TodoList: First Thing To Do

Reading time:
August 8, 2011

Di mana pun Anda bekerja, akan selalu ada yang namanya rintangan dalam bekerja. Anda harus fokus untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan yang datang. Anda dapat membuat jadwal pekerjaan dengan menggunakan software pembantu yang bernama TodoList. Dengan aplikasi ini, Anda dapat menjadwalkan tiap pekerjaan yang harus dikerjakan terlebih dahulu atau dikerjakan setelahnya.

pertama10

Tampilan awal saat pertama kali dibuka.

Instalasi

Saat diunduh, aplikasi ini memiliki kapasitas sebesar 1,08 MB. Proses instalasinya tidak melalui wizard dan merupakan portable software yang dapat Anda bawa ke mana pun dalam sebuah flashdisk. Saat file exe dijalankan, aplikasi ini akan meminta Anda untuk mengonfigurasi TodoList. Setelah itu, proses penggunaan software ini akan berjalan normal.

instalasi3

Konfigurasi awal saat aplikasi ini dijalankan.

Fitur

Aplikasi ini memiliki fitur yang menarik dengan jumlah yang lebih banyak dari task atau todo list pada umumnya. Aplikasi ini menyediakan fitur yang dapat membedakan warna tiap task yang Anda masukkan sehingga membuat jadwal tersusun rapi dan memudahkan Anda mengecek jadwal tugas. Selain itu, aplikasi ini juga menawarkan beberapa fitur menarik lainnya, seperti:

  1. Task Icon – (Edit> other task tribut > set task icon) memungkinkan perbedaan task sesuai dengan ikon yang Anda kehendaki. Dengan begitu, Anda dapat dengan mudah membedakan task yang satu dengan yang lainnya.
  2. Time Component – Fitur ini tersedia untuk memulai jadwal di suatu tanggal sehingga akses task langsung dapat dilakukan.
  3. Bullet – Penambahan bullet untuk memperkaya catatan tambahan yang dapat dimasukkan ke dalam task.
  4. Simple Theme – Aplikasi ini juga menyediakan empat buah theme bawaan yang tersedia di folder Resource.
  5. Preference yang terpisah untuk menyembunyikan waktu Start.

feature6

Preference secara general dari aplikasi ini.

Pengujian

Walaupun terlihat sederhana dari segi tampilan, aplikasi ini meiliki kemampuan yang dapat diandalkan. Anda dapat melakukan berbagai hal dengan aplikasi ini dengan kemudahan penggunaan yang diberikan oleh pihak pengembang. Di sini, Anda juga akan menemukan bahwa desain fleksibelnya juga cocok untuk proyek IT atau untuk para pengguna GTD.

Keuntungan lain yang ditawarkan software ini adalah semua tasklist tersimpan dalam file berekstensi xml. Keuntungan file xml adalah Anda dapat mengekspor ataupun mencetak tasklist dengan printer menggunakan stylesheet. Xml file juga memberikan keuntungan dalam formating yang jauh lebih baik. Berbagai format lainnya juga tersedia di aplikasi ini. Anda dapat melakukan ekspor atau impor ke format html, spreadsheet, plaintext, dan masih banyak lagi yang lainnya.

pengujian6

Export task.

Support

Aplikasi buatan AbstractSpoon software ini telah dikembangkan sejak tahun 2003. Freeware ini berada di bawah lisensi Eclipse Public Lisensi 1.0. Untuk file bantuan, Anda dapat memperolehnya di menu Help! File panduan yang tersedia akan menghubungkan Anda secara online ke situs resminya di http://abstractspoon.pbworks.com/w/page/1262208/FrontPage. Update juga dapat dilakukan dengan cara mengecek update melalui menu Help.

support7

Copyright dari aplikasi ini.

Personal

Secara keseluruhan, aplikasi ini sangat membantu menyelesaikan berbagai pekerjaan yang datang silih berganti. Penjadwalan melalui kalender dan icon task, dan berbagai fasilitas lainnya yang tersedia di software kecil ini akan sangat membantu Anda membedakan task yang telah disubmit. Selain itu, kinerja dari utilities ini memang patut diakui.

Kesimpulan

TodoList merupakan software pengganti yang memiliki feature berlimpah dan kinerja yang dapat diandalkan. Mengesampingkan kekurangan yang dimiliki, aplikasi ini memang memberikan kenyamanan dalam penggunaannya. Selain itu, Anda sendiri dapat mengustomisasi tampilan aplikasi ini dengan menggunakan themes bawaannya.

Keterangan

Kategori
TodoList, Produktivitas

Platform
Semua Windows OS

Situs resmi
http://www.abstractspoon.com/

Unduh File
http://www.abstractspoon.com/

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…