[PR] Targus® Perluas Produk-Produk Inovatif Bagi Mereka yang Memiliki Mobilitas Tinggi

Author
Cerira
Reading time:
December 1, 2011

Targus® terus berinovasi di produk ransel, teknologi pelacak Blue Trace Mouse dan serangkaian pilihan produk akhir tahun

Jakarta – 1 Desember 2011 – Targus, perusahaan kelas dunia pembuat sarung (case) laptop dan aksesoris komputer terlaris, memperkuat kehadiranya di Indonesia dengan memperkenalkan rangkaian ransel (Backpack) terbaru, trendi dan bermutu, Blue Trace Mouse nirkabel sekaligus sarung laptop fungsional yang bisa berputar, serta Protective Cover & Stand terbaru untuk Samsung® Galaxy Tab™.
Ransel Terra, Expedition dan Shift tersebut diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia guna menjawab kebutuhan akan ransel yang kuat, nyaman dan memiliki banyak kegunaan. Targus memberikan perhatian lebih atas masukan dari para konsumen dan menjawab kebutuhan mereka. Rangkaian ransel itu didesain untuk melindungi laptop berukuran sampai dengan 17” dan memiliki fitur khas seperti kain penutup hujan dan bantalan tahan air untuk melindungi dalam berbagai kondisi cuaca seperti kelembaban dan hujan. Fitur-fitur ini sangatlah cocok bagi masyarakat profesional Indonesia yang memiliki mobilitas tinggi di negara dengan curah hujan yang tinggi.
targus
“Kami senantiasa mendengarkan kebutuhan konsumen dan berupaya memberikan produk inovatif guna menjawab kebutuhan tersebut. Dengan kehadiran rangkain ransel terbaru ini, kami dapat dengan pasti memberikan proteksi bagi laptop, dokumen dan aksesories digital dengan sebaik-baiknya,” kata General Manager untuk Targus Asia Tenggara, Srithar Balakrishnan. “Ransel-ransel ini tidak hanya didesain untuk proteksi dan ketahanan tetapi juga agar dapat memberikan proteksi keseluruhan, walau dalam kondisi ekstrem.”
Melengkapin rangkaian ransel terbaru tersebut, Targus juga memperkenalkan 16’ Rolling Laptop case. Dengan adanya perkembangan yang sangat pesat dalam jumlah profesional bermobilitas tinggi dan
sering bepergian, produk ini dibuat untuk disesuaikan dalam gaya hidup seperti itu. Tidak hanya melindungi laptop, tapi juga memiliki kegunaan tambahan dengan kompartemen yang dapat digunakan untuk membawa pakaian bagi perjalanan semalam. Kelebihan ini dilihat sangat ideal bagi profesional yang sering bepergian.
targus1
Selain rangkaian ransel, dan rolling laptop case, Targus juga mengeluarkan mouse berteknologi pelacak bernama Targus® Blue Trace Wireless Mouse. Penelitian mengatakan bahwa 40 persen dari meja yang digunakan untuk bekerja terbuat dari kaca dan semakin banyak orang menggunakan mouse mereka di luar ruang (outdoor). Blue Trace Mouse yang mengkilap dan ergonomis didesain untuk penggunaan jangka panjang dan dilengkapi dengan fitur penunjuk jangka hidup baterai.
“Aksesories kami, terutama produk mouse dikembangkan sebagai pelengkap bagi profesional yang cerdas dan sering bepergian. Teknologi pelacak menggabungkan kekuatan optikal mouse dengan ketepatan laser mouse yang dapat digunakan hampir pada semua permukaan seperti kaca dan karpet. Produk mouse dari Targus dikembangkan dengan pemikiran mobilitas, “ tambah Srithar.
Aksesori Targus didesain khusus untuk mudah dibawa-bawa dan terasa nyaman bagi penggunanya. Ringan dan praktis, aksesoris ini membuat penggunanya dapat membawa “kantor bergerak” mereka. Produk ini menyediakan kekuatan, perangkat keras, konektivitas dan keamanan bagi pengguna untuk gaya hidup mereka yang memiliki mobilitas tinggi.
Melanjutkan kesuksesan peluncuran aksesories untuk iPad dan iPad2 di Indonesia, Targus memperkenalkan aksesories mobile terbaru untuk Samsung® Galaxy Tab™. Produk bernama The VuScape™ Protective Cover & Stand memiliki rangka yang kokoh dan sangat ringan, cocok untuk dibawa bepergian dan dapat dimasukan ke dalam ransel, tas kantor atau tas sejenis lainnya. Produk ini adalah pilihan yang tepat bagi konsumen di Indonesia yang memiliki gaya hidup mobilitas tinggi.
Sebagai penutup, Srithar mengatakan, “Indonesia masih menjadi salah satu fokus pasar bagi Targus di 2011. Tingginya tingkat penggunaan komputer pribadi – termasuk tablets pc– begitu pula dengan perangkat bergerak di seluruh Nusantara menjadikan Indonesia salah satu pasar yang memiliki pertumbuhan tercepat untuk produk aksesoris pendukung mobilitas.”
Di Indonesia, Targus menawarkan beragam produk tas dan sarung notebook serta aksesori komputer. Beberapa tas dan sarung pelindung notebook yang ditawarkan antara lain Rolling, Backpacks,
Messenger Bags, Ladies’ Cases dan Sleeves. Produk aksesoris komputer yang dihadirkan adalah Key Locks, Mice, Presenters, Keyboards/Keypads, USB Hubs dan Cooling Devices.
Untuk menambah keceriaan dalam rangka perayaan Hari Natal, Targus menawarkan paket promo yang terjangkau dan berguna dimana konsumen akan mendapatkan gratis Black Stylus (AMM01US) untuk setiap pembelian dari seri iPad 2 Cases (THZ045AP). Promo ini tersedia di toko-toko terdekat seperti Gramedia, Paper Clip, Office 2000, Inifinte, Ibox, Electronic Solution, Best Denki, E-Store, IBK, Golden Computer, Ratu Plaza, dan Quantech.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai harga produk Targus dan kesediaanya, harap menghubungi toko-toko terdekat Anda.
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…