[PR] VMware Memperluas Kemampuan Manajemen Cloud dengan Pembaruan pada vCloud Suites™

Reading time:
October 15, 2012

Pendekatan Baru Memudahkan dan Mengotomatisasikan Manajemen Software-Defined Datacenter, Memperluas ke Multi-platform dan Manajemen Multi-Cloud

JAKARTA, 15 Oktober 2012 — VMware, Inc. (NYSE: VMW), pemimpin global di bidang virtualisasi dan infrastruktur Cloud, meluncurkan pembaruan pada portofolio manajemen Cloud yang mencakup sejumlah peningkatan signifikan pada produk manajemen VMware vCloud® Suite terbaru. VMware juga memperkenalkan produk baru ke rangkaian ini, yaitu VMware vCloud Automation Center™ 5.1, dan memperbarui VMware IT Business Management Suite™ untuk lebih memudahkan manajemen secara otomatis sekaligus memberdayakan TI sehingga mereka bisa mengatur layanan di lingkungan Cloud yang heterogen.

vcloud suite

“Bisnis seberapa pun ukurannya saat ini tengah mendayagunakan investasi virtualisasi yang sudah mereka tanamkan sejak satu dekade yang lalu, untuk mentransformasikan TI melalui penerapan software-defined datacenter,” kata Raghu Raghuram, Executive Vice President, Cloud Infrastructure and Management, VMware. “Penawaran manajemen Cloud dari VMware ini secara mengubah secara fundamental manajemen di era Cloud sehingga pelanggan bisa beroperasi dalam skala Cloud untuk mulai peran barunya menjadi pialang layanan TI bagi bisnis.”

Solusi VMware Cloud Management™  membantu mewujudkan software-defined datacenter yang memungkinkan pelanggan mencapai tingkat efisiensi dan kesigapan dari komputasi Cloud. Pendekatan VMware untuk mengelola Cloud hibrid dan heterogen menjawab berbagai tantangan di tiga area kritikal:

  • Provisi Layanan Cloud: Otomatisasi provisi dan tata kelola infrastruktur, aplikasi dan desktop sebagai layanan sesuai dengan kebijakan TI dan bisnis.
  • Manajemen Operasi Cloud: Mendayagunakan analisis dan kecerdasan untuk membantu memastikan kinerja, kepatutan pada regulasi dan efisiensi dari infrastruktur Cloud.
  • Manajemen Bisnis Cloud: Menata dan mengelola berbagai layanan Cloyd sebagai elemen kritikal dalam menjalankan TI seperti sebuah bisnis.

“Fleksibilitas dan skalabilitas yang didapatkan dari Cloud privat berbasis VMware telah membantu kami mengatasi berbagai kebutuhan bisnis dengan mengakselerasi penghantaran aplikasi bisnis dan layanan yang bersifat kritikal,” kata Fred Pond, Vice President dan CIO, Columbia Sportswear. “Investasi kami pada manajemen Cloud dari VMware telah membantu kami menyederhanakan dan mengotomatisasikan manajemen Cloud. Berbekal kombinasi yang kuat ini, Columbia Sportswear bisa merespon berbagai peluang bisnis dan pasar secara lebih cepat dibandingkan sebelumnya.”

Peningkatan pada Provisi Layanan dan Manajemen Operasi pada VMware vCloud Suite 
Diperkenalkan pada Agustus 2012, VMware vCloud Suite menggabungkan semua komponen yang dibutuhkan pelanggan untuk membangun, mengoperasikan dan mengelola infrastruktur Cloud. Hari ini VMware memperkenalkan sejumlah peningkatan yang signifikan pada komponen manajemen VMware vCloud Suite:

  • vCloud Automation Center™ 5.1 – Infrastruktur multi-Cloud dan provisi desktop
Guna membantu pelanggan menata provisi layanan TI secara lebih baik, VMware memperkenalkan VMware vCloud Automation Center 5.1 yang menjadi tambahan bagi VMware vCloud Suite. Berbasis DynamicOps –yang sudah diakuisisi VMware pada Juli 2012, VMware vCloud Automation Center 5.1 akan menjadi komponen penata layanan sehingga pelanggan bisa menerapkan provisi yang berbasiskan kebijakan, di seluruh Cloud berbasis VMware baik privat maupun publik, infrastruktur fisik, banyak hypervisor dan Amazon Web Services.
Melalui sebuah portal swalayan –yang menjadi pintu depan antar Cloud- komponen vCloud Automation Center membantu administrator, developer dan pengguna bisnis yang sah untuk meminta layanan TI baru atau mengelola sumberdaya yang sudah ada. VMware vCloud Automation Center 5.1 kini akan terintegrasi dengan VMware vCloud Director sehingga pelanggan bisa mendayagunakan datacenter virtual yang terdiri dari layanan software-defined milik VMware vCloud Suite.  vCloud Automation Center 5.1 juga akan terintegrasi dengan vCenter Orchestrator untuk mengotomatisasikan alur kerja proses TI baik dari proses dan peranti manajemen VMware maupun yang dimiliki pelanggan saat ini.
Lebih jauh tentang vCloud Automation Center 5.1
  • vFabric™ Application Director™ 5.0 – Provisi aplikasi dari Cloud
vFabric Application Director melakukan standarisasi dan mengakselerasi pemodelan dan penggelaran aplikasi multi-tier pelanggan ke apapun jenis Cloud-nya melalui cetak biru yang mudah dibuat karena dilengkapi dengan OS dan middleware yang sudah disetujui.  Komponen vFabric Application Director 5.0 ini dioptimalkan untuk Cloud berbasis VMware vCloud Suite sehingga pelanggan bisa menggunakan cetak biru yang sama untuk menggelar aplikasi di lintas infrastruktur Cloud virtual dan hibrida, termasuk Amazon EC2.
Melalui peluncuran ini, VMware akan terus mengembangkan dukungan aplikasi vFabric Application Director sehingga mencakup semua paket aplikasi Microsoft (Exchange, SQL Server, SharePoint) termasuk juga aplikasi khusus (Java,.Net, Ruby on Rails). VMware vFabric Application Director juga akan membantu menyederhanakan pemeliharaan rutin aplikasi yang sedang berjalan terkait kode dan konfigurasi, dan akan mendukung auto-scaling (perluasan secara otomatis) dari aplikasi untuk menjawab perubahan kebutuhan bisnis.
Lebih jauh tentang hal-hal baru dalam vFabric Application Director 5.0
  • vCenter Operations Management Suite™ 5.6 – Manajemen Operasional Cloud yang Terpadu dan Tertanam
Komponen vCenter Operations Management Suite memanfaatkan kemampuan analisis yang sudah dipatenkan untuk mengintegrasikan kinerja, kapasitas dan manajemen konfigurasi guna menghadirkan kecerdasan yang dibutuhkan pelanggan untuk menjalankan Service Level secara proaktif dalam lingkungan Cloud hibrida. VMware vCenter Operations Management Suite bisa menggandakan penghematan operasional yang diterima dari VMware vSphere®.  Melalui rilis ini, VMware akan memasukkan kemampuan manajemen kinerja dari VMware vCenter Operations Suite ke seluruh versi VMware vSphere.
Sejumlah peningkatan pada VMware vCenter Operations Suite 5.6 ini meneruskan strategi VMware untuk berbagai disiplin manajemen, menerapkan pandangan-pandangan tata kelola yang baru dalam dashboard operasi untuk membantu pelanggan secara proaktif menjaga tata kelola yang baik sesuai dengan kebijakan TI, panduan keamanan dan tuntutan regulasi. Pandangan yang baru, bisa disesuaikan dan berbasis grup ini memungkinkan operasional TI untuk lebih erat dalam menyelaraskan dengan prioritas bisnis. VMware vCenter Operations Management Suite 5.6 juga akan memasukkan kemampuan pemantauan di level aplikasi pada VMware vFabric Hyperic untuk membantu pelanggan secara proaktif mengelola kesehatan aplikasi bisnis penting, termasuk Microsoft SQL Server, Exchange, SharePoint, Windows OS dan Oracle Database serta aplikasi khusus berbasis Java.
Lebih jauh tentang vCenter Operations Management Suite 5.6
  • vCloud Connector™ 2.0 – Portabilitas Cloud Hibrida
VMware memperkenalkan sejumlah peningkatan signifikan pada VMware vCloud Connector, sebagai jembatan yang memungkinkan pelanggan memindahkan VM dan aplikasi di lingkungan Cloud privat vSphere dan vCloud Director, serta Cloud publik dari VMware vCloud Service Provider. Komponen vCloud Connector 2.0 memperluas katalog jaringan dan beban kerja pada lingkungan Cloud hibrida — untuk mengembangkan batas-batas logis dari datacenter tanpa perlu melakukan konfigurasi atau pemasangan ulang pada jaringan ketika memindahkan beban kerja. Selain itu, tim yang lokasinya terpencar bisa mengkoordinasikan upaya pengembangannya dengan memastikan bahwa setiap orang memiliki satu katalog beban kerja yang tersinkronisasi di seluruh lingkungan Cloud.
Lebih lanjut tentang vCloud Connector 2.0

Menurut Gartner, “Komputasi Cloud menegaskan peran TI sebagai pialang layanan. Kesuksesan dalam menerapkan strategi komputasi mensyaratkan infrastruktur TI dan operasi yang lebih proaktif dalam membuat kebijakan, Service Level dan aktivitas yang berlangsung secara otomatis dalam lingkungan runtime.”

VMware IT Business Management Suite™ 7.5 Untuk Manajemen Bisnis Cloud 
Seiring dengan meningkatnya nilai strategis dari komputasi Cloud, IT membutuhkan solusi untuk mengelola bisnis dari Cloud secara efektif dengan mengukur kinerja dan biaya dari seluruh layanan Cloud –infrastruktur, aplikasi dan komputasi di tingkat pengguna akhir. VMware IT Business Management Suite membawa transparansi biaya, kualitas dan nilai dari layanan Cloud kepada pelanggan sehingga memberikan konteks bisnis bagi aktivitas TI. Komponen ini juga membantu pelanggan membuat keputusan berdasarkan fakta yang selaras dengan tujuan bisnis, mentransformasikan TI menjadi pialang layanan TI.

Hari ini, VMware memperkenalkan VMware IT Business Management Suite 7.5 dengan modul IT benchmarking baru yang mencakup lebih dari 3.500 metrik di 18 area sehingga organisasi TI bisa membandingkan kinerjanya dengan industri dan fungsi-fungsi lain yang sejenis. VMware IT Business Management Suite 7.5 juga mencakup sejumlah peningkatan pada kemampuan IT Finance Manager yang akan meningkatkan kemampuan otomatisasi dan merampingkan proses penyusunan anggaran.
Simak pandangan industri tentang solusi VMware Cloud Management.

VMware Cloud Ops Services dan Kekayaan Intelektualnya – Model Operasional Baru untuk Era Cloud 
Sejumlah peningkatan pada portofolio manajemen VMware ini adalah bagian dari pendekatan solusi lengkap untuk komputasi Cloud, termasuk layanan kekayaan intelektual, konsultasi, transformasi dan edukasi dari Cloud Ops yang diluncurkan pada Agustus 2012. Berdasarkan pengalaman VMware bekerja sama dengan ratusan implementasi Cloud yang berhasil di seluruh dunia, Cloud Ops membantu pelanggan membangun, mengoperasikan, mengatur pengawakan dan mengukur dampak dari komputasi Cloud. Secara khusus, VMware memperkenalkan layanan operasional Cloud baru, beserta jasa konsultasi teknologi yang terkini, edukasi dan sertifikasi serta VMware Architecture Toolkit (vCAT) 3.0.
Baca siaran pers: VMware Defines New Operating Model for the Cloud Era

Harga dan Ketersediaan
Solusi VMware Cloud Management terbaru diperkirakan tersedia pada Q4 2012.

 

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…