Gigabyte Computex 2014 Showcase: Motherboard G1 Gaming

Reading time:
June 4, 2014
gigabyte @computex2014_day1 01

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Gigabyte kembali memamerkan produk generasi terbaru mereka di ajang Computex 2014. Oleh karena itu kami tidak membuang kesempatan memenuhi undangan Gigabyte untuk mengunjungi ruang pameran khusus mereka di lantai 36, Taipei 101. Sejumlah produk terbaru dipamerkan tidak terkecuali produk andalan mereka saat ini, motherboard dengan chipset Intel seri 9, Gaming Series.

Motherboard Intel seri 9 memang bukan menjadi debut pertama Gigabyte dalam membuat motherboard dengan feature gaming di dalamnya. Akan tetapi dengan semakin tingginya permintaan akan motherboard yang mampu memaksimalkan pengalaman bermain game penggunanya, bertepatan dengan hadirnya chipset Intel Z97 dan H97, Gigabyte mengekspansi model motherboard gaming mereka menjadi jauh lebih banyak dibandingkan generasi sebelumnya. Alhasil motherboard gaming Gigabyte membentang mulai dari model dengan feature paling lengkap hingga model dengan harga paling ekonomis.

Motherboard gaming Gigabyte memang telah dilengkapi sejumlah komponen khusus untuk memastikan pengalaman gaming penggunanya tetap maksimal. Sebut saja di sektor komponen audio dimana Gigabyte menanamkan chip audio Realtek ALC1150 untuk sejumlah model ekonomis atau Creative SoundCore 3D untuk model kelas atas. Tidak sampai disitu saja, Gigabyte memisahkan jalur audio antara right channel dan left channel untuk lebih memaksimalkan kualitas suara. Sementara itu di sektor komponen networking, Gigabyte menanamkan chip Qualcomm Atheros Killer E2200 dan atau Intel dimana dua chip tersebut telah diakui kemampuannya.

gigabyte @computex2014_day1 07
Gigabyte Z97N-Gaming 5
gigabyte @computex2014_day1 09
PC gaming dengan tema “Hell Boy” ini menggunakan motherboard Gigabyte Z97N-Gaming 5 dengan sistem pendingin custom-liquid cooling

Untuk saat ini Gigabyte setidaknya memiliki 13 model motherboard G1 Gaming Series. Untuk model tertinggi terdapat Gigabyte Z97X-Gaming G1 WIFI-BK dan H97M-Gaming 3 untuk model paling ekonomis. Menariknya, Gigabyte Z97N-Gaming 5 merupakan motherboard mini-ITX pertama mereka untuk lini gaming mereka. Walaupun hanya memiliki ukuran PCB sebesar 170 x 170 mm, Gigabyte berhasil menanamkan sejumlah feature unggulan mereka seperti penggunaan komponen Ultra Durable, chip audio Realtek ALC1150 dengan kapasitor audio khusus beserta ampliflier, dan juga chip network Killer E2200.

gigabyte @computex2014_day1 05
Gigabyte Z97X-Gaming 3 & H97-Gaming 3
gigabyte @computex2014_day1 06
Gigabyte Z97MX-Gaming 5 & H97M Gaming 3

Sementara itu untuk pengguna dengan dana terbatas dan ingin menikmati motherboard G1 Gaming Series dari Gigabyte, terdapat model dengan chipset Intel H97 seperti G1.Sniper H6, H97-Gaming 3, dan H97M-Gaming 3. Seperti kita ketahui, beberapa pengguna terutama kalangan gamer dimana mereka tetap ingin menjalankan komponen prosesor dan memori pada kecepatan standar serta menggunakan konfigurasi single-graphics card. Meskipun tergolong ekonomis, Gigabyte tetap menanamkan komponen Ultra Durable, chip audio Realtek ALC1150, serta chip Killer E2200.

gigabyte @computex2014_day1 02
Gigabyte Z97X-Gaming G1 & Z97X-Gaming GT
gigabyte @computex2014_day1 03
Gigabyte G1.Sniper Z97 & G1.Sniper Z6
gigabyte @computex2014_day1 04
Gigabyte Z97X-Gaming 7 & Z97X-Gaming 5 
gigabyte @computex2014_day1 08
Gigabyte G1.Sniper A88X 

Untuk motherboard gaming dengan platform AMD, Gigabyte tetap mengandalkan model G1.Sniper A88X. Saat ini belum diketahui apakah dalam waktu dekat mereka akan merilis model terbaru.

gigabyte @computex2014_day1 10
PC gaming ekonomis dengan motherboard Gigabyte H97-Gaming 3
gigabyte @computex2014_day1 11
PC gaming dengan kombinasi A10-7850K, G1.Sniper A88X, Radeon R9 290, dan monitor 4K dari Sharp
gigabyte @computex2014_day1 12
PC “monster” untuk gaming ini dilengkapi motherboard Gigabyte Z97X-Gaming G1 WIFI-BK dan dua GeForce GTX 780. Seluruh komponen didinginkan dengan menggunakan custom liquid cooling dengan cairan pendingin merah untuk menyesuaikan dengan warna motherboard. PC gaming ini kabarnya dibuat khusus di Belanda oleh seorang ahli pembuat PC custom
gigabyte @computex2014_day1 13
Rekan kami, Richard Sutanto menjajal kemampuan PC gaming custom tersebut dengan konfigurasi tiga monitor Surround.
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…