Link2SD: Aplikasi di SD Card Untuk Android Versi Lama

Reading time:
May 18, 2011

Android merupakan salah satu sistem operasi yang sangat digandrungi oleh kebanyakan orang. Bagaimana tidak, Anda dapat merasakan sebuah smartphone yang memiliki sensasi mirip iPhone dengan harga yang lebih murah. Selain itu, aplikasi yang dapat diinstal di smartphone ini sangat beragam dan sampai sekarang masih bertambah lebih banyak lagi.

Satu hal yang kurang dari Android adalah kapasitas untuk menampung semua aplikasi tersebut. Di Android Froyo, hal ini sudah dapat diatasi dengan cara masuk ke menu seting aplikasi dan memilih Move to SD. Akan tetapi, bagaimana jika Anda memakai sistem operasi Eclair dan Donut? Padahal smartphone yang masih memakai kedua sistem operasi tersebut masih banyak ditemukan di pasaran dan penggunanya pun masih banyak. Tengok saja smartphone Sony Ericsson X10 Mini, X10 Mini Pro, Garmin Asus A10, Samsung Galaxy Spica, dan lain sebagainya.

Link2SD

Masalah ini biasanya di atasi dengan menginstal kernel dan sistem operasi Android pihak ketiga yang kadang membuat smartphone menjadi tidak stabil atau malah menjadi “batu bata” (bricked). Walaupun begitu banyak pula yang berhasil dengan stabil dengan metode seperti ini. Akan tetapi, setiap App2SD yang diaplikasikan pada Android non resmi menggunakan metoda semua aplikasi yang diinstal akan ditaruh di SD. Bayangkan jika aplikasi Launcher secara otomatis terinstal di SDCard dan ternyata SDCard tersebut corrupt. Anda mau tidak mau harus melakukan reset factory device.

Link2SD Market

Bakpinar, seorang member dari forum XDA-Developers, menemukan sebuah aplikasi yang dinamakan Link2SD. Aplikasi ini dengan mudah dapat ditemukan di Android Market. Intinya, di aplikasi ini, Anda bisa memindahkan aplikasi ke SD dan secara otomatis aplikasi ini akan membuat sebuah link. Syarat pertama adalah Anda harus melakukan rooting di Android Anda. Syarat kedua adalah Anda harus membuat dua buah partisi di microSD Card Anda.

Link2SD Storage

Saya mencoba aplikasi ini pada SonyEricsson X10 Mini Pro dan hal ini membuat notifikasi storage internal sudah penuh menjadi hilang. Saya pun sudah bisa menambah sekitar 10-15 aplikasi lagi tanpa harus peduli dengan penuhnya storage internal saya. Lalu bagaimana cara mengaplikasikan Link2SD pada Android? Tunggu saja tutorialnya.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…