Jagat Review Awards 2016 – Best Smartphone 2 – 3 juta

Author
Irham
Reading time:
February 15, 2016

Di range harga berikut ini yaitu 2 hingga 3 juta rupiah, kami akan membahas beberapa perangkat terbaik yang sebenarnya mungkin telah masuk sebagai kategori smartphone kelas mid-range jika dilihat dari spesifikasi yang dimilikinya. Namun jika dilihat dari harga, sebenarnya perangkat-perangkat ini masih tergolong sebagai smartphone kelas mengengah kebawah. Bahkan ada yang termasuk seri lanjutan dari kelas low-end yang rupanya telah naik tingkat ke level mid-low .

Feat.-Image-Smartphone-Rp-2-3-Juta

Jika anda menginginkan smartphone dengan performa terjamin dan fitur lengkap, namun dengan harga yang paling terjangkau, bisa jadi range harga yang sedang kami bahas ini adalah pilihan terbaik anda.

 

Xiaomi Mi4i (Silver)

Xiaomi-Mi4i

Mi4i diluncurkan oleh Xiaomi dipertengahan tahun 2015. Perangkat ini termasuk pilihan favorit pengguna smartphone di tanah air, khususnya untuk kelas smartphone mid-range. Dengan performa yang cukup baik, terutama untuk hasil kamera yang memuaskan.

Adapun spesifikasi yang diusung oleh Mi4i yaitu layar IPS 5 inci dengan resolusi full HD, SoC Snapdragon 615 Octa-Core (4x 1.7 GHz Cortex-A53 & 4x 1.0 GHz Cortex-A53 + Adreno 405). Dilengkapi RAM 2GB dan pilihan internal memori 16 GB/32GB.

Kamera belakang berukuran 13 MP dengan f/2.0, autofokus lengkap dengan dual-tone LED flash, dan kamera depan berukuran 5 MP. Kapasitas baterai juga cukup besar, yaitu 3210mAh  dengan dukungan fitur fast charging.

+ Kamera Bagus

+ Baterai Besar

+ Performa Baik

+ Fast charging

ASUS Zenfone Selfie (Silver)

Asus-Zenfone-Selfie

Handset garapan ASUS ini juga jadi satu pilihan favorit, dengan fitur pamungkas yang sesuai namanya, yaitu terletak pada sensor kamera depan berukuran besar 13MP. Kamera depan Zenfone Selfie juga dilengkapi dengan dual-tone LED flash yang memaksimalkan fitur fotografi tersebut. Kamera belakang juga memiliki ukuran sensor yang sama yaitu 13 MP.

Namun tak cuma mengunggulkan kamera depan, spesifikasi yang dimilikinya juga tak kalah mumpuni. Antara lain SoC Snapdragon 615 dengan RAM 3GB dan internal memori 32 GB. Sehingga Zenfone Selfie memiliki performa yang cukup mengakomodir beragam kebutuhan. Layar besar berukuran IPS 5,5 inci dengan resolusi full HD 1080x1920p tentunya juga lebih memuaskan untuk menikmati konten multimedia ataupun bermain games. Zenfone Selfie memiliki baterai dengan kapasitas 3000mAh.

+ Kamera selfie 13 MP dengan Autofokus

+ Menu kamera yang sangat baik

+ Layar besar Full HD

+ RAM 3GB

+ Internal storage 32GB dengan SDCard slot

 

Redmi Note 3 (Gold)

Xiaomi-Redmi-Note-3

Redmi Note 3 diluncurkan di akhir 2015 lalu, dimana perangkat ini juga banyak diminati pengguna di tanah air. Pasalnya, memang perangkat ini punya spesifikasi yang mumpuni mulai dari SoC Helio X10 dari Mediatek, dengan RAM 3GB, dan baterai berkapasitas besar 4000 mAh. Performa Redmi Note 3 sangatlah mumpuni, dan juga ditambah fitur fingerprint sensor, membuat Redmi Note 3 bisa disebut sebagai produk high-end yang ditawarkan dengan harga low-end.

Redmi Note 3 memiliki ukuran layar 5,5 inci dengan fitur kamera belakang 13 MP, dan kamera depan 5 MP. Selain itu perangkat ini juga mendukung fitur  fast charging untuk pengisian dayanya.

Xiaomi sendiri juga akan meluncurkan Redmi Note 3 dengan versi SoC Snapdragon 650 di tahun 2016.  Namun untuk versi Mediatek Helio X10 sendiri belum resmi di rilis di tanah air, meski telah banyak beredar di pasaran.

+ Baterai besar

+ Fingerprint Sensor

+ Performa bagus

+ Fast Charging

+ Harga terjangkau

Hisense Pureshot Plus (Honorable Mention)

HiSense-PureShot+

Produk yang satu ini rupanya masih masuk di daftar smartphone terbaik. Setelah Hisense Pureshot mendapat predikat silver di kategori yang lebih rendah, Hisense PureShot Plus pun ikut masuk di daftar smartphone terbaik di kelas harga 2-3 juta rupiah. Alasannya masih sama, menawarkan fleksibilitas koneksi yang tinggi. Di era migrasi internet cepat ke jaringan 4G, Hisense Pureshot Plus memberikan keleluasaan pada pengguna untuk memilih jaringan 4G mana yang ingin mereka gunakan. Anda bisa menggunakan kartu Smartfren dan memanfaatkan jaringan 4G-nya sementara slot satunya menggunakan SIM card dari ISP lainnya. Anda bahkan dapat juga menggunakan jaringan 4G dari mobile ISP lain.

Hisense Pureshot Plus memiliki ukuran yang lebih besar yaitu dengan layar TFT 5,5 inci, SoC Snapdragon Octa-core 415, RAM 2 GB serta internal memori 16 GB. Kamera belakang berukuran 13 dan depan 5 MP. Meski hanya dengan baterai berkapasitas 2500mAh untuk layar besar, namun perangkat ini memiliki manajemen daya yang terbilang cukup baik.

+ Fleksibilitas koneksi

+ Kamera selfie dilengkapi flash

+ Layar besar

+ Daya tahan baterai baik

 

Baca juga: 

JR Award 2015 untuk 2016: Best Smartphone di Bawah 1,5 Juta

JR Awards 2015: Best Smartphone Rp 1,5 – 2 Juta

JR Awards 2015: Best Smartphone Rp 6 – 8 Juta

JR Award 2015 untuk 2016: Smartphone di Atas Rp 8 Juta

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…