Nokia Siapkan Tablet Berbasis Windows 8?

Reading time:
November 18, 2011

Setelah merilis dua model smartphone berbasis Windows Phone 7 pertamanya, Nokia tampaknya akan membawa kerja samanya dengan Microsoft ke level berikutnya. Berdasarkan berita yang kami sadur dari ArsTechnica, perusahaan manufaktur ponsel asal Finlandia ini berencana untuk menghadirkan tablet berbasis Windows 8 Juni tahun mendatang. Kabar ini datang dari Paul Amsellem, Head of Nokia France, dalam wawancara yang dilakukan oleh sebuah surat kabar. Namun, pihak Nokia sendiri belum mengonfirmasi kebenaran rumor ini secara resmi.

Nokia Tablet

Tablet bukan merupakan perangkat asing lagi bagi Nokia. Beberapa tahun silam, Nokia telah menunjukkan usahanya untuk menyuguhkan perangkat mobile tersebut melalui N800 dan N810. Sayangnya, rangkaian tablet itu tidak membuahkan hasil yang diharapkan, bahkan pamornya dapat dengan mudah ditenggelamkan oleh Apple iPad. Jajaran tablet berbasis Android yang dihadirkan oleh nama-nama pemain besar di industri perangkat mobile—seperti Samsung, HTC, dan Motorola—pun semakin menenggelamkan posisi Nokia dalam industri mobile secara umum dan tablet secara khusus.

Kini, Nokia telah memiliki nama besar Microsoft yang siap mendorong laju bisnis mereka dan meraih posisinya kembali sebagai produsen perangkat komunikasi mobile terbesar di dunia. Sistem operasi Windows Phone 7 telah dioptimalkan oleh Nokia dalam Lumia 710 dan Lumia 800, tampaknya sekarang saatnya Nokia untuk memanfaatkan Windows 8 yang memang dikembangkan untuk tablet. Mari kita tunggu bersama tablet besutan Nokia tersebut yang siap meramaikan pasar tablet di tahun 2012!

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…