[PR] Cooler Master Umumkan V8 & Eisberg Prestige 120L serta 240L Tersedia di Indonesia

Reading time:
October 22, 2013

Jakarta, Indonesia – 21 Oktober 2013 – Cooler Master, sebuah pemimpin industry chassis, thermal solution, peripheral dan industry aksesoris terkemuka, hari ini mengumumkan bahwa Pendingin CPU V8 GTS dan water cooling Eisberg Prestige 120L serta 240L telah tersedia di Indonesia.

Cooler Master V8 GTS

Merupakan pendingin CPU yang paling canggih dimana unit baru ini langsung mendapatkan penghargaaan dari reddot Design Award 2013. Didukung oleh teknologi Horizontal Vapor Chamber (HVC) yang selalu menjaga agar kartu grafis canggih tetap dingin dan mengandung aliran udara yang sangat tinggi di dalam kipasnya yang besar dan tangguh.

V8 GTS_front02


Kinerja Ultimate Air Cooling

V8 GTS_installed 01

Tampaknya kinerja penyaluran udara dari mobil-mobil canggih telah menjadi inspirasi dalam pembuatan desain V8 GTS. Unit ini menghilangkan sejumlah besar panas melalui gabungan antara HVC dan desain fin tower yang dioptimalisasikan. V8 GTS dibangun dengan tiga tower heatsink dan delapan heat pipe canggih untuk menyalurkan sejumlah besar panas sehingga menjauh dari prosesor dengan vapor chamber. Meskipun bentuk yang tampak besar dan kinerja yang sangar, V8 GTS tetap masih menyisakan ruang untuk slot memori.

POM Fan Bearing Tingkat Tinggi

Fans funnel ganda dengan aliran udara tinggi 140mm membuat saluran pusaran melalui tiga heatsink array. Kipas-kipas ini dilengkapi dengan generasi terkini fan bearing yang dikenal sebagai POM.  Kipas-kipas ini tidak hanya hampir tahan debu, mereka juga tahan lama dengan kinerja penggunaan menakjubkan hingga 160.000 jam. Umur pakai ini bergantung pada self lubricating unik dan desain low friction POM bearing. Hal ini berarti bahwa kipas-kipas dan V8 GTS akan terus menerus menjaga pendinginan perangkat Anda sampai mereka kadaluarsa atau menjadi usang akibat pemakaian berkali-kali.

Teknologi HVC Super Efektif

Tenaga ahli Cooler Master telah bekerja untuk memecahkan bagaimana caranya untuk mentransfer metode pendinginan yang sangat efektif ini ke dalam CPU cooler untuk beberapa waktu. V8 GTS adalah hasil dari ketekunan mereka. HVC terdiri dari metal heat spreader canggih tingkat tinggi yang menarik panas jauh dari sumber panas tunggal atau ganda. Aspek dari Vapor Chamber adalah rongga interior struktur HVC yang didiisi dengan pendingin yang siklus antara penguapan dan pengendapan beredar dalam wadah. Siklus ini menarik sejumlah besar panas dari sumber panas. Dari sini HVC mentransfer panas secara merata ke beberapa heat pipe yang secara langsung melakukan kontak untuk mengirimkan panas ke sebuah heatsink tower dimana kipas tangguh V8 GTS akan segera mengusir panas tersebut. Hasil yang luar biasa adalah V8 GTS dan kemampuan untuk menangani beban termal yang menakjubkan sampai dengan 250W.

Harga

V8 GTS dijual dengan harga IDR 1.310.000. Silahkan berkonsultasi dengan perwakilan Cooler Master di wilayah Anda untuk informasi lebih jelasnya.

V8GTS overview:

Cooler Master Eisberg Prestige

Merupakan sistem watercooling pertama dari Cooler Master yang di rancang di Eropa. Unit ini memiliki kinerja dan desain modular DIY kit canggih. Serial EISBERG menggunakan Micro Channel Jet Stream cold plates berkinerja tinggi yang ditemukan pada waterblock antusias, selain itu unit ini juga memiliki copper radiator canggih untuk meningkatkan kinerja pendinginan dan mencegah korosi galvanic. Semua unit menggunakan pompa air jerman dan di rakit serta diisi sebelumnya di Jerman dengan kualitas kontrol yang ketat.

Eisberg_120L Prestige

Watercooling seri Eisberg memanfaatkan pengalaman Alphacool dan menggabungkan elemen desain dan teknologi yang di temukan pada kit watercooling DIY terkini.

Saluran mikro

Sirip tembaga tipis yang kecil dan padat memaksa air mengalir melalui saluran kecil yang tak terhitung jumlahnya dalam dua arah, sehingga luas permukaan waterblock jauh lebih tinggi dan lebih cepat perpindahan panas dari copperblock ke air.

Jet Stream Plate

Dengan membatasi aliran air untuk permukaan tipis jet plate memfokuskan aliran air ke pusat waterblock dan memaksanya untuk mengalir melalui saluran mikro dalam dua arah pada kecepatan yang jauh lebih tinggi. Dimensi saluran mikro, jet plate dan kecepatan aliran air du setel berdasarkan pengujian ekstensif dan simulasi menciptakan tekanan yang optimum dan flowspeed dalam waterblock.

Eisberg_240L Prestige

Pompa Berkualitas Tinggi

Inti dari setiap sistem Watercooling adalah pompanya. Serial EISBERG menggunakan pompa berkualitas tinggi, buatan Jerman dengan garansi pemakaian seumur hidup selama lebih dari 50.000 jam. Komponen keramik presisi sangat tinggi memastikan tekanan air optimal dan daya tahan ekstrim. Unit ini dapat mengangkat air lebih dari 2 meter dan bergerak lebih dari 400 liter pendingin dalam satu jam, dan dilengkapi dengan beberapa fitur keamanan canggih.

Radiator Tembaga Murni

Tembaga lebih mahal, tetapi memiliki transfer panas lebih cepat dari aluminium, dan tidak menimbulkan korosi bila terkena waterloop dengan waterblock tembaga. Itu sebabnya Anda tidak akan menemukan radiator aluminium pada sistem watercooling DIY untuk entusias. Radiator tembaga kami memiliki kinerja tinggi dengan aliran udara yang di tweak dan desain aliran udara nya membuat serial EISBERG bekerja lebih dingin dan lebih tenang.

Eisberg Core:

Konsumer DIY akan senang bila mendengar bahwa sistem ini dapat di upgrade serta radiator, waterblock dan pompa nya dapat ditambahkan pada EISBERG loop. Selain itu modul inti Eisberg menempati waterblock, pompa dan tempat penampungan tersedia juga untuk pembelian secara terpisah.

Eisberg 120:

Eisberg 120 memiliki ukuran radiator 120mm dilengkapi dengan  dua kipas 120mm untuk meningkatkan tekanan udara dan aliran udara. Eisberg 120 sangat sesuai untuk sistem kecil tanpa banyak ruang untuk menempatkan mounting radiator.

Eisberg 240:

Eisberg 240 memiliki fitur dua kali sirip permukaan 120 yang berarti unit ini dapat dingin dengan mencapai suhu yang sama pada kecepatan kipas rendah atau memindahkan panas dua kali jumlah panas, dan cocok digunakan untuk CPU Multicore Overclock.

Harga

Eisberg 120L Prestige dijual dengan harga IDR 2.100.000 dan Eisberg 240L Prestige dijual dengan harga IDR 2.250.000

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…
March 28, 2024 - 0

Shift Up: Rambut Panjang EVE Tahan Pengembangan Stellar Blade Satu Tahun

Sebuah fakta yang tidak bisa dibantah bahwa seperti apa yang…