Review Synology DS213air: NAS Serbaguna dengan Koneksi Wireless Network

Reading time:
September 7, 2013

Pengujian

Tentunya, tidak lengkap bila kami tidak memberikan gambaran bagaimana kemampuan perangkat ini dalam beroperasi sebagai sebuah storage. Untuk itu, kami akan menyuguhkan hasil pengujian kami pada perangkat ini dengan menggunakan dua benchmark yang umum digunakan untuk melihat kemampuan dari sebuah NAS, yaitu NAS Performance Toolkit dan CrystalDisk Mark.

Untuk pengujian kali ini, karena Synology tidak menyediakan hard disk di dalam paket penjualan perangkat ini, kami menggunakan hard disk WD Red 3 TB. Sayangnya, karena hanya tersedia 1 WD Red 3 TB di lab. pengujian kami, kami tidak dapat menguji hard disk dalamperangkat ini ketika berjalan dalam mode RAID 0.

Platform Pengujian

  • Motherboard: Intel H67 LGA 1155
  • Prosesor: Intel Core i3 2100 3,1 GHz
  • RAM: Kingston DDR3 8 GB

kingston 8go 1600mhz ddr3 hyperx blu cl91

Kingston HyperX SSD 120GB
  • Graphics Card: AMD Radeon HD 5550
  • Power Supply: Corsair CX 500

Corsair CX500

 

  • Input Device: Genius Keyboard and Mouse
  • Monitor: 18,5 inch LCD
  • Sistem Operasi: Microsoft Windows 7 64 bit

NAS Performance Toolkit

Synology DS213air - NASPT

Nilai yang didapat oleh Synology DS213air bisa dikatakan cukup baik. Kecepatan tulis yang dimilikinya cukup tinggi, hal itu bisa dilihat dari hasil pengujian “File copt to NAS” dan “HD Video Record” yang menunjukkan kecepatan di atas 200 MB/s.

Crystal Disk Mark

Synology DS213air - CDM Read Synology DS213air - CDM Write

Hasil dari Crystal Disk Mark membuktikan bahwa Synology DS213air memang memiliki kecepatan tulis yang tinggi. Bahkan, kecepatan tulis tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan kecepatan baca dari NAS ini.

Konsumsi Daya

Selama pengujian, kami menggunakan sebuah power meter untuk menguji berapa besar daya yang digunakan oleh perangkat ini ketika beroperasi. Angka di power meter yang kami gunakan menunjukkan konsumsi daya sebesar 16 Watt dicapai ketika perangkat ini sedang melakukan operasi yang membutuhkan akses ke hard disk. Angka ini lebih kecil dibandingkan yang dicantumkan Synology di situs mereka. Namun, hal itu cukup wajar mengingat pada pengujian ini kami hanya menggunakan 1 hard disk dari kapasitas maksimal 2 hard disk yang bisa diakomodasi oleh perangkat ini.

Kesimpulan

Synology DS213air (21)

Sebagai sebuah perangkat NAS yang ditujukan untuk penggunaan di rumah atau di kantor berukuran kecil, DS213air memiliki kemampuan yang cukup lengkap. Berbagai fitur tambahan yang diberikan Synology pada perangkat ini membuatnya mampu menjadi NAS yang bisa mengakomodasi berbagai kebutuhan penggunanya, baik untuk beroperasi sebagai NAS maupun sebagai perangkat pendukung multifungsi di jaringan lokal.

Fitur wireless network terintegrasi yang dimilikinya juga menjadi nilai lebih tersendiri, mengingat fitur tersebut tentu saja memudahkan pengguna untuk mengatur jaringan lokal yang ada. Pengguna bisa memanfaatkan perangkat ini untuk menghadirkan kemampuan wireless network ke jaringan lokal atau memanfaatkan wireless network untuk menghubungkan perangkat ini ke jaringan lokal sesuai dengan kondisi jaringan lokal yang ada.

Kelebihan:

  • DiskStation Manager dengan kemampuan untuk mengakomodasi berbagai fitur tambahan
  • Wireless Network

Kekurangan:

  • Pemasangan hard disk harus dilakukan dengan membongkar perangkat terlebih dahulu

Data Pendukung:

  • Produsen: Synology
  • Nama Produk: DiskStation DS213air
  • Info: www.synology.com, www.igsolusi.com
  • Distributor: Integra Global Solusi
  • Telepon: (021) 56943644
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Bodi MSI Prestige 13 AI EVO A1M Form Factor Clamshell…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Bodi Form Factor Clamshell Material Polycarbonate Warna Blue Terlihat kalau…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Bodi dan Desain Form Factor Clamshell Material Aluminium untuk punggung…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…