Review Graphics Card: NVIDIA GeForce GTX 1070 Ti ‘Founders Edition’

Reading time:
November 2, 2017

Konsumsi Daya

Power FS Power AoTS

Pengukuran dilakukan dengan menggunakan alat Watts Up Pro. Konsumsi daya yang kami ukur di sini merupakan konsumsi daya dari seluruh sistem, minus monitor.

Terkait konsumsi daya, terlihat, GeForce GTX 1070 Ti membutuhkan daya yang lebih besar dari GTX 1070, tetapi masih di bawah GTX 1080. Hal ini terbilang wajar, mengingat posisi graphics card ini memang ada di antara keduanya. Walaupun begitu, perlu diperhatikan bahwa konsumsi daya graphics card ini terpaut sangat tipis sekali dengan GTX 1080, setidaknya berdasarkan pengujian yang kami lakukan ini.

 

Kesimpulan

NVIDIA GeForce GTX 1070 Ti FE 12

 

 

Performance Summary Rev 1.0

 

Berdasarkan ringkasan hasil pengujian yang kami lakukan, GeForce GTX 1070 Ti ini terlihat menawarkan performa di antara GeForce GTX 1070 dan GeForce GTX 1080, yang memang sesuai dengan posisinya di tengah jajaran produk GeForce GTX 10 Series. Anggota keluarga terbaru GTX 10 Series, dengan arsitektur Paskal, ini menawarkan performa sekitar 5% ~ 7% di bawah GeForce GTX 1080. Sementara dibandingkan dengan GTX 1070 HOF, performa yang ditawarkan oleh GTX 1070 Ti ini lebih tinggi sekitar 4% ~ 9%.

Satu hal yang perlu diingat, GTX 1070 HOF dari GALAX yang kami gunakan sebagai pembanding kali ini menawarkan clock di atas standar yang ditetapkan oleh NVIDIA. Sehingga performanya pun pasti akan berada di atas GTX 1070 standar. Oleh karena itu, jarak 4% ~ 9% yang kami dapatkan di pengujian ini bisa saja makin jauh bila GTX 1070 Ti ini dibandingkan dengan GTX 1070 yang berjalan di clock standar.

NVIDIA GeForce GTX 1070 Ti FE 14
GeForce GTX 1080 FE (atas) dan GeForce GTX 1070 Ti FE (bawah)

Bicara mengenai GeForce GTX 1070 Ti Founders Edition ini sendiri, NVIDIA masih mempertahankan desain mereka untuk graphics card yang satu ini, tetap serupa dengan GeForce GTX 10 Founders Edition yang sebelumnya telah beredar. Secara umum, built quality dari graphics card ini terbilang baik, dan desainnya pun masih bisa dikatakan menarik. Ukuran dari graphics card ini terbilang besar, sehingga mungkin sedikit mengganggu bagi yang memiliki casing dengan ruangan yang sempit.

Satu hal yang masih agak sedikit mengganggu, NVIDIA memilih untuk menjaga suhu di angka yang cukup tinggi, sekitar 82°C, di graphics card ini, mirip dengan yang mereka lakukan di graphics card Founders Edition mereka yang lain. Angka ini masih cukup jauh di bawah suhu operasi maksimal yang diinformasikan oleh NVIDIA, yaitu 94°C, dan tentunya pengguna masih bisa mencoba mendapatkan suhu yang lebih rendah saat graphics card bekerja keras dengan meningkatkan secara manual kecepatan putaran kipas. Sayangnya, hal itu akan berimbas pada tingkat kebisingan yang meningkat, di mana hal ini memang wajar terjadi di graphics card dengan kipas tipe blower seperti ini.

NVIDIA GeForce GTX 1070 Ti FE 18

NVIDIA menyebutkan bahwa graphics card GeForce GTX 1070 Ti Founders Edition ini memiliki MSRP di kisaran USD 499, yang kurang lebih setara dengan Rp 6.1 juta. Sayangnya, kemungkinan besar harga ini tidak akan bisa dijumpai untuk graphics card GTX 1070 Ti yang dijual di Indonesia, setidaknya di awal kehadirannya, mengingat masih banyak graphics card GTX 1070 yang ditawarkan di harga yang lebih tinggi dari Rp 6.1 juta. Penasaran dengan graphics card GTX 1070 Ti yang akan ditawarkan oleh berbagai vendor? Anda bisa melihat artikel parade kami yang telah dimuat beberapa waktu lalu!

Atau, penasaran dengan potensi dari GeForce GTX 1070 Ti ini bila di-overclock? Tim Jagat OC telah melakukan pengujian singkat untuk melihat seperti apa potensi overclocking dari GPU baru itu. Artikel terkait bisa dilihat di sini: Overclocking NVIDIA GeForce GTX 1070 Ti FE

Keterangan Tambahan:

  • Produsen: NVIDIA
  • Info: www.nvidia.com
  • Harga: NVIDIA MSRP US$ 449 (GeForce GTX 1070 Ti Founders Edition)
Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Bodi MSI Prestige 13 AI EVO A1M Form Factor Clamshell…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Bodi Form Factor Clamshell Material Polycarbonate Warna Blue Terlihat kalau…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Bodi dan Desain Form Factor Clamshell Material Aluminium untuk punggung…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…