[PR] Kingston Umumkan Wi-Drive App untuk Kindle Fire; Tambahan Kapasitas 64GB dan Update Apple App

Reading time:
January 16, 2012
  • Penyimpanan Nirkabel Untuk Kindle Fire berbasis Android
  • Kapasitas 64GB Menyediakan Penyimpanan Lebih Banyak Dalam Perjalanan
  • Update App Termasuk Streaming Melalui Perangkat  dengan Dukungan AirPlay & DRM
Wi Drive Kindle portrait lr

Jakarta, Indonesia – 16 Januari 2012 Kingston, pemimpin dunia yang independen dalam produk memori. Hari ini mengumumkan sebuah aplikasi untuk mengaktifkan Wi-Drive digunakan dengan Kindle Fire. Akan mulai dipasarkan pada Q1 tahun ini, Kingston Wi-Drive akan tersedia dalam kapasitas penyimpanan 64GB. Selain itu, para pengguna Wi-Drive bisa mendapatkan gratis update aplikasi untuk perangkat Apple yang mengizinkan dukungan AirPlay dan DRM.  Kingston Wi-Drive adalah penyimpanan portabel nirkabel untuk perangkat tablet dan smartphone termasuk Kindle Fire, Apple iPhone, iPad dan iPod touch, dan memungkinkan pengguna menyimpan dan berbagi konten nirkabel dengan tiga pengguna secara bersamaan.

Kingston Wi-Drive pertama kali diluncurkan pada tahun 2011 untuk perangkat Apple dan kini dapat digunakan untuk perangkat berbasis Android seperti tablet Kindle Fire. App nya akan tersedia pada Amazon Appstore untuk Android, memungkinkan pengguna Kindle Fire untuk memperluas kapasitas perangkatnya lebih dari 8GB dari penyimpanan internal.

Versi 64GB yang akan segera ada dipasaran memungkinkan penyimpanan lebih besar dan dapat berbagi file lebih banyak, Wi-Drive yang tersedia saat ini dalam kapasitas 16GB dan 32GB. Update  app untuk perangkat Apple memungkinkan dukungan AirPlay untuk streaming musik*, foto dan video**. Bagi pengguna iPhone yang sering bekerja dengan dokumen, Wi-Drive menyajikan opsi “Open in” sehingga pengguna dapat memiliki aplikasi yang digunakan untuk melihat dokumen, dan juga memungkinkan menyalin ke aplikasi Wi-Drive. Pembelian atau konten DRM kini dapat diakses pada perangkat mobile Apple melalui browser Safari via alamat IP Wi-Drive selama perangkat ini “ditugaskan” ke komputer menggunakan akun iTunes.

“Sejak debutnya, Kingston Wi-Drive telah sukses dengan pengguna perangkat mobile Apple. Kini, banyak pengguna yang telah mengadopsi Kindle Fire sebagai perangkat mobile mereka untuk konsumsi media pribadi, kami bangga dapat membantu segmen pengguna baru ini untuk menyimpan dan berbagi foto, video, musik dan banyak lagi lainnya,” ujar Nathan Su, Direktur Penjualan Memori Flash Kingston, wilayah APAC. “Kombinasi dari update app, kapasitas penyimpanan lebih besar dan dukungan Kindle Fire membuat Wi-Drive sebagai solusi penyimpanan nirkabel untuk pengguna mobile.”

Kingston Wi-Drive memungkinkan pengguna untuk melakukan streaming video, akses musik atau berbagi file dengan tablet dan pengguna smartphone. Unit ini dirancang khusus berukuran kecil/saku, Wi-Drive menggunakan teknologi berbasiskan Flash untuk menyimpan data dari PC yang kompatibel dengan USB. File-file ini kemudian dengan mudah diambil melalui sinyal nirkabel Wi-Drive tanpa membutuhkan tambahan kabel atau koneksi internet. Tiga pengguna dapat bekerja bersamaan dengan jenis file yang berbeda dari satu Wi-Drive tanpa gangguan kinerja.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…