LG Melihat Kekhawatiran di Pasar Layar LCD

Author
Ozal
Reading time:
October 7, 2013
LG 3

Industri display global diperkirakan akan menderita kerugian yang cukup besar hingga 2014 mendatang. Ini disebabkan karena produksi display yang berlebihan tetapi  tak sebanding dengan permintaannya yang terus melambat. Demikian dikatakan seorang petinggi di perusahaan terkemuka di industri layar LCD, LG Display.

Han Sang-beom, CEO LG Display tengah berencana untuk mencegah kelebihan pasokan di pasar layar LCD murah ini dengan berinvestasi di perangkat premium, seperti TV OLED maupun UHD. Faktor lain yang mengakibatkan kondisi ini terus berlanjut menurutnya ialah, terjadi pergeseran permintaan konsumen ke perangkat dengan layar yang lebih kecil, yakni smartphone dan tablet.

“Seluruh industri display akan melihat keadaan yang lebih lanjut dari kelebihan pasokan dalam waktu dekat. Kami khawatir mengenai masa depannya nanti,” kata Han, dalam seuah forum industri, dilansir harian Korea Times.

Han mengatakan, pemasok display global mesti menumbuhkan sifat urgensi guna mendorong berbagai langkah percobaan sebelum menerapkan betul strategi baru mengatasi ketidakpastian di pasar ini. Meskipun ekonomi global akan membaik pada tahun depan nanti, Ia pesimis pasar display juga akan demikian.

LG

Menurutnya, bisnis LCD masih bergantung dari pergerakan ekonomi makro sehingga arah bisnisnya pun seringkali fluktuatif atau tidak menentu. Sebagai contoh, pengguna PC tidak akan memperbarui atau membeli layar LCD baru di saat ekonomi negara dalam keadaan sulit, seperti tingginya nilai mata uang asing. Namun sebaliknya, ketika ekonomi mulai membaik, pengguna malah lebih menggunakan uangnya untuk membeli smartphone atau tablet daripada memperhatikan kebutuhan perangkat PC mereka.

Sebagai bagian dari “Rencana B”, LG berniat memperluas jajaran LCD yang mempu mendukung resolusi utra hidght-definition (UHD). Baginya, ini merupakan perubahan yang cukup strategis guna meningkatkan nilai tambah dari perangkat premium. Selain itu, pihaknya juga berencana membangun pabrik display, khususnya di kelas premium di Guangzhou, Cina senilai US$ 4 miliar. Ini semua dilakukan LG guna mengimbangi kelesuan di pasar layar LCD murah.

DisplaySearch, perusahaan riset pasar display terkemuka sempat memperkirakan, industri ini akan mengalami penurunan pendapatan hingga 4,8 persen pada tahun ini dibanding 2012 lalu. Bahkan, kondisi ini pun akan terus berlanjut hingga dua tahun berturut-turut.

 

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…
March 28, 2024 - 0

Shift Up: Rambut Panjang EVE Tahan Pengembangan Stellar Blade Satu Tahun

Sebuah fakta yang tidak bisa dibantah bahwa seperti apa yang…