Waffely Goods Buka Gerai Pertama di Indonesia

Reading time:
July 22, 2011

Waffel! Camilan yang satu ini mungkin tidak terlalu ternama di Indonesia. Namun, di Amerika dan Belgia, waffle menjadi camilan praktis yang disukai hampir semua orang. Budaya cinta waffle inilah yang ingin dibawa dan “ditularkan” ke masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta. Maka, hadirlah Waffely Good, waffle khas Belgia yang tentunya akan meramaikan pilihan camilan di Jakarta.

IMG 0300

Waffely Good membuka gerai pertamanya di EX Plaza, Jakarta. Tempat ini bukanlah sejenis café, namun lebih menyerupai gerai kecil, layaknya gerai-gerai waffle yang memang tersebar di jalanan Belgia. Produk Waffely Good pertama kali disebut Liege Waffle dan muncul di Kota Liege, Belgia Timur. Setelah melebarkan sayapnya ke New York, Sydney, Seoul, dan Tokyo, akhirnya waffle belgia yang satu ini hadir di Jakarta.

Apa bedanya prodyuk waffel yang ada di Waffely Good dengan produk waffel di tempat lain? Pertama, ingredients yang digunakan untuk membuat waffel Waffely Good langsung diimpor dari Belgia. Gula kristal khas Belgia memberikan cita rasa manis dan sensasi yang berbeda di mulut. Anda masih bisa merasakan kristal gula tersebut di mulut Anda. Manis sekali! Rasa manis tersebut memang sengaja dibuat otentik karena budaya orang belgia yang memang menyukai camilan manis.

IMG 0308

Kedua, panggangan waffel yang digunakan berbeda dengan panggangan yang biasa dipakai untuk membuat waffel di Indonesia yang kebanyakan terbuat dari aluminium. Waffel belgia selalu dipanggang menggunakan pemanggang dari besi, membuat panasnya merata ke seluruh bagian waffel dan membuat waffel-nya terpanggang dengan sempurna.

Waffel liege sebenarnya disajikan dalam bentuk plain (tanpa topping atau tambahan apa pun). Namun, Waffely Good memberikan inovasi agar cita rasa waffel belgia yang mereka sajikan semakin nikmat. Selain dapat langsung menikmati waffel liege dengan rasa vanilla cinnamon, pengunjung juga bisa menambahkan topping di waffle mereka dengan whipped cream dan topping saus caramel, saus sroberi, atau saus cokelat. Bagi penyuka cokelat, bisa mencoba waffel dengan topping tiga pilihan rasa cokelat, yaitu black chocolate, white chocolate, dan milk chocolate.

Sayangnya, stall ini belum menyediakan minuman di menu mereka karena konsep yang diusung disesuaikan dengan kondisi street pedestrian seperti di negara asalnya. Walau pun mengusung konsep “on the go”, gerai ini tetap menyediakan beberapa kursi bagi pengunjung yang ingin menyantap waffelnya sambil bersantai sejenak.

Harga yang ditawarkan Rp15.000/buah (waffel plain) dan Rp20.000/buah (waffel cokelat). Untuk tambahan topping dan whipped cream, dikenakan biaya tambahan Rp5.000.

Memeriahkan pembukaan baru gerai pertamanya, Waffely Good mengadakan promo buy 1 get 1 di akhir minggu. Tertarik? Jangan lupa mampir ke gerai ini saat Anda sedang berada di EX Plaza.

Waffely Good
EX Plaza lantai 1
Jl. M.H. Thamrin kav 28—30
Jakarta Pusat 10350

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…