Hands-On: Asus USB-N10 – Wireless Adapter Berukuran Mungil

Reading time:
March 31, 2012

Tren ukuran perangkat elektronik yang semakin lama semakin mengecil tampaknya telah menjangkiti perangkat-perangkat jaringan. Beberapa waktu yang lalu, kami sempat melakukan hands-on review pada produk wireless router yang berukuran mungil. Tidak lama setelah kedatangan perangkat tersebut, kami kembali kedatangan perangkat jaringan lain yang juga berukuran mungil, yaitu Wireless USB Adapter dari Asus, USB-N10.

Paket Penjualan

Asus USB-N10 hadir ke kantor JagatReview bersama dengan box kecil yang menjadi rumah untuk paket penjualan perangkat tersebut. Box yang didominasi warna kuning dan abu-abu tua tersebut memiliki sebuah “jendela” transparan yang langsung mengekspos fisik produk USB-N10.

Asus USB N10 2

Tidak banyak perlengkapan pendukung yang disertakan Asus pada paket penjualan USB-N10. Tetapi, hal tersebut bisa dikatakan wajar mengingat USB-N10 hanyalah sebuah adapter yang seharusnya tidak memerlukan perlengkapan pendukung.

Asus USB N10 8
Quick start guide, kartu garansi, dan CD driver yang menemani unit USB-N10 dalam kemasannya.

Asus USB-N10

Dibandingkan dengan Wireless USB Adapter yang pernah kami uji sebelumnya, USB-N10 memiliki ukuran yang jauh lebih kecil. Berdasarkan perkiraan kami, ukuran USB-N10 mungkin hanya 1/3 dari ukuran produk yang kami uji sebelumnya!

Asus USB N10 111
Asus USB N10 13
USB-N10 memiliki tutup pelindung konektor USB. Sayangnya, tutup tersebut tidak terhubung ke unit USB-N10 sehingga Anda harus menyimpannya dengan benar agar tidak mudah hilang.

Karena ukurannya yang kecil, tidak banyak hal yang bisa kami bahas dari fisik produk yang satu ini. Oleh karena itu, mari beralih ke penggunaan produk tersebut!

Penggunaan

Kami langsung mencoba perangkat tersebut di salah satu PC yang ada di ruang kerja. Ketika pertama kali dipasang ke port USB yang ada di PC tersebut, sistem operasi Windows 7 yang kami gunakan tidak langsung mengenali perangkat tersebut. Untungnya, Asus telah menyiapkan driver yang diperlukan di dalam CD yang disertakan di paket penjualan perangkat.

Asus USB N10 3
Interface yang muncul ketika menjalankan "Autorun" dari CD yang disertakan dalam paket penjualan.

Driver yang disediakan Asus untuk produk ini termasuk cukup lengkap. Berbagai driver untuk berbagai sistem operasi, seperti keluarga Linux, Mac OS, Windows XP hingga 7 sudah tersedia di dalam CD tersebut.

Selesai menginstall driver, Windows 7 yang kami gunakan langsung mengenali USB-N10 dan perangkat tersebut bisa digunakan untuk terhubung ke jaringan wireless yang ada di kantor kami.

Asus USB N10 1
Setelah menginstall driver, Windows 7 langsung mengenali USB-N10.
Asus USB N10 2
Karena Asus tidak menyertakan aplikasi khusus untuk perangkat USB-N10, tools standar bawaan dari Windows 7 inilah yang akan menjadi pusat kontrol koneksi dari perangkat tersebut.

Kesimpulan

Praktis dan mudah digunakan. Itulah kesan yang kami dapat dari pengujian singkat kami terhadap Asus USB-N10. Perangkat yang satu ini dapat membantu Anda menghadirkan kemampuan untuk terhubung ke jaringan wireless untuk PC atau laptop yang modul wireless-nya tidak bekerja dengan baik.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…