Review Battlefield 3: Pertempuran Massal Paling Seru Tahun Ini!

Author
David Novan
Reading time:
November 11, 2011
battle1

Beberapa bulan menjelang akhir 2011 seakan menjadi hujan hadiah bagi gamer. Beragam game unggulan kelas AAA bermunculan dengan cepat setelah sebelumnya gamer mengalami kemarau game berkepanjangan. Salah satu game action yang tidak boleh Anda lewatkan adalah Battlefield 3! Mari bersama kami menemukan alasan mengapa game ini mendapatkan nominasi game action terbaik 2011 bahkan sebelum gamenya rilis!

Trailer gameplay yang begitu memukau merupakan salah satu sebab game ini begitu dinantikan kehadirannya. Bagaimana tidak? Tampilan grafis pada trailer tersebut sangat indah dan pertempuran yang diperlihatkan begitu seru! Sekarang pertanyaannya adalah apakah game ini dapat memenuhi harapan gamer yang telah terpukau dengan keindahannya? Bila Anda sempat menyimak preview yang kami berikan beberapa saat lalu mengenai Battlefield 3 tentu Anda telah melihat sedikit keindahan yang ditawarkan game ini! Temukan jawabannya dengan mengikuti perjalanan kami ketika menjelajahi Battlefield 3!

battle3
Saking indahnya game ini sampai musuh dapat membaur dengan lingkungan sekitarnya!

Origin dan Battlelog

Battlefield 3 merupakan game yang memiliki ketergantungan tinggi terhadap Internet. Bila Anda ingin mendapatkan pengalaman bermain sebenarnya dari game ini, maka mode multiplayer merupakan opsi yang harus Anda mainkan. Sayangnya, game ini mengharuskan Anda untuk memiliki koneksi Internet untuk memainkan mode multiplayer-nya. Nah, berhubungan dengan topik ini, maka Anda akan akrab dengan dua portal game dari Electronic Arts sebagai publisher game ini, yaitu Origin dan Battlelog.

battlelog
Origin dan Battlelog merupakan portal utama untuk memainkan Battlefield 3

Origin merupakan program pasar online dari Electronic Arts (mirip seperti Steam) yang harus Anda install ke komputer untuk memulai instalasi Battlefield 3. Instalasi ini menurut pendapat kami merupakan proses yang cukup lama untuk gamer yang memiliki koneksi Internet lambat. Pasalnya, Anda harus meng-update Origin dengan men-download-nya secara otomatis. Setelah itu, instalasi game baru dimulai. Kemudian Anda harus men-download patch yang dikeluarkan di hari pertama game ini dirilis sebesar sekitar 400 MB. Setelah itu Anda kembali men-download patch terbaru Battlelog yang untungnya tidak terlalu besar ukurannya.

Battlelog sendiri merupakan media utama Anda untuk melakukan apapun yang berhubungan dengan Battlefield 3. Portal game ini akan langsung muncul begitu Anda menjalankan game ini melalui Origin. Battlelog berbentuk halaman web yang berisikan profil, statistik, pilihan mode bermain, dan media untuk berkomunikasi dengan pemain lain dari seluruh dunia. Halaman ini sayangnya tidak dapat dilewatkan, bahkan untuk bermain mode Campaign (single player) sekalipun. Jadi, Anda harus memiliki koneksi Internet untuk bermain sendirian!

Mode Campaign

Apakah semua kesulitan yang Anda temui ketika instalasi tersebut terbayarkan oleh kenikmatan bermain Battlefield 3? Ya, semua itu tidak sia-sia! Bentuk permainannya mengadopsi action shooter militer yang mirip dengan seri Battlefield sebelumnya, yaitu Battlefield 2. Anda dapat menggunakan beragam kendaraan perang, memberikan perintah kontekstual dengan mudah, dan konsep beberapa kelas tentara yang saling mendukung. Namun, yang paling menakjubkan adalah kualitas grafisnya yang luar biasa indah dan lingkungan permainan yang dapat dihancurkan.

battle2
Pertempuran malam terlihat begitu menawan
air
Anda akan merasakan tegangnya bertempur di angkasa!

Battlefield 3 menawarkan tiga mode permainan, yaitu mode campaign (single player), multiplayer, dan mode cooperation. Dari semua mode tersebut, yang menurut kami paling biasa saja adalah mode campaign. Mengapa demikian? Cerita yang ditawarkan pada mode ini kurang mampu memainkan perasaan pemainnya dengan beragam kejutan yang meninggalkan kesan mendalam. Padahal, konsep cerita yang menegangkan dan seru merupakan resep utama dari mode single player. Durasi dari mode in juga tidak begitu panjang, yaitu sekitar 5 hingga 6 jam saja.

Mode campaign memang kurang memenuhi harapan dari sisi cerita. Begitu juga dengan pertempurannya yang tidak terasa massal. Anda akan dibawa untuk mengikuti permainan yang linear dan dipenuhi event yang telah terencana di daerah yang relatif kecil. Bentuk permainan ini menggantikan mode single player seri Battlefield sebelumnya yang selalu mengajak pemain untuk bertempur sebagai salah satu tentara di perang besar. Teknologi kehancuran lingkungannya juga tidak terlihat banyak di mode ini. Bila Anda ingin melihatnya dengan puas, maka Anda harus memainkan mode multiplayer.

bombing
Battlefield 3 tidak melulu bertempur di darat. Terkadang Anda diminta bertempur di udara!
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…