Pengganti MegaUpload Diklaim Kebal Hukum dan Dinamai “Mega”

Reading time:
October 20, 2012
kim dotcom flag 610x381
Kim DotCom, pendiri Megaupload, menggagas situs Mega yang kebal hukum.

Pendiri MegaUpload, Kim DotCom, ternyata memang sulit dihentikan. Setelah ditangkap dengan tuduhan pelanggaran hak cipta, penggelapan uang, dan banyak lagi, DotCom kini malah mendapat pemohonan maaf resmi dari Perdana Menteri New Zealand, tempat dia tinggal dan ditangkap.

Lebih jauh lagi DotCom mengatakan bahwa situs baru pengganti MegaUpload akan kebal hukum dan dinamai “Mega”. Situs baru ini akan memungkinkan layanan yang sama seperti MegaUpload, tetapi dengan banyak sistem yang melindungi pengelola situs maupun pengguna dari ancaman hukum. Bagaimana cara kerjanya?

Dalam situs Mega nanti, pengguna dapat mengunggah file seperti layaknya ke situs file sharing biasa. Namun, dalam situs Mega, file akan otomatis terenkripsi menggunakan algoritma AES dari dalam browser. Setelah itu, pengunggah akan mendapat kunci untuk mendecrypt file.

Dengan cara ini, server boleh saja dibajak atau disita dengan perintah pengadilan, tetapi tidak akan ada yang dapat membaca isi server tersebut, termasuk pengelola situs sendiri. Dengan “tidak mengetahui” isi file yang berada dalam server Mega, pengelola terlepas dari tanggung jawab atau tindakan hukum.

DotCom menambahkan bahwa pemegang hak cipta yang mengetahui keberadaan suatu file tetap dapat mengirimkan surat keberatan sesuai hukum Digital Millenium Copyright Act (DMCA). Bahkan, beberapa pemegang hak cipta seperti studio produksi film dapat secara langsung menghapus file yang melanggar hak cipta mereka. Namun, menurut DotCom, jika pemegang hak cipta ingin melakukan dua hal di atas, sebelumnya mereka harus menyetujui bahwa pengelola Mega tak akan ditindak karena pelanggaran hukum penggunanya.

Mega dijadwalkan untuk diluncurkan akhir tahun ini.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…