OnePlus 2 Bisa Dibeli Tanpa Undangan

Author
Cerira
Reading time:
October 11, 2015

Tak dipungkiri, smartphone besutan vendor baru OnePlus, mampu menarik perhatian pasar. Hingga awal tahun 2015 lalu, OnePlus One yang diluncurkan tahun 2014 mampu terjual 1,5 juta unit. Dan menyusul kesuksesan versi pertama, OnePlus pun meluncurkan OnePlus 2 yang mulai dijual pertengahan tahun ini.

onplus2

Tentunya ada beberapa faktor yang membuat smartphone ini bisa laris manis. Selain menghadirkan produk berkualitas dan fitur premium dengan harga terjangkau, OnePlus juga dinilai unik karena cara penjualannya yang memerlukan undangan khusus. Meski alasan OnePlus menciptakan sistem undangan ini untuk memenuhi ketersediaan pasokan agar sesuai dengan permintaan, konsumen merasa mendapat perlakuan ekslusif dengan sistem ini.

Sama seperti OnePlus One, OnePlus 2 pun dijual dengan sistem yang sama meskipun lebih dipermudah dimana konsumen yang berminat bisa mendaftarkan emailnya langsung ke website OnePlus untuk mendapat undangan. Dan ternyata sistem tersebut masih cukup berhasil karena pada awal Agustus lalu saat smartphone ini dijual di toko online di negara asalnya, sebanyak 30 ribu unit ludes terjual dalam 64 detik saja. Karena masih banyak permintaan, OnePlus pun membuka pre-order gelombang kedua yang sudah dibuka pada bulan Agustus juga.

Dan kini OnePlus membuat pengumuman yang pastinya cukup menyenangkan bagi konsumen yang masih memburu smartphone in. Dalam halaman blognya, OnePlus mengumumkan bahwa OnePlus 2 akan bisa dibeli secara umum tanpa perlu menunggu mendapat undangan,yakni pada 12 Oktober yang akan datang.

OLYMPUS DIGITAL CAMERA
OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Namun tentunya konsumen harus melakukannya dengan cepat karena penjualan OnePlus 2 dengan bebas tanpa undangan ini hanya dibuka dalam waktu 1 jam saja. Waktu pastinya sudah ditentukan oleh OnePlus, dimana penjualan ini akan dibuka untuk 4 wilayah yakni Asia, Eropa, Amerika Utara dan India. Pembelian sendiri dibatasi 2 unit dalam sekali order namun OnePlus tidak membatasi berapa kali konsumen tersebut boleh melakukan order.

Pembagian waktu itu adalah sebagai berikut :

  • Asia: 12:00-13:00 HKT
  • Eropa: 12:00-13:00 CEST
  • Amerika Utara: 12:00-1:00 pm PDT
  • India: 12:00-1:00 pm IST melalui situs Amazon.in

Dijelaskan oleh OnePlus bahwa konsumen hanya bisa membeli tanpa perlu undangan ini pada waktu yang sudah ditentukan sesuai dengan wilayah tempat tinggalnya. Misalnya bagi yang tinggal di Jerman, penjualan dibuka hanya pada tanggal 12 Oktober mulai jam 12.00 waktu setempat. Jika konsumen berada di Kanada, maka penjualan dimulai jam 12.00 waktu Kanada tentunya. Tidak dijelaskan berapa unit yang disediakan dalam pejualan terbuka ini, namun tentunya jika tidak ingin kehabisa, konsumen harus cepat melakukan order begitu waktu yang sesuai dengan lokasi tempat tinggalnya sudah dibuka.

Tags:

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…