Computex 2011 Booth Raid: TUL

Author
Dedy Irvan
Reading time:
June 17, 2011

Produsen yang satu ini umumnya hadir ke pasar dengan nama brand lain. Akan tetapi, TUL kerap menjadi ‘biang keladi’ hadirnya teknologi terkini, dengan harga terjangkau. Oleh sebab itu, kesempatan bertandang ke ruang pamer TUL, tidak akan kami lewatkan.

Baru saja hadir di ruang pamer TUL, kami langsung disambut Pak Ping. Ya, kami sebut “Pak” Karena beliau memang berasal dari Indonesia. Jadi, perkenalan produk TUL memang terasa agak berbeda dibandingkan dengan produk lainnya, karena dibawakan dalam bahasa Indonesia.

Produk yang pertama kali diperlihatkan adalah sebuah tablet PC yang cantik. Mengusung layar 10” dan bodi yang solid, kami langsung tertarik untuk mencobanya.

IMG 3201
Prototype: Tablet yang kami coba masih menggunakan Android 2.3, tapi yang akan dipasarkan nantinya menggunakan Android 3.0.
IMG 3203
Slot USB dan HDMI tersedia pada tablet yang diperkuat CPU tangguh ini.
IMG 3207
Browsing: Sebagaimana Tablet berprosesor NVIDIA Tegra2 lainnya, membuka-buka website terasa ringan dan cepat.
IMG 3204
Kamera: kamera di sisi belakang beresolusi 5 MP dan yang menghadap pengguna adalah 2 MP.
IMG 3210
Slot: Slot memory card ada di dalam tempat tertutup. Sementara SIM card (bila modul 3G dipasang) terletak di sampingnya.

Beranjak dari Tablet PC, kami mengarah ke sebuah meja dengan beragam produk dari keluarga AMD Brazos (APU).

IMG 3229
AMD Brazos: Solusi berbasis keluarga AMD APU yang ditawarkan oleh TUL.
IMG 3228
PC mungil: PC ini berisikan board Mini-ITX dengan AMD C-50.

Sebuah PC mungil yang berisikan board TUL dengan AMD C-50 tampak sedang menjalankan video beresolusi tinggi. Solusi semacam ini yang diharapkan menjadi pengganti desktop berukuran besar dan pantas dipajang di ruang keluarga sebagai sarana hiburan utama.

IMG 3224
AMD E-450: Solusi AMD Brazos terbaru, yang belum pernah terlihat di pasaran bebas.

Sebuah kejutan hadir di meja kecil ini. TUL ternyata sudah memajangkan sebuah board Mini-ITX dengan motor AMD E-450. Penerus E-350 ini ternyata sudah disiapkan oleh TUL. Siapa ya, yang akan memasarkannya di Indonesia?

IMG 3227
Detail E-450: Ini dia APU dan chipset AMD E-450 yang dipamerkan TUL.

Di akhir kunjungan singkat ini, kami sempat pula melayangkan pandangan pada sebuah modul SSD yang ditawarkan TUL. Bermotorkan kontroler sand force, SSD ini menjanjikan performa yang cukup tinggi.

IMG 3232
SSD: Ternyata, TUL juga menyediakan solusi SSD.

Usai menyimak penjelasan Pak Ping, kami pun berpamitan dan beranjak menuju ruang pamer lainnya. Ah, ternyata sesekali menerima pemaparan produk dalam bahasa Indonesia itu menyenangkan juga. Setidaknya “mesin penterjemah” di dalam otak kami sempat beristirahat sesaat.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…