Galaxy Overclocking Carnival 2013: World Legendary OC Event

Reading time:
November 26, 2013
GOC2013

Galaxy, salah satu vendor kartu grafis ternama(atau kadang lebih dikenal dengan merk KFA2 di Eropa), akan mengadakan kontes Overclocking Tingkat Dunia yang dinamai Galaxy Overclocking Carnival (GOC) 2013. Kompetisi overclocking yang rencananya dilangsungkan di Shanghai, China pada tanggal 14-15 Desember 2013 nanti ini merupakan cara Galaxy untuk menunjukkan bahwa mereka sudah menanggapi kegiatan overclocking secara serius.

gf gtx780
VGA Galaxy 780 HOF Series

Meski namanya agak jarang terdengar di Indonesia, Galaxy bukanlah sebuah brand yang asing dengan hal overclocking. Pada ajang Computex 2013 lalu mereka sudah cukup giat menelurkan berbagai produk-produk kelas atas yang mendukung overclocking, seperti misalnya VGA Galaxy HOF(Hall-of-Fame) Series, dan juga sebuah Power Supply edisi terbatas yang dirilis bagi overclocker ekstrim.

 

Mengundang 20 Overclocker Terbaik Dunia

GOC2013COntestants

Berbeda dengan kebanyakan kompetisi overclocking yang mengadakan babak kualifikasi, Galaxy disini memilih untuk mengundang 20 kontestan dari berbagai penjuru dunia, yang tentunya dianggap sebagai overclocker terbaik yang sering berprestasi di banyak lomba overclocking. 20 Orang overclocker yang diundang tersebut adalah:

  1. Ian Parry “8Pack” – United Kingdom
  2. Daniel Schier “Dancop” – Germany
  3. Suk Hyun Park “Littleboy” – South Korea
  4. Alva Jonathan “Lucky_n00b” – Indonesia
  5. Thomas Kerrincx “Pt1t” – Belgium
  6. Takahiro “SHIMIZU” – Japan
  7. Matei Mihatoiu “Matose” – Romania
  8. Kuk Hyun Park “OC_Windforce” – South Korea
  9. Paizol Maddusah “ZoLKoRn” – Thailand
  10. Strategos San – France
  11. Smoke – Russia
  12. Michal Vobozil “Xtreme Addict” – Poland
  13. Stephen Yeong – Hong Kong
  14. T0lsty – Ukraine
  15. Allen Golibersuch “Splave” – USA
  16. Hasan Jadid “hazzan” – Indonesia
  17. Petri Korhonen “SF3D” – Finland
  18. X800Pro – China
  19. Hero Ou – China
  20. duanln – China
GOC2013_2

Ke-dua puluh Overclocker ini nantinya akan diberi kesempatan untuk meng-overclock beberapa hardware anyar, misalnya Galaxy GTX 780Ti HOF yang belum dirilis ke pasaran, dan juga Galaxy GTX 760 HOF. Menurut Galaxy, ini adalah kompetisi overclocking dengan skala paling besar yang pernah mereka adakan. Tidak tanggung-tanggung, banyak sekali nama besar dalam komunitas overclocking yang diundang oleh Galaxy kali ini, misalnya saja Juara dunia MSI Master Overclocking Arena 2013 – T0lsty dari Ukraine, kemudian juga OC_Windforce yang menjuarai MSI Master Overclocking Arena tahun 2012, serta Ian Parry “8pack” yang memenangkan hadiah terbesar dari Corsair OC Main Event di Computex 2013 lalu. Overclocker dari Indonesia pun boleh berbangga karena salah satu overclocker yang terkenal asal Indonesia, Hasan Jadid a.k.a “hazzan” juga diundang untuk mewakili Indonesia di ajang ini!

Tentunya, kami dari JagatReview akan memberikan update terbaru seputar jalannya pertandingan Galaxy GOC 2013 ini. Simak perkembangan seputar Galaxy GOC 2013, hanya di JagatReview!

Sumber

 

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

April 16, 2024 - 0

Review Zyrex Maveric Ultra X: Laptop Indonesia Terkencang!

Merk lokal yang satu ini akhirnya mengeluarkan lini Laptop Gaming…
April 15, 2024 - 0

Review Lenovo IdeaPad Slim 5i Ultra: Laptop Core Ultra Terbaru dengan Harganya Terjangkau!

Kalian lagi cari laptop dengan prosesor Intel Core Ultra yang…
April 15, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook DUO (2024) UX8406: Laptop Dua Layar Kencang untuk Kerja Lebih Produktif

Laptop ini bisa bikin kerja dengan dua layar lebih mudah…
April 4, 2024 - 0

Review Axioo Pongo 725: Laptop Gaming Murah yang Kencang

Ngomongin brand laptop lokal memang ga ada habisnya, selalu saja…

Gaming

April 19, 2024 - 0

Jika Laku, Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes Buka Kemungkinan Sekuel

Sebuah seri yang sudah lama dinanti oleh banyak penikmat JRPG,…
April 19, 2024 - 0

Tolak Langsung Blokir Game Online, KOMINFO Tegaskan Sudah Ada Sistem Rating Umur

Terlepas dari fakta bahwa sumber masalahnya bisa datang dari mana…
April 18, 2024 - 0

Usia Studio 10 Tahun, Dev. It Takes Two Akan Bagi Info Baru Tahun Ini

Ada banyak kasus dimana bukan visualisasi luar biasa realistis, musik…
April 18, 2024 - 0

2K Punya Pengumuman Terkait Franchise Mafia?

Di tengah barisan game open-world yang tersedia di pasaran saat…