PowerColor Devil R9 390X 8 GB: Inovasi Tertinggi dari PowerColor

Reading time:
October 8, 2015

Advertorial by PowerColor

Generasi penerus graphics card Radeon Rx 200 Series akhirnya meluncur di tahun 2015. Radeon Rx 300 Series, lini graphics card terbaru dari AMD tersebut siap meneruskan kesuksesan yang telah ditorehkan oleh pendahulunya. Tentu saja AMD telah mempersenjatai graphics card Radeon Rx 300 Series dengan tenaga lebih kuat dan teknologi grafis terbaru sehingga siap menghadapi game generasi baru dengan kualitas visual lebih realistis.

PowerColor, pemain besar sekaligus ternama di sektor komponen graphics card terutama dengan GPU AMD, tentu saja menyambut gembira lahirnya Radeon Rx 300 Series.Sambutan terbaik mereka tunjukkan dengan menghadirkan sejumlah produk berbasiskan graphics card Radeon Rx 300 Series, lengkap dengan teknologi dan inovasi terbaik dari PowerColor. Implementasi teknologi dan inovasi tersebut mencakup sistem pendingin dengan kemampuan lebih baik untuk temperatur kerja lebih rendah, komponen kualitas tinggi untuk menjamin durabilitas terbaik saat pemakaian, dan juga performa gaming lebih bertenaga berkat penggunaan spesifikasi clock di atas rata-rata. Semua implementasi tersebut dilakukan PoweColor untuk memuaskan kalangan pengguna produk mereka.

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Intro

Devil Series merupakan tempat dimana PowerColor mengimplementasikan teknologi sekaligus inovasi terbaik yang mereka miliki pada produk graphics card. Melanjutkan tradisi sebelumnya, produk graphics card Devil Series terbaru dari PowerColor hadir mengiringi diluncurkannya lini Radeon Rx 300 Series. PowerColor memilih Radeon R9 390X, tipe graphics card tertinggi dari Radeon Rx 300 Series, untuk menjadi mahakarya mereka berikutnya.

PowerColor Devil R9 390X 8 GB

Sekilas Graphics Card PowerColor Devil Series

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - About Devil

PowerColor menjadikan Devil Series sebagai ajang pembuktian kemampuan mereka sesungguhnya dalam melahirkan produk graphics card berkualitas tinggi. Devil Series pun diperkuat sejumlah elemen utama seperti Devil’s Power dimana PowerColor mendongkrak kemampuan graphics card hingga titik tertinggi sehingga memiliki performa gaming di atas rata-rata, Devil’s Mana dimana PowerColor menghadirkan graphics card dengan desain eksklusif yang sesuai dengan selera kalangan gamer, Devil’s Armor dimana PowerColor mengimplementasikan sistem pendingin terbaik untuk temperatur kerja graphics card serendah mungkin, dan Devil’s Flesh & Blood dimana PowerColor membenamkan komponen pilihan terbaik untuk menjamin kekuatan dan durabilitas tertinggi produk graphics card mereka.

Desain (Devil’s Mana)

01

PowerColor Devil R9 390X 8 GB tampil dengan desain eksklusif sekaligus unik dan sangat sesuai dengan selera kalangan gamer. Tidak sampai disitu saja, kombinasi warna hitam dan perak bahkan membuat penampilan PowerColor Devil R9 390X 8 GB semakin keren dan terlihat “gahar”. Dengan penampilan spesial seperti itu, tidak aneh jika PowerColor R9 390X 8 GB akan membuat penampilan sebuah sistem gaming menjadi semakin berkelas.

Komponen (Devil’s Flesh & Blood)

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Component

Penampilan eksklusif sekaligus unik dari PowerColor Devil R9 390X 8 GB juga disokong penggunaan komponen pilihan berkualitas tinggi. Beberapa diantaranya seperti penggunaan komponen VRM Multi Phases (6+1+1 Phases) sehingga membuat suplai daya listrik menuju GPU menjadi lebih efisien dan stabil. Kemampuan komponen VRM seperti itu disokong oleh penggunaan MOSFET PowIRstage buatan International Rectifier dengan kemampuan menangani arus listrik hingga 50 Amper atau 2,5x lipat lebih baik daripada MOSFET konvensional. Tidak sampai disitu saja, PowerColor juga menggunakan chip Digital PWM untuk pengaturan suplai daya listrik lebih presisi dan stabil sekaligus meningkatkan efisiensi hingga 90%. Tidak ketinggalan, PowerColor R9 390X 8 GB juga dibekali komponen solid capacitor dan choke berkualitas sehingga durabilitas graphics card semakin maksimal.

Sistem Pendingin (Devil’s Armor)

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Cooling System

PowerColor Devil R9 390X 8 GB mengimplementasikan hybrid cooling system untuk performa pendinginan terbaik bagi graphics card mereka.Hybrid cooling systemtersebut menggabungkan dua metode pendinginan dengan menggunakan cairan dan udara. Aliran cairan digunakan untuk menundukkan panas chip GPU sementara hembusan udara membantu mendinginkan seluruh komponen lain di permukaan PCB.

PowerColor menggunakan perangkat “Closed Loop AIO Liquid Coolers” sebagai komponen liquid cooling system. Perangkat “Closed Loop AIO Liquid Coolers” tersebut menggunakan komponen thermal module dari bahan tembaga untuk memaksimalkan proses penyerapan panasdari chip GPU yang dipadukan dengan komponen radiator beserta kipas 120 mm untuk pelepasan panas secara maksimal ke udara bebas.

Sementara itu komponen air cooling system menggunakan satu buah kipas dengan sudut kemiringan 15° sehingga arah aliran udara dapat dipusatkan untuk mendinginkan seluruh komponen lain pada permukaan PCBdengan sempurna. Kipas tersebut dilengkapi sensor suhu sehingga mampu menyesuaikan kecepatan putaran dengan temperatur kerja graphics card. Alhasil tingkat kebisingan dapat ditekan serendah mungkin. Tidak sampai disitu saja, PowerColormenutupi dua sisi permukaan PCB graphics card dengan lempengan logam yang berfungsi sebagai heatsinksehingga mampu memaksimalkan kemampuan air cooling system dan juga menambah kokoh struktur bodi graphics card.

Penggunaan hybrid cooling system pada PowerColor Devil R9 390X 8 GB membuat graphics card mampu bekerja pada temperatur 25% lebih dingin dan tingkat kebisingan 22% lebih rendah. Dikombinasikan dengan penggunaan komponen berkualitas, hybrid cooling systemmembuka potensi jauh lebih luas pada kemampuan overclock PowerColor Devil R9 390X 8 GB tanpa perlu takut dihantui masalah stabilitas.

Performa (Devil’s Power)

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Specification

Implementasi komponen berkualitas tinggi dan hybrid cooling system membuat PowerColor tidak ragu untuk mengimplementasikan spesifikasi clock di atas standar pada PowerColor Devil R9 390X 8 GB. Chip GPU PowerColor Devil R9 390X 8 GB dioperasikan pada kecepatan 1,1 GHz (1100 MHz) sementara chip memori tipe GDDR5 dioperasikan pada kecepatan 6,1 GHz (6100 MHz). Tentu saja PowerColor Devil R9 390X 8 GB tetap mewariskan penggunaan chip GPU Grenada XT dengan 2816 Stream Processor sehingga siap menangani game modern dengan kualitas visual semakin realistis yang menuntut graphics card dengan performa tinggi. Bahkan dengan kapasitas memori sebesar 8 GB, PowerColor Devil R9 390X juga siap menghadirkan pengalaman bermain game terbaik di resolusi Ultra HD/4K.

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Performance

Spesifikasi graphics card di atas rata-rata membuat PowerColor Devil R9 390X 8 GB mampu menawarkan performa lebih bertenaga dan sangat siap menghadapi kompetitornya.

POWERCOLOR DEVIL R9 390X - Feature

PowerColor Devil R9 390X 8 GB tentu saja tidak luput untuk menawarkan teknologi grafis tercanggih dari AMD seperti LiquidVR, FreeSync, dan Virtual Super Resolution. Teknologi AMD LiquidVR siap menawarkan pengalaman terbaik di dunia virtual reality. Sementara AMD FreeSync memungkinkan gamer mendapatkan pengalaman bermain game terbaik bebas dari gejala tearing dan stuttering. Sedangkan AMD Virtual Super Resolution memungkinkan gamer mendapatkan kualitas tampilan visual pada game lebih tinggi berkat penggunaan resolusi gambar “super” besar.

Penutup

PowerColor Devil R9 390X 8 GB merupakan buah dari kerja keras PowerColor dalam mengimplementasikan teknologi dan inovasi terbaik mereka pada produk graphics card. Tidak hanya siap memanjakan kalangan gamer dengan performanya, implementasi hybrid cooling system dan komponen berkualitas tinggi membuat kualitas produk PowerColor Devil R9 390X 8 GB semakin berkelas.

Advertorial by PowerColor

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…