[PR] Logitech Mantapkan Posisi di Indonesia dengan Rangkaian Portfolio yang Memaksimalkan Pengalaman Hiburan Digital

Author
Bimanto
Reading time:
July 6, 2011
logitech logo

Logitech  Indonesia hari ini memperkenalkan rangkaian portfolio produk terbarunya, sebagai bagian dari strategi jangka panjang mereka di Indonesia sekaligus merangkul semua mitra distribusi TI di kawasan ini.

Dengan jumlah penduduk berpendapatan menengah-tinggi, penetrasi PC dan gaya hidup perkotaan yang berkembang pesat, Indonesia merupakan pasar penting bagi Logitech. Logitech Indonesia menjawab dengan menghadirkan program-program yang lebih terfokus, strategi distribusi yang lebih kuat melalui edukasi mitra dengan teknologi dan portfolio produk yang baru.

Berbicara di konferensi pers hari ini di Indonesia, Prasenjit Sarkar, Logitech Regional Director untuk Asia Tenggara mengatakan, “Indonesia memiliki potensi pertumbuhan yang tinggi di kawasan Asia Tenggara. Memantapkan posisi kami di sini merupakan bagian yang terintegrasi strategi kami mencapai target pertumbuhan. Adopsi teknologi di pasar ini bergantung pada kemampuan kami dalam memahami dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Kami yakin, karena Logitech memiliki riwayat panjang dalam menghadirkan produk-produk inovatif yang mendukung pengalaman digital bagi semua.”

Perangkat Logitech untuk PC, Tablet dan Laptop

Rangkaian produk yang diluncurkan hari ini di antaranya mencakup jajaran produk mouse dengan teknologi nirkabel 2.4 GHz dan Logitech nano-receiver mungil berkonsep plug-and-forget. Logitech® Wireless Mouse M185, Logitech® Wireless Mouse M235 dan Logitech® Wireless Mouse M325 hadir dengan berbagai pilihan warna dan bentuk yang menyesuaikan selera penggunanya. Produk-produk mouse unik ini tersedia dengan harga terjangkau mulai dari Rp 135.000.

Logitech juga menjawab kebutuhan pengguna tablet melalui Logitech® Tablet Keyboard for iPad®. Logitech® Tablet Keyboard merupakan paket kombo keyboard-and-stand yang didesain agar mudah dibawa, di-set-up dan memberikan sentuhan nyaman di manapun tablet digunakan. Alat ini terhubung mudah dengan tablet iPad melalui Bluetooth, sehingga dapat digunakan di meja, di atas pangkuan, atau di manapun dalam jarak 10 meter dari tablet, sesuai kebutuhan penggunaan, setting, maupun kondisi lingkungan.

Bagi pengguna laptop, diperkenalkan pendingin hemat energi Logitech® Cooling Pad N200 dan N120. Pendingin ini mampu memberikan kenyamanan di manapun laptop digunakan, di sofa, tempat tidur, bahkan di lantai. Untuk menikmati hiburan di manapun, kapanpun, Logitech® Speaker Lapdesk N550 merupakan lapdesk nyaman yang memberikan pengalaman hiburan kelas bioskop melalui laptop di rumah. Sebagai penerus Logitech® Speaker Lapdesk N700 yang telah populer, produk ini didesain untuk laptop berukuran hingga 16-inci, sedangkan Logitech® Speaker Lapdesk N550 menghadirkan kualitas suara premium dan nyaman untuk laptop 14.1-inci atau yang lebih kecil.

Logitech webcam menjadikan video call berlangsung alami berkat dukungan teknologi terbaik Logitech Fluid Crystal™ yang memastikan kualitas video yang halus, gambar lebih tajam, warna lebih kaya dan suara lebih jernih dalam kondisi sehari-hari; RightSound™ technology untuk kualitas suara yang jernih; serta RightLight™ 2 technology yang menghasilkan gambar berkualitas meskipun kondisi cahaya tidak mencukupi.

Jajaran produk Logitech HD webcam terdiri dari Logitech® HD Webcam C270, Logitech® HD Webcam C525, serta Logitech® HD Pro Webcam C910.

Pengalaman Audio Logitech

Untuk audio, Logitech memperkenalkan beberapa produk papan atas termasuk Logitech® Surround Sound Speakers Z906, penerus Logitech® Z-5500 Speaker yang telah mendapat berbagai penghargaan, dengan tata suara 5.1 untuk film, game, dan musik. Dengan daya 500 watt (RMS), Logitech® Surround Sound Speakers Z906 merupakan aksesoris audio rumah yang penuh tenaga. Sertifikasi dari THX® juga memastikan pengalaman audio sekualitas bioskop di ruang hiburan keluarga.

Logitech® Wireless Speaker Adapter for Bluetooth® mampu mengalirkan musik dari smart phone atau tablet ke speaker tanpa menggunakan kabel. Adapter ini dapat dihubungkan ke speaker menggunakan koneksi analog RCA atau jack 3.5 mm standar.

Terakhir, Logitech juga memperkenalkan serangkaian produk earphone Ultimate Ears™ terbaru yang menghadirkan kualitas akustik dan kenyamanan terbaik dengan harga sangat menarik mulai dari Rp 148.000. Selain itu, earphone Ultimate Ears™ 100 Noise-Isolating tersedia dalam lima rancangan orisinal – hip-hop, elektronik, hipster, rock dan inspirational – untuk memenuhi selera dan gaya konsumen yang beragam.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…