AMD Kembali Hadirkan “Never Settle Bundle Reloaded”, Game Gratis Untuk Pembeli VGA Radeon HD 7000

Reading time:
February 4, 2013

Pada bulan Oktober 2012 yang lalu, AMD membuat sebuah gebrakan dengan program bernama “Never Settle Bundle”. Program tersebut menawarkan sejumlah judul game kelas atas yang bisa didapatkan secara gratis jika membeli graphics card AMD seri HD 7000. Saat itu game yang ditawarkan meliputi judul Medal Of Honor: Warfightter (diskon 20%), Far Cry 3, Hitman Absolution, dan juga Sleeping Dogs. Jika dikonversi dalam harga, nilai 4 buah game tersebut mencapai lebih dari $170.

AMD Never Settle Reloaded 0
Semboyan di atas mengingatkan Anda akan sesuatu?
AMD Never Settle Reloaded 5

Pada awal bulan Februari 2013 ini AMD kembali menghadirkan program “Never Settle Bundle” mereka. Pada program kali ini AMD kembali menawarkan judul game kelas atas yang memang diantisipasi kehadirannya oleh kalangan gamer dari seluruh dunia. Judul game yang ditawarkan adalah Crysis 3, DmC: Devil may Cry, Tomb Raider, dan Bioshock Infinite.

AMD Never Settle Reloaded 1
Tidak sabar untuk menikmati indahnya kota terbang
AMD Never Settle Reloaded 2
AMD Never Settle Reloaded 3
Dante is back!
AMD Never Settle Reloaded 4
Sudah mencoba multiplayer beta-nya?

Untuk mendapatkan judul game tersebut pengguna cukup membeli graphics card AMD seri HD 7900 (HD 7970 GHz Edition, HD 7970, HD 7950 Boost, dan HD 7950) dan seri HD 7800 (HD 7870 XT, HD 7870 GHz Edition, dan HD 7850). Untuk seri HD 7900, pengguna akan mendapatkan game Crysis 3 dan Bioshock Infinite. Sedangkan untuk seri HD 7800, pengguna akan mendapatkan Bioshock Infinite dan Tomb Raider. DmC: Devil May Cry akan diberikan sebagai pengganti Tomb Raider untuk pembeli di wilayah APAC (Asia Pacific) di mana Indonesia termasuk wilayah tersebut.

AMD Never Settle Reloaded 6

Tentu saja penawaran dari AMD tidak hanya sampai disitu saja. Jika pengguna membeli 2 buah graphics card seri HD 7900 maka penawaran akan semakin menarik. Pembeli akan mendapatkan game Crysis 3, Bioshock Infinite, Tomb Raider, Far Cry 3, Hitman Absolution, dan juga Sleeping Dogs. Nilai penawaran ini mencapai lebih dari $300.

AMD Never Settle Reloaded 7

Hanya itu saja? Tentu saja masih ada lagi. Khusus untuk pembeli graphics card ASUS ROG ARES II (Dual Tahiti XT) di negara Inggris, pembeli akan mendapatkan 8 game gratis. Enam buah game di antaranya sama seperti jika membeli 2 buah graphics card seri HD 7900 ditambah game Deus Ex Human Revolution dan Nexuis.

Satu catatan adalah semua game tersebut akan didistribusikan sebagai digital download melalui portal Steam atau Origin, tergantung kepada judul game.

Bagaimana, apakah kini Anda tertarik untuk membeli graphics card AMD seri HD 7900 atau HD 7800 untuk mendapatkan sejumlah game original di atas? Semoga saja AMD tidak berhenti di sini saja dengan inovasi “Never Settle Bundle”-nya dan melanjutkannya pada seri HD 8000 kelak atau pada judul game kelas atas lainnya.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…