[PR] ViewSonic Meluncurkan Monitor Desktop VX2858Sml dengan Teknologi Panel Premium dan MHL

Reading time:
September 22, 2014

VX2858Sml Menyediakan Sebuah Pengalaman Front-of-Screen yang Menakjubkan dan Pilihan Konektivitas Beragam untuk Pengguna Menuntut

ViewSonic VX2858Sml product photo

22 September 2014ViewSonic Corp., penyedia global produk solusi visual, memperkenalkan monitor desktop VX2858Sml canggih. Dengan panel premium SuperClear® Pro dan ruang layar 28 inch, ViewSonic® VX2858Sml memiliki fitur pengalaman terbaik front-of-screen untuk semua tipe kebutuhan komputasi cross-platform. VX2858Sml merupakan monitor asli Full HD 1080p dengan desain ramping nan bergaya dan pilihan input serbaguna.

Memiliki fitur pilihan konektivitas premium seperti port HDMI® ganda, serta konektivitas Mobile High-Definition Link (MHL), ViewSonic VX2858Sml telah dirancang untuk komputasi cross-platform, termasuk gaming dan aplikasi-aplikasi multimedia. Di desain dengan konektivitas MHL, VX2858Sml memastikan fleksibilitas antara perangkat mobile yang memiliki MHL, seperti smartphone dan tablet, memungkinkan penggunanya untuk menampilkan konten pada layar lebar dalam resolusi Full HD. Dengan port ganda HDMI dan VGA, monitor VX2858Sml dapat menghubungkan ke beberapa sumber video, menampung berbagai sumber video dalam satu waktu.

ViewSonic VX2858Sml scenario

Dengan teknologi SuperClear® Pro, VX2858Sml memberikan kemampuan warna true 8-bit, contrast ratio statistic 3000:1, MEGA Dynamic Contrast Ratio 50M:1 dan sudut tampilan lebar untuk kinerja warna superior. VX2858Sml dilengkapi dengan fitur terintegrasi yang dapat menurunkan kelelahan mata, termasuk Teknologi Flicker-Free dan Blue Light Filter. Teknologi Flicker-Free menurunkan kedipan pada layar di semua tingkat kecerahan, yang dapat membantu menurunkan ketegangan mata. Teknologi Blue Light Filter dari ViewSonic memungkinkan penggunanya untuk meredupkan tingkat cahaya biru untuk mengurangi ketegangan mata potensial. Digabungkan dengan pengaturan ekslusif ViewMode™ memberikan lima pilihan preset pengguna, termasuk “Text,” “Game,” “Movie,” “Web,” dan “Mono,”  VX2858Sml menawarkan kenyamanan tampilan maksimal.

“Monitor desktop VX2858Sml memberikan pengalaman layar terbaik di kelasnya untuk rentang lebar bagi penggunaan aplikasi-aplikasi multimedia untuk gaming dan sarana hiburan hingga aplikasi-aplikasi desain,” ujar Max Hsu, PM Director ViewSonic Asia Pasifik. “Layar premium ini memiliki fitur terbaik ViewSonic yang secara konsisten diberikan kepada para pelanggannya, mulai dari kinerja dan fungsionalitas layar menakjubkan hingga desain ramping dengan beragam pilihan konektivitas premium. Ketika lebih banyak konten yang di bagi dan dilihat, kami selalu menginginkan untuk memastikan berbagi pengalaman dengan selancar yang memungkinkan. Dari teknologi terintegrasi untuk menurunkan ketegangan dan kelelahan mata serta menawarkan pilihan HDMI dan MHL, VX2858Smhl dapat memenuhi kebutuhan tampilan yang diperlukan para konsumernya saat ini dan di waktu yang akan datang.”

Untuk informasi lebih lanjut mengenai monitor-monitor ViewSonic , silahkan kunjungi www.viewsonic.com.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…