Review-Imation Wired Mouse: Kecil, Sederhana, dengan Sensor Biru

Reading time:
June 25, 2011

Nama Imation mungkin lebih dikenal sebagai pembuat produk-produk storage untuk komputer. Belakangan, perusahaan yang telah berdiri selama puluhan tahun tersebut juga mencoba membuat perangkat lain, salah satunya mouse. Seperti apa perangkat input bikinan mereka ini?

Kemasan Imation Wired Mouse berupa kotak plastik blister pack yang terlihat sederhana. Di dalamnya, hanya terdapat unit mouse tanpa ada tambahan kelengkapan lain.

Imation Wired Mouse

imation wired mouse mouse
Imation wired mouse berbentuk mungil, simetris, dan sederhana. Sebagian besar permukaan tubuh mouse ini terbuat dari bahan plastik bertekstur yang terasa sedikit kasar saat diraba (agar tidak licin). Di tengah, terdapat bagian yang terbuat dari plastik glossy dengan logo Imation.

Sesuai namanya, Imation Wired Mouse menggunakan kabel sebagai sarana komunikasi data dengan komputer. Dengan begitu, mouse ini pun tidak membutuhkan baterai sebagai sumber tenaga. Konsekuensinya, pengguna harus terhubung dengan komputer melalui kabel, yang mungkin akan terasa sedikit mengganggu dalam beberapa keadaan, misalnya saat menggunakan notebook di perjalanan.

imation wired mouse upside
Wired Mouse adalah produk mouse sederhana yang hanya memiliki tiga tombol. Tombol klik kiri dan kanan didesain menyatu dengan sebuah garis pemisah tipis di bagian tengah. Scroll wheel merangkap fungsi sebagai tombol ketiga.
imation wired mouse side
Dilihat dari samping, Wired Mouse tampak relatif lebih datar dibandingkan kebanyakan mouse desktop.

Di bagian bawah, terdapat sensor optik BlueTrace yang menggunakan LED berwarna biru (bukan merah seperti pada kebanyakan mouse optik lainnya). Sensor jenis ini mampu bekerja di hampir semua jenis permukaan benda dengan baik, mulai dari meja kayu sampai karpet di lantai. Kemampuan ini bisa membantu saat Anda harus menggunakan mouse di tempat yang tidak biasa.

imation wired mouse sensor
Sensor BlueTrace pada Imation Wired Mouse memiliki resolusi 1000 dpi.

Penggunaan

imation wired mouse hand

Selain berbentuk relatif kecil, Imation Wired Mouse juga terasa sangat ringan di tangan. Hal tersebut mungkin sedikit mengurangi kenyamanan pakai karena beberapa pengguna lebih menyukai mouse yang agak berat. Selain itu, bentuk punggung Wired Mouse kurang tinggi sehingga tidak menopang jari-jari atau telapak tangan saat digunakan. Sisi positifnya, karena berbentuk simetris, mouse ini dapat pula digunakan oleh orang bertangan kidal tanpa kesulitan berarti.

Sensor BlueTrace terbukti mampu bekerja di hampir semua jenis permukaan, kecuali benda yang bersifat reflektif (memantulkan cahaya) atau transparan seperti kaca. Resolusi 1000 dpi cukup memadai untuk digunakan di monitor berukuran kecil hingga sedang (10-19 inci). Pergerakan kursor mungkin terasa sedikit lambat saat mouse digunakan pada komputer yang memiliki layar lebar dengan resolusi full-HD (1920×1080) atau lebih.

Kesimpulan

Imation Wired Mouse tampaknya adalah sebuah mouse basic tiga-tombol yang ditujukan untuk penggunaan dasar. Selain sensor BlueTrace dan bentuk relatif lebih kecil dibandingkan kebanyakan mouse desktop merupakan daya tarik utama dari mouse ini. Namun, kelebihannya hanya itu saja.

Imation Wired Mouse

Kelebihan:

  • Sensor BlueTrace mampu bekerja di hampir semua jenis permukaan benda.
  • Bentuk relatif lebih kecil dibandingkan kebanyakan mouse desktop.

Kekurangan:

  • Sedikit terlalu ringan.
  • Terasa kurang nyaman di tangan saat digunakan.
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…