Review Seagate Backup Plus Fast 4TB: HDD Eksternal RAID 0 Kencang

Reading time:
March 14, 2014
Seagate Backup Plus 1

Di era sekarang ini, persaingan di ranah hard drive eksternal semakin ketat dengan cukup banyaknya pemain yang hadir dengan produk andalannya. Masing-masing produsen berusaha memberikan solusi yang tepat bagi mereka yang membutuhkan sebuah perangkat penyimpanan data portabel. Tak hanya menyediakan kapasitas besar dalam bentuk yang minimalis, berbagai fitur pendukung pun menjadi senjata tambahan untuk menarik minat konsumen.

Seagate adalah nama yang sangat familiar jika kita membicarakan tentang hard drive. Produsen asal Amerika Serikat tersebut baru-baru ini meluncurkan Seagate Backup Plus Fast 4TB di Indonesia. Menurut Seagate, produk anyarnya itu dibuat untuk memenuhi kebutuhan para pekerja profesional yang mobile dan ingin memiliki hard drive portabel untuk bekerja sehari-hari. Kini, perangkat penyimpanan data yang kompatibel dengan Windows dan Mac tanpa harus melakukan format ulang tersebut telah datang ke meja pengujian JagatReview.

Seagate-Backup-Plus-99-500x418

Sebagai sebuah hard drive eksternal dengan kapasitas 4TB, body berbahan metal dari Seagate Backup Plus Fast nampak tidak terlalu bongsor . Desainnya sederhana dengan hanya menyediakan satu slot Micro B USB 3.0 female. Pengguna tidak memerlukan adaptor tambahan untuk asupan daya pada Seagate Backup Plus Fast 4TB.

Seagate-Backup-Plus-3

Perlu diketahui bahwa Seagate Backup Plus Fast 4TB terdiri dari dua keping hard drive 2,5 inci berkapasitas 2TB yang menggunakan skema RAID 0. Kelebihannya adalah performa yang dihasilkan tentunya lebih baik dalam urusan Read dan Write. Kekurangannya, jika salah satu hard drive rusak maka kemungkinan besar semua data Anda juga terkena dampaknya.

Di produknya kali ini, Seagate menjanjikan kecepatan transfer data hingga 220 MB/s! Selain itu, pihak perusahaan juga menyediakan fitur East Backup menggunakan software Seagate Dashboard. Ada pula aplikasi Mobile Backup yang membantu para pengguna untuk menyimpan foto dan video langsung dari perangkat mobile mereka. Jangan lupakan juga kemampuan backup langsung dari sosial media seperti Facebook dan Flickr. Sebelum menguji lebih lanjut seperti apa performa dari Seagate Backup Plus Fast 4TB, berikut adalah platform pengujian yang kami gunakan.

Platform Pengujian

  • Motherboard: Intel H67 LGA 1155
  • Prosesor: Intel Core i3 2100 3,1 GHz
  • RAM: Kingston DDR3 8 GB
kingston-8go-1600mhz-ddr3-hyperx-blu-cl91

 

  • Storage: Kingston HyperX SSD 120GB
kingston-hyperx-3k

 

  • Graphics Card: AMD Radeon HD 5550
  • Power Supply: Corsair CX 500
corsair cx500 400px

 

  • Input Device: Genius Keyboard and Mouse
  • Monitor: 18,5 inch LCD
  • Sistem Operasi: Microsoft Windows 7 64 bit

Sebelum menguji bagaimana performa dari Seagate Backup Plus 4TB, kita lihat dulu paket penjualannya.

Paket Penjualan

Seagate Backup Plus paket penjualan 1

 

Box Seagate Backup Plus Fast 4TB (tampak depan)

Seagate Backup Plus paket penjualan 2

Box Seagate Backup Plus Fast 4TB (tampak belakang)

Seagate Backup Plus paket penjualan 3

Quick guide

Seagate Backup Plus paket penjualan 5

Kabel USB 3.0

Seagate Backup Plus paket penjualan 4

USB 3.0 Y-Cable

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…