[PR] Organisasi di Seluruh Dunia Capai Peningkatan Kinerja 50 Persen, Kesinambungan dan Penghematan Biaya dengan Hitachi Virtual Storage Platform

Reading time:
August 4, 2011

Hitachi melaporkan tingkat adopsi yang kuat di seluruh dunia dengan pengiriman lebih dari 1.000 Virtual Storage Platform dalam 10 bulan pertama

JAKARTA, 4 Agustus 2011—Hitachi Data Systems (HDS), penyedia teknologi storage dan anak perusahaan dari Hitachi, Ltd. (NYSE: HIT/TSE: 6501), mengumumkan bahwa para pelanggan segmen enterprise dari berbagai industri melakukan transformasi data center dengan menggelar fondasi komputasi Awan yang menggunakan Hitachi Virtual Storage Platform (VSP).

Di antara para pelanggan itu adalah Teliti Datacentre (Malaysia), Academica Sinica (Taiwan) dan Kiwibank (Australia). Sebagai solusi virtualisasi storage multivendor terbuka dengan tingkat kinerja dan kapasitas yang terbaik di kelasnya, Hitachi VSP membantu mereka memenuhi kebutuhan skalabilitas masif yang mencakup lingkungan server tervirtualisasi. Selain itu, Hitachi VSP membuka jalan untuk menggelar komputasi Awan. Dalam kurun waktu kurang dari satu tahun, HDS telah mengirimkan lebih dari seribu sistem VSP ke ratusan pelanggan. Dengan volume sebanyak itu, VSP berhasil memperluas eksistensinya di pasar, sekaligus menjadikannya sebagai pengenalan produk paling berhasil dalam sejarah HDS.

“Banyak organisasi terus mencari solusi yang sederhana namun efektif untuk membangun dan mengelola data center tervirtualisasi sehingga mengurangi risiko dan biaya operasional, meningkatkan kesinambungan serta  memperbesar tingkat pengembalian dari aset storage,” kata Hu Yoshida, Chief Technology Officer, Hitachi Data Systems. “Hitachi VSP adalah landasan dari visi untuk mentransformasikan pangkalan data (data center) menjadi pusat informasi (information center), di mana akses kepada konten berlangsung mulus dalam lingkungan tervirtualisasi. Manfaat yang didapatkan pelanggan adalah kemampuan meningkatkan (scale-up), memperluas (scale-out) dan memperdalam (scale-deep) skalabilitas data center sehingga tercapai taraf kesigapan dan penghematan biaya dalam data center tervirtualisasi. Melalui kemampuan migrasi data dan page-level dynamic tiering, perusahaan bisa mempersempit jeda waktu penghentian sistem dan memindahkan data secara otomatis ke lokasi storage yang paling tepat sehingga menyederhanakan dan mengoptimalkan biaya tier dan kinerja.”

Menurut survey terbaru dari TechValidate, lembaga riset independen yang menyediakan data pelanggan dari pihak ketiga kepada perusahaan, lebih dari separuh perusahaan kelas enterprise yang diperkuat Hitachi VSP mengalami kenaikan tingkat kinerja 50 persen. Faktor pendorongnya adalah kemampuan platform Hitachi VSP menaklukan tantangan terbesar dalam data center yakni menyederhanakan manajemen storage. Organisasi juga memperkirakan VSP menghemat hingga 50 persen dari biaya administrasi dan energi, dibandingkan penawaran sejenis dari kompetitor. Hal ini membuat Hitachi VSP sebagai platform storage kelas enterprise yang paling efisien di pasar saat ini.

Pernyataan pendukung dari para pengguna Hitachi VSP

  • Teliti Datacentres, penyedia layanan TI terkemuka di Malaysia: “Data center kami menawarkan jasa komputasi Awan dengan kemampuan virtualisasi dan menyediakan provisioning on demand (penyediaan sumber daya TI sesuai permintaan) dengan teknologi thin provisioning. Melalui Hitachi VSP yang dipasangkan dengan teknologi VMware, Teliti bisa memberikan benefit dari kinerja, fleksibilitas, konsumsi daya dan TCO kepada para pelanggan kami. Tak hanya itu, Teliti bisa memangkas biaya disk drive hingga 70% dibandingkan dengan platform storage non-tier yang tidak tervirtualisasi. Teliti bisa menurunkan secara signifikan biaya listrik, pendingan dan ruangan.” – Encik Musa Mohd. Lazim, Chief Executive Officer.
  • Academia Sinica, salah satu lembaga pendidikan terbesar Taiwan: “Hitachi VSP mencapai virtualisasi melalui peranti keras dengan mengintegrasikan fitur manajemen data sehingga tercapai performa yang stabil. Hasilnya, kami bisa menghemat sedikitnya 20% dari anggaran pembelian. Setelah menggunakan Hitachi VSP yang berkinerja tinggi dan teknologi Hitachi yang lain, kami tidak hanya berhasil memperbaiki akses data dan kecepatan storage, tetapi juga bisa menyelesaikan backup jarak jauh dengan biaya lebih rendah, sekaligus memastikan tingkat ketersediaan tinggi dan stabilitas sistem. Berbekal teknologi virtualisasi storage Hitachi, para pengguna akhir kami senantiasa bisa memetik manfaat dari hard disk terbaru dengan kinerja dan kecepatan akses teratas. – Chien-Ming Yang, Director of IT.

  • Kiwibank, Australia: “Dengan menggelar Hitachi Universal Storage Platform VM, kami bisa menerapkan pendekatan virtualisasi, hal ini menghilangkan gangguan bagi bisnis dan para pelanggan. Hitachi Virtual Storage Platform (VSP) juga akan digunakan untuk menampung aplikasi yang paling kritikal seperti aplikasi core banking, pembayaran dan treasury system, untuk mendapatkan manfaat biaya dan peningkatkan kinerja,” – Ron van de Riet, general manager, IT and business, Kiwibank

Beberapa pencapaian Hitachi VSP

Selain kemampuan memperluas skala virtual machine dalam jumlah banyak dan mengelola penggelaran aplikasi dan infrastruktur berskala besar, Hitachi VSP mendapatkan penghargaan teratas dan bergengsi dari Menteri Keuangan, Perdagangan dan Industri pada acara Machinery and Allied Products Design Award di Jepang. Hitachi VSP juga menerima penghargaan iF Product Design Award for 2011, China Information World’s 2010 Editors’ Choice untuk Produk Paling Inovatif dan 2011 Information Age Data Centre Award – yang seluruhnya mengunggulkan produk teknologi dan disain data center.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…