Computex 2016: Berbagai Produk Komponen Baru di Booth Asus

Reading time:
June 6, 2016

Asus memamerkan banyak sekali produk baru mereka di booth mereka di Computex 2016 yang baru saja berlalu. Booth berukuran besar di lt. 4 Nangang Exhibition Hall tersebut memang bisa disebut sebagai salah satu booth terbesar di ajang tahun ini. Kami sempat mengelilingi booth tersebut untuk melihat produk-produk Asus apa saja yang mereka tampilkan, dan sebagian telah kami sampaikan pada Anda semua melalui beberapa artikel yang telah kami buat, yang bisa Anda lihat di sini.

ASUS-OP

Sebenarnya, di luar artikel-artikel tersebut, masih banyak sekali produk yang ditampilkan Asus di Computex 2016 ini. Oleh karena itu, kami akan mencoba merangkum produk-produk tersebut, terutama untuk produk komponen PC, dan menampilkannya untuk Anda dalam artikel booth raid ini! Mari kita mulai dari produk motherboard!

Motherboard

Asus - Motherboard - 01

Kami telah membahas beberapa produk motherboard dengan chipset Intel X99 dari Asus beberapa waktu lalu. Tentu saja, bukan hanya jajaran motherboard X99 itulah produk baru motherboard baru yang dihadirkan Asus di booth mereka di Computex 2016 ini. Mereka juga membawa serta berbagai motherboard mereka yang ada saat ini, dan juga beberapa produk baru. Beberapa produk baru tersebut adalah:

Asus - Motherboard - EX Series
Salah satu motherboard baru yang dihadirkan Asus adalah dari seri “Expedition” ini, dengan kode awal “EX”. Produk ini disebut Asus sangat cocok untuk penggunaan non-stop, dengan harga yang terjangkau. Bisa jadi, produk ini akan ditujukan untuk penggunaan di iCafe atau game center, yang memang butuh sistem yang terus menyala 24/7.
Asus - Motherboard - Sabertooth FX990 R3.0
Sabertooth 990FX R3.0 merupakan versi terbaru dari produk Sabertooth yang ditujukan untuk AMD AM3+, dengan chipset 990 FX. Motherboard ini juga dilengkapi dengan SafeSlot, seperti beberapa produk X99 baru Asus. Hanya saja, sistem tata cahaya di motherboard ini bukan menggunakan Asus AURA.

 

Asus - Motherboard - Mini STX
Asus menampilkan juga motherboard Mini STX mereka, yaitu motherboard terkecil yang masih dilengkapi dengan prosesor tipe soket, bukan tersolder permanen. Terdapat tiga varian motherboard yang ditampilkan Asus, satu dengan chipset Q170, dan dua dengan H110.

Gaming Gear

Beralih ke produk gaming gear dari Asus. Mereka menampilkan produk mouse, keyboard, dan headset terbaru mereka, dari keluarga Republic of Gamer (ROG). Berikut ini adalah produk-produk tersebut:

Asus - Gaming Gear - KB Claymore
Keyboard yang terlihat sebagai keyboard full-size ini sebenarnya memiliki modul keypad yang bisa dilepas dengan sangat mudah, dan bisa dipasang baik di sisi kiri maupun kanan keyboard. Modul keypad tersebut juga bisa difungsikan sebagai tombol macro ketika pengguna memainkan game. Claymore kompatibel dengan fitur AURA, dan akan tersedia dalam pilihan switch Cherry MX Red, Blue, Brown, dan Black. Fitur tambahan yang ada di keyboard ini memungkinkan pengguna melakukan kontrol kecepatan fan sistem dari kombinasi tombol shortcut, dan memantau suhu sistem dari perubahan warna backlight.
Asus - Gaming Gear - MS Spatha
Mouse Spatha ini juga merupakan gaming gear terbaru yang kompatibel dengan fitur AURA. Satu hal yang menarik dari mouse ini adalah kemampuannya untuk beroperasi sebagai mouse wired maupun wireless, dengan modul charger khusus yang kemungkinkan pengguna mengisi ulang daya baterainya dengan mudah. Mouse ini memiliki 12 tombol macro yang dapat digunakan pengguna untuk shortcut favorit di game-game tertentu.
Asus - Gaming Gear - Command Case
Command Case, koper khusus untuk membawa gaming gear ROG yang didesain khusus oleh Asus.

 

 

Asus - Gaming Gear - Ranger Backpack
Backpack Ranger, dan juga Ranger Compact Case, yang didesain khusus untuk membawa beberapa tipe laptop gaming ROG dan juga mouse ROG.
Asus - Gaming Gear - HS Centurion
Headset Centurion ini hadir dengan tata suara 7.1 channel, dengan earcup yang bisa diganti sesuai dengan pilihan bahan penggunanya.

Wireless Networking

Berikutnya, kami akan membahas beberapa produk wireless networking baru yang ditampilkan Asus di Computex 2016 ini.

Asus - Networking - PCIe WiFi AC Adapter
Asus menambah jajaran produk wireless adapter untuk WiFi AC dalam wujud PCIe card, dengan kecepatan hingga AC3100.
Asus - Networking - USB WiFi AC Adapter
Sementara untuk adapter dengan interface USB, Asus menghadirkan produk USB-AC68 dengan standar AC1900.
Asus - Networking - VPN WiFi AC Router
Asus juga membawa serta router BRT-AC414. Produk ini merupakan VPN router, dengan dukungan WiFi AC, standar AC1200.
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…