat websitenya. Nantikan pula review Lite Game Jagat Review berikutnya!

Jenis:

Puzzle Match 3

Website Resmi:

www.bigfishgames.com/download-games/8071/

Kesimpulan:
Family Farm memiliki bentuk permainan yang mudah dimengerti, membuat ketagihan, dan memiliki tingkat kesulitan yang tinggi.

Kelebihan:
Anda dapat menggunakan uang untuk membeli power up dan meningkatkan kesulitan permainan.

Kekurangan:
Tingkat kesulitan yang menanjak terlalu curam dapat membuat beberapa pemain patah semangat.

Cocok untuk:
Gamer yang menyukai puzzle dan berpikir keras.

Tidak cocok untuk:
Gamer yang hanya mencari permainan dengan tingkat kesulitan rendah dan tidak memusingkan.

Spesifikasi:

OS: Windows XP/Vista

CPU: 800 Mhz

RAM: 256 MB

DirectX: 8.0

Hard Drive: 54 MB

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…