Popularitas E-book Terus Meningkat

Author
Deliusno
Reading time:
March 21, 2011

Popularitas e-book terus saja meningkat. Menurut data yang diluncurkan oleh The Association of American Publisher (AAP), jumlah penjualan e-book di Amerika Serikat pada bulan Januari 2011 mencapai angka USD69.9 juta. Persentase jumlah tersebut telah meningkat 115,8%, jika dibandingkan dengan penjualan pada bulan Januari 2010 yang hanya mencapai angka USD32,4 juta.

kindle1

Downloadable Audio books juga mulai mendapatkan popularitas. Di Amerika Serikat, penjualan Downloadable Audio books meningkat dari USD6 juta ke USD6.5 juta. Dengan kata lain, para publisher memperoleh peningkatan penjualan hingga 8,8%.

Total penjualan buku dari semua platform sedikit mengalami penurunan. Jika di Januari 2010, para publisher mampu menjual buku dengan total pendapatan USD821.5 juta, maka di tahun ini para publisher hanya mendapat USD805.7 juta. Dengan kata lain, ada penurunan penjualan hingga 1,9%.

AAP membagi laporan mereka ke dalam beberapa kategori buku. Salah satunya adalah kategori buku cetak dewasa. Menurut laporan  AAP, jumlah penjualan buku dengan tema tersebut mengalami penurunan dari angka USD55,4 juta menjadi USD49,1 juta. Dengan kata lain, ada penurunan sebanyak 11,3%.

Penjualan buku cetak dengan kategori anak-anak pun mengalami penurunan. Jika Januari tahun lalu penjualan buku cetak dengan tema anak-anak mencapai USD31,8 juta, maka di tahun ini penjualan buku anak-anak hanya mencapai USD31,2 juta atau mengalami penurunan 1,9%.

Popularitas e-book terus meningkat? Dengan diluncurkannya beberapa perangkat e-book reader, seperti Kindle, dan perangkat tablet, popularitas e-book memang terus dibuat meningkat. Perangkat-perangkat tersebut menjadi media yang paling nyaman untuk menikmati e-book. Apakah ke depannya e-book akan mengalahkan popularitas buku cetak? Kita tunggu saja!

Source: AAP

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 12, 2024 - 0

Final Fantasy XVI Versi PC Hampir Rampung, Mungkin Rilis Demo

Pendekatan yang jauh berbeda dan unik dibandingkan dengan seri-seri Final…
March 12, 2024 - 0

Preview Rise of the Ronin: Tidak Sesulit Souls!

Bermain di dua pihak, ini mungkin kesan yang mengakar kuat…
March 11, 2024 - 0

Masuk First Take, Nobuo Uematsu Bawa OST Final Fantasy VII Rebirth – “No Promises to Keep”

Karir yang cukup panjang dan ragam karya yang tidak tergantikan…
March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…