Logitech Wireless Solar Keyboard K750: Tanpa Kabel, Tanpa Ganti Baterai, Tanpa Repot

Reading time:
February 3, 2011

Persoalan baterai sudah lama menjadi momok perangkat input nirkabel seperi mouse dan keyboard. Meskipun menawarkan kepraktisan lebih karena penggunanya tidak terbatasi oleh jeratan kabel, mungkin beberapa orang enggan beralih ke perangkat wireless karena tidak mau direpotkan oleh urusan mengganti baterai yang habis. Nah, dengan produk Wireless Solar Keyboard K750 yang mampu mengubah cahaya menjadi daya listrik, Logitech menawarkan solusi yang menarik untuk masalah ini.

Wireless Solar Keyboard K750

Kotak kemasan Logitech Wireless Solar Keyboard K750
logitech wireless solar keyboard k750 keyboard1
Inilah Logitech Wireless Solar Keyboard K750, keyboard yang dilengkapi dengan dua panel surya di sisi-sisi atas untuk mengubah cahaya menjadi energi listrik

Sekilas, Logitech Wireless Solar Keyboard K750 mengingatkan kami pada kalkulator yang juga  dilengkapi dengan panel surya (mungkin Anda juga pernah melihatnya?). Konsep yang diusung pun serupa, yaitu energi listrik hasil konversi cahaya digunakan untuk mengisi ulang baterai. Tunggu dulu, baterai? Tentu saja, baterai digunakan untuk menyimpan energi listrik tadi sehingga Wireless Solar Keyboard K750 juga dapat beroperasi saat tidak ada cahaya. Menurut keterangan di website Logitech, baterai Wireless Solar Keyboard K750 dapat bertahan selama 3 bulan tanpa re-charge.

Feature

logitech wireless solar keyboard k750 solar
Dua buah panel surya terdapat di sisi kiri dan kanan atas Wireless Solar Keyboard K750. Ukurannya cukup besar untuk menangkap cahaya dalam jumlah yang mencukupi

Pada gambar di atas, Anda juga dapat melihat bahwa beberapa tombol memiliki fungsi kedua (ditandai dengan simbol berwarna kuning di permukaan tombol yang bersangkutan). Layaknya keyboard notebook, Logitech Wireless Solar Keyboard K750 dilengkapi dengan tombol “Fn” yang dapat digunakan untuk mengaktivasi fungsi kedua yang terdapat di tombol tombol tersebut, seperti mengatur volume speaker, membuka e-mail, dsb.

Layout tombolnya sendiri termasuk standar. Dengan desain chiclet dan permukaan glossy, keyboard ini terlihat manis dan elegan. Garis tipis berwarna putih di pinggiran Wireless Solar Keyboard K750 semakin  menguatkan kesan tersebut. Selain tombol “Fn” tadi,Satu-satunya hal berbeda yang kami temukan adalah tombol “ctrl” yang memiliki ukuran lebih besar dan lebar daripada kebanyakan keyboard desktop.

logitech wireless solar keyboard k750 edge
Tombol “ctrl” memiliki ukuran yang lebih besar dan lebar

Di balik Wireless Solar Keyboard K750, Anda dapat menemukan kaki penyangga berengsel yang dapat menaikkan bagian belakang keyboard ini sehingga membentuk sudut sebesar 8 derajat untuk menambah kenyamanan mengetik. Ini adalah fitur umum yang juga ditemukan di hampir semua keyboard desktop.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

April 16, 2024 - 0

Review Zyrex Maveric Ultra X: Laptop Indonesia Terkencang!

Merk lokal yang satu ini akhirnya mengeluarkan lini Laptop Gaming…
April 15, 2024 - 0

Review Lenovo IdeaPad Slim 5i Ultra: Laptop Core Ultra Terbaru dengan Harganya Terjangkau!

Kalian lagi cari laptop dengan prosesor Intel Core Ultra yang…
April 15, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook DUO (2024) UX8406: Laptop Dua Layar Kencang untuk Kerja Lebih Produktif

Laptop ini bisa bikin kerja dengan dua layar lebih mudah…
April 4, 2024 - 0

Review Axioo Pongo 725: Laptop Gaming Murah yang Kencang

Ngomongin brand laptop lokal memang ga ada habisnya, selalu saja…

Gaming

April 19, 2024 - 0

Tolak Langsung Blokir Game Online, KOMINFO Tegaskan Sudah Ada Sistem Rating Umur

Terlepas dari fakta bahwa sumber masalahnya bisa datang dari mana…
April 18, 2024 - 0

Usia Studio 10 Tahun, Dev. It Takes Two Akan Bagi Info Baru Tahun Ini

Ada banyak kasus dimana bukan visualisasi luar biasa realistis, musik…
April 18, 2024 - 0

2K Punya Pengumuman Terkait Franchise Mafia?

Di tengah barisan game open-world yang tersedia di pasaran saat…
April 18, 2024 - 0

Pocketpair Bangga “Tiruan” Palworld di Pasar Mobile Bermunculan!

Sebuah sensasi, sebuah fenomena, tidak ada lagi kalimat yang sepertinya…