Misteri Plot yang Akan digunakan dalam The Adventure of Tintin 2

Reading time:
December 17, 2011

Masih fresh di kepala kita tentang kesuksesan film motion picture gubahan Steven Spielberg terbaru, The Adventure of Tintin: The Secret of the Unicorn. Film yang mendapatkan banyak pujian di tahun ini memang direncanakan akan memiliki 2 sekuel. Saat ini, tim kreatif telah menyingsingkan lengan baju mereka untuk menggarap film kedua.

Pertanyaan menarik saat mendengar tentang sekuel film ini adalah cerita mana yang akan digunakan sebagai plot film kedua? Seperti yang sudah kami bahas sebelumnya dalam review film ini, Spielberg menggunakan plot yang ada di buku ke-11, The Secret of the Unicorn, sebagai fondasi cerita yang kemudian digabungkan dengan dua kisah lainnya, yaitu The Crab with the Golden Claws dan Red Rackham’s Treasure. Keputusan ini diambil untuk memperkenalkan karakter Kapten Haddock yang memang baru muncul di kisah The Secret of the Unicorn. Lalu, bagaimana dengan sekuelnya?

tintin new images sept 19 5

Sebelumnya, bersamaan dengan konfirmasi bahwa Anthony Horowitz akan menjadi penulis naskah sekuel Tintin, tersebar kabar bahwa kisah Prisoners of the Sun akan menjadi plot film kedua Tintin. Namun, berita tersebut ditepis oleh produser film kedua, Kathleen Kennedy. Ia menyatakan bahwa ide menggunakan kisah Prisoners of the Sun merupakan pembicaraan awal. “Kami belum memutuskan kisah mana yang akan kami pakai, tapi kami ingin memperkenalkan satu karakter baru, yaitu Calculus,” ujarnya. Berdasarkan informasi tersebut, ada kemungkinan sekuel Tintin tersebut akan menggunakan kisah The Calculus Affair sebagai salah satu plotnya.

Masih berdasarkan informasi dari Kennedy, sekuel Petualangan Tintin ini rencananya akan dirilis Natal 2014. Itu berarti satu tahun setelah perilisan film kedua The Hobbit karya Peter Jackson. Sesuai rencana awal, Jackson dan Spielberg sepakat untuk bergantian menyutradarai film-film Petualangan Tintin. Jika film pertama disutradarai Spielberg, berarti film kedua ini menjadi jatah Jackson. Tampaknya, Jackson akan sangat sibuk dalam tiga tahun ke depan.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…