Review MSI GT 730 1GB GDDR5 OC: Kepler “Entry Level” Dengan GDDR5

Reading time:
November 8, 2014

Graphics card entry level bisa dibilang kurang menarik perhatian. Bentuknya yang tidak “menjual” serta memiliki performa yang terbatas untuk bermain game merupakan beberapa alasan mengapa graphics card tersebut kurang dilirik. Namun, bagi Anda yang memiliki budget terbatas, ingin membangun mini-PC murah, dan juga sebuah PC multimedia yang mampu bermain game, graphics card entry level merupakan salah satu solusinya. Saat ini, terdapat beberapa graphics card entry level baik dari AMD maupun NVIDIA. Untuk NVIDIA sendiri, belakangan perusahaan tersebut baru saja meluncurkan GT 730.

DSC09135

Nah, kali ini kami ingin membahas tentang salah satu GT 730 yang diproduksi oleh MSI, yaitu GT 730 dengan memori 1GB GDDR 5. GT 730 tersebut dilengkapi dengan chip GPU GK 208 a.k.a “Kepler” yang digunakan untuk GT 630 64 bit yang pernah kami review di sini. Terdapat persamaan dengan GT 630, yaitu penggunaan memory bus sebesar 64 bit, dan juga base clock dengan frekuensi yang sama yaitu 902 MHz. Tetapi graphics card tersebut sudah menggunakan memory berjenis GDDR 5 yang notabene memiliki performa yang lebih baik daripada DDR 3 yang dimiliki oleh GT 630.

Graphics card dengan nama MSI GT 730 1GB GDDR5 OC ini siap diuji di lab kami. Penasaran dengan performanya? Mari kita simak review kami berikut ini. 🙂

Platform Pengujian NVIDIA GT 730 1GB GDDR 5

  • Prosesor: Intel Core i3 4330 @3,5 GHz
  • Motherboard: LGA1150 with Intel H81
  • Graphics Card: NVIDIA GT 630 2GB “Kepler” & NVIDIA GT 730 1GB GDDR 5 “Kepler”
  • Memory: 2x 2GB Kingston HyperX blu. (@1600 MHz; 1.65 V)
kingston hyperx blu dc kit2
  • Storage: Kingston HyperX 3K SSD
kingston hyperx 3k
  • Power Supply: Corsair CX500
corsair cx500 400px
  • CPU Heatsink: Intel Stock Cooler
  • LCD Monitor 1920×1080
  • Input: Generic Keyboard and Mouse
  • OS: Windows 7 Ultimate 64-bit SP1
  • Driver : Forceware 344.60 WHQL

(*) Seluruh graphics card diuji pada setting default yang disediakan driver tersebut, pada versi tersebut.

Arsitektur

nvidia gk208 block diagram

GeForce GT 730 “Kepler” diotaki chip GPU GK208. Chip GPU GK208 memiliki kemiripan desain dengan chip GPU GK107, seperti digunakan pada GeForce GT 640. Walaupun begitu chip GPU GK208 hanya memiliki kontroler memori 64-bit dari 128-bit milik GK107. Pengurangan kontroler memori membuat jumlah ROP Units berkurang dari 16 menjadi 8. Walaupun begitu, chip GPU GK208 masih memiliki 384 CUDA Cores serta 32 Texture Units. Tentu saja chip GPU GK208 telah menggunakan arsitektur Kepler seperti lini GeForce GTX 600 Series dan GeForce GTX 700 Series.

Spesifikasi

sasasasa

GT 730 pada dasarnya menggunakan base clock sebesar 902 MHz. Tetapi MSI GT 730 versi OC ini menambahkan base clock sebesar 88 MHz, sehingga memliki base clock sebesar 1006 MHz.

GeForce GT 730 “Kepler” Feature

  • NVIDIA® PureVideo® HD Technology
  • Microsoft DirectX 11.1
  • NVIDIA Adaptive VSync
  • NVIDIA 3DVision
  • NVIDIA PhysX
  • NVIDIA CUDA
  • NVIDIA TXAA
  • NVIDIA FXAA
  • Dual-link DVI
  • HDMI 1.4a
Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…
October 19, 2025 - 0

Laptop Gaming Tidak Hanya untuk Gamer! Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 2

Siapa bilang Laptop Gaming itu cuman buat Gamer! Siapa bilang…
October 15, 2025 - 0

Review ADVAN Workplus Air: Kemurahan?

Serius nih ADVAN, kalian jual Laptop ini cuman Rp 8…

Gaming

October 25, 2025 - 0

Update Counter-Strike Kacaukan Pasar Skin, Timbulkan Kerugian Besar

Akibat update Counter-Strike 2 terbaru, harga skin langka di marketplace…
October 25, 2025 - 0

AKG Entertainment Hadirkan Toys Funism Pokémon & Maltese PupSnap

AKG Entertainment memperluas produknya di Indonesia dengan merilis dua seri…
October 25, 2025 - 0

Microsoft Minta Xbox Dapatkan Keuntungan di Atas Batas Standar

Kebijakan baru terkait target profit untuk Xbox menjadi penyebab kenaikan…
October 25, 2025 - 0

Pokemon Legends: Z-A Cetak Rekor Penjualan Game di Nintendo Switch 2

Seminggu setelah rilisnya, Pokemon Legends: Z-A berhasil cetak rekor penjualan…