Review Storage: Samsung 970 EVO M.2 NVMe 1 TB

Reading time:
May 15, 2018
DSCF9321

Pada akhir April lalu, Samsung kembali menggebrak persaingan pasar SSD consumer dengan memperkenalkan keluarga terbaru dari SSD M.2 NVMe andalannya yaitu 900 Series. SSD dengan mengusung form factor M.2 2280 milik Samsung ini diberi nama 970 Series yang tentunya merupakan generasi terbaru dari seri sebelumnya, 960 Series. Selain menawarkan dua versi pilihan, antara lain EVO dan PRO serta beberapa pilihan kapasitas, Samsung mengemas SSD barunya ini dengan spesifikasi terbaru dan memiliki ketahanan lebih baik dibanding generasi sebelumnya.

Seperti yang sempat kami informasikan melalui kehadiran Samsung 970 Series ini minggu lalu, salah satu seri SSD dari Samsung ini telah hadir di meja pengujian kami, SSD Samsung 970 EVO. Ingin tahu lebih jauh tentang SSD terbaru dari Samsung ini? Berikut kami hadirkan hasil ulasan lengkapnya untuk Anda.

Paket Penjualan

DSCF9322
Box tampak depan
DSCF9323
Box tampak belakang
DSCF9324
DSCF9330
Paket penjualan SSD Samsung 970 EVO 1 TB

Dalam paket penjualan yang tersaji, kali ini Samsung mencoba memberikan tampilan yang berbeda dari seri-seri sebelumnya. Bila sebelumnya tidak disertakan penutup, kali ini pada SSD Samsung 970 EVO dilengkapi penutup dari plastik mika. Buku panduan yang menjadi pelengkap dari paket penjualannya juga tetap turut disertakan dan kini diletakan di bawah SSD.

Paket penjualan yang tersaji dari 970 EVO ini mungkin memang terlihat minim. Akan tetapi, Samsung melengkapi beberapa dukungan lengkap, mulai dari driver NVMe dan Magician Software yang dapat Anda peroleh dengan mengunduhnya melalui situs resmi Samsung.

Samsung 970 EVO 1 TB

DSCF9329

Saat pertama kali diperkenalkan, pihak Samsung menyatakan bahwa SSD Samsung 970 Series ini hadir dengan standar dan spesifikasi terbaru dibanding seri terdahulunya. Samsung 970 EVO ini merupakan generasi kedua dari 900 Series yang menawarkan performa tinggi melalui spesifikasi terbaru. SSD ini mengandalkan chip V-NAND Samsung 64 Layer 3D TLC dan dipadankan dengan kontroler terbaru Samsung, yakni Samsung Pheonix.

Untuk urusan performa, perpaduan antara chip V-NAND Samsung 64 Layer 3D TLC dan kontroler Samsung Pheonix diklaim mampu menawarkan kecepatan sequential read hingga 3,500 MB/s dan kecepatan sequential write hingga 2500 MB/s. Kemampuan yang dicapai SSD ini juga berkat penggunaan antarmuka PCI Express 3.0 x4 (theoretical bandwidth 3940 MB/s) dan tentunya telah dilengkapi dengan protokol NVMe.

DSCF9333

Samsung 970 EVO yang mampir ke meja pengujian kami ini memiliki kapasitas 1 TB. SSD ini. Peningkatan yang signifikan dari Samsung 970 EVO 1 TB ini terlihat dari tingkat daya tahan yang ditawarkannya mencapai hingga 600 TBW. Lebih tinggi dibanding seri terdahulu dengan kapasitas yang sama yaitu Samsung 960 EVO 1 TB yang hanya mencapai 400 TBW.

SSD Samsung 970 EVO ini juga memiliki rancangan yang sama seperti seri terdahulu dengan menghadirkan teknologi Dynamic Thermal Guard. Teknologi ini mampu untuk mempertahankan performa maksimal bahkan pada saat kondisi ekstrim sehingga mampu mencegah terjadinya overheating saat beroperasi.

DSCF9334

Samsung menyediakan 4 pilihan kapasitas untuk 970 EVO ini di antaranya 250 GB, 500 GB, 1 TB dan 2 TB. Beberapa feature esensial seperti, Intelligent TurboWrite, TRIM, Garbage Collection, Device Sleep dan Enkripsi AES 256-bit juga telah disematkan pada Samsung 970 EVO ini. Mulai penasaran dengan performa pada SSD yang memiliki MTBF 1.5 juta jam ini? Berikut hasil pengujiannya kami hadirkan untuk Anda.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…