Anak Perusahaan Lenovo di Indonesia Resmi Dibuka

Reading time:
June 8, 2012

Lenovo mengumumkan peresmian anak perusahaan lokal PT Lenovo Indonesia yang meningkatkan status kantor dari perwakilan Lenovo Singapore Pte. Ltd. menjadi entitas bisnis lokal sepenuhnya. Pembukaan anak perusahaan lokal ini menunjukkan komitmen Lenovo untuk berinvestasi dan bertumbuh di pasar TI Indonesia.

Secara global, Lenovo memiliki pangsa pasar 14% dan menempati peringkat kedua di pasar PC, tepat di bawah HP. Di Indonesia sendiri, pangsa pasar Lenovo baru mencapai angka 7,7% di akhir tahun 2011. “Kami berharap market share kami dapat meningkat menjadi double digit melalui pembukaan anak perusahaan lokal ini,” ujar Sandy Lumy, Presiden Direktur PT Lenovo Indonesia.

Sandy Lumy
Sandy Lumy, President Director PT Lenovo Indonesia

Jumlah penjualan PC yang berhasil dilakukan Lenovo di Indonesia sepanjang tahun 2011 mencapai lima juta unit dengan target di tahun 2012 sebanyak 5,9 juta unit. Pencapaian target ini akan didukung oleh proses pengiriman barang dari pabrik di Cina yang tidak perlu lagi melewati kantor Lenovo Singapore. Proses ini memangkas waktu pengiriman dari lima minggu menjadi 7-10 hari.

Pertumbuhan Lenovo di Indonesia pun didukung oleh kehadiran lima distributor resmi, 700 reseller, dan 66 service center di 30 kota di Indonesia. Sandy mengaku bahwa jumlah kota yang menyediakan service center Lenovo sendiri mengalami peningkatan hingga dua kali lipat dibanding tahun 2008 silam. Diharapkan pertumbuhan ini dapat mendorong kontribusi Indonesia dalam penjualan PC Lenovo di ASEAN yang saat ini sudah mencapai kisaran 30-35%.

Menutup acara jumpa media yang digelar di Hotel Intercontinental, Jakarta, Sandy mengatakan bahwa Lenovo akan segera memperkenalkan produk-produk terbarunya di akhir bulan ini. Rangkaian produk baru tersebut pun kabarnya tidak terbatas di model notebook saja.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…