Direct Release: Partisipasi GReS Studio, Satu-satunya Exhibitor dari Indonesia dalam COMPUTEX TAIPEI/ InnoVEX 2017 Taipei, Taiwan

Reading time:
May 31, 2017
Perwakilan TCA saat memberikan sambutan di acara pembukaan Computex 2017.

Bersama ini kami ingin memberikan informasi mengenai diadakannya pameran Innovex yang merupakan bagian dari trade show Computex 2017, salah satu trade show teknologi Internet of Things terbesar yang diadakan di Taipei, Taiwan. Pameran ini adalah pameran yang difokuskan untuk memperkenalkan perusahaan-perusahaan besar dan Start Up (rintisan). Pameran ini diselenggarakan di gedung Taiwan Trade Center 3 pada tanggal 30 May – 1 June 2017 dari jam 9.30 – 18.00 setiap harinya. Informasi lengkap mengenai pameran ini dapat dilihat pada http://innovex.computex.biz/2017/showRwd.

Pada pameran Innovex di Computex 2017 ini, perusahaan kami yaitu GReS Studio turut berpartisipasi dalam pameran ini. GReS Studio adalah perusahaan yang bergerak dibidang pengembangan teknologi yang berbasis pada teknologi IOT (Internet of Things) yang sedang trend pada saat ini. Produk awal yang dibuat dan diperkenalkan oleh GReS Studio dalam pameran ini adalah GReS Envimo. Selain GReS Envimo, GReS Studio juga sedang mengembangkan produk-produk lainnya yang berbasis teknologi IOT dan penerapan teknologi hijau pada bidang-bidang lainnya.

GReS Envimo adalah produk teknologi hijau (green technology) seukuran saku (pocket size) untuk melakukan pemantauan dan pengukuran terhadap beberapa jenis gas yang berbahaya terhadap kesehatan, yaitu Carbon Monoksida (CO) dan Carbon Dioksida (CO2). GReS Envimo juga melakukan pengukuran Particulate Matter (PM), yaitu partikel-partikel sangat kecil dalam bentuk padat atau cair yang berada di udara. Dalam jumlah yang besar, Particulate Matter ini dapat membahayakan kesehatan bila kita terpapar dalam jangka waktu panjang. GReS Envimo juga memberikan informasi mengenai beberapa variable lingkungan lainnya yaitu Suhu (Temperature), Kelembaban (Humidity), dan Tekanan (Pressure). GReS Envimo adalah produk berbasis IOT (Internet of Things) sehingga dapat mengirimkan data-data hasil pengukurannya melalui koneksi WiFi ke ke server tertentu di Internet dan data-data tersebut dapat dibaca dan diakses melalui browser computer dari semua tempat selama ada akses internet. Informasi lebih lengkap dapat dilihat pada website kami, http://GReSStudio.com.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai pameran Innovex dan rencana pengenalan produk GReS Envimo dari GReS Studio pada pameran ini. Kami sangat mengharapkan agar redaksi Jagat Review dapat mengirimkan wartawannya untuk melakukan peliputan pameran dan pengenalan produk kami tersebut. Kami adalah satu-satunya perusahaan dari Indonesia yang berpartisipasi sebagai exhibitor pada Computex/Innovex 2017 ini. Booth kami adalah G0556a dalam Taiwan Trade Center 3 (TWTC Hall 3), yang berada di sebelah gedung Taipei 101.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…