TUF Gaming FX505 dan FX705 – Laptop Gaming Murah dari ASUS dengan Layar 144 Hz

Reading time:
August 30, 2018
ASUS TUF Gaming FX505 01

Tidak hanya memperkenalkan ROG Zephyrus S GX531 dan ROG STRIX GL704, ASUS juga akan memamerkan produk laptop gaming terbaru lainnya yaitu TUF Gaming FX505 dan FX705 di ajang IFA 2018, Berlin – Jerman. ASUS sendiri menempatkan lini laptop gaming TUF Gaming satu tingkat dibawah lini ROG dengan harga jual lebih ekonomis. Akan tetapi tentu saja tidak ada kompromi untuk performa pada lini TUF Gaming ini mengingat ia juga ditenagai prosesor Core i 8th Gen “Coffee Lake” dan graphics card GeForce GTX 10 Series. Pada konfigurasi paling tinggi, TUF Gaming FX505 dan FX705 dilengkapi prosesor hexa-core Core i7 8750H dan graphics card GeForce GTX 1060 6 GB. Sementara dukungan maksimal kapasitas memori/RAM adalah 32 GB dengan konfigurasi storage menggunakan SSD M.2 ditambah HDD/SSHD SATA 2,5 inci.

ASUS TUF Gaming FX505 02

Salah satu perubahan signifikan yang diberikan ASUS pada TUF Gaming FX505 dan FX705 ada pada desain bingkai layar yang lebih tipis dibandingkan pendahulunya. Desain layar seperti ini juga diterapkan ASUS pada ROG Zephyrus S GX531 serta ROG STRIX GL504/GL704. Pada FX505 ukuran tebal bingkai hanya sebesar 6,5 mm sementara pada FX705 sebesar 7,18 mm saja. Bingkai lebih ramping membuat ukuran bodi FX505 menyusut menjadi 36,04 x 26,2 cm untuk sisi panjang dan lebar. Sebagai pembanding FX504 memiliki ukuran bodi lebih besar yaitu 38,4 x 26,2 cm. Dengan tebal bingkai makin ramping juga membuat pandangan pengguna bebas distraksi dan dapat lebih fokus pada apa yang ditampilkan oleh layar. Tidak sampai disitu saja, ASUS pun meningkatkan kemampuan panel layar dari sebelumnya 120 Hz pada FX504 menjadi 144 Hz pada FX505 dan FX705. Tipe panel yang digunakan adalah IPS-Level dengan tingkat color gamut 100% sRGB.

Untuk TUF Gaming FX505 ukuran layar adalah 15,6 inci dengan resolusi Full HD/1920×1080 piksel. Sementara FX705 memiliki ukuran layar 17,3 inci dengan resolusi layar juga Full HD/1920×1080 piksel.

ASUS TUF Gaming FX505 03

Sejalan dengan namanya, TUF yang merupakan lafal pengucapan dari kata tough (kuat, tangguh), laptop gaming TUF Gaming FX505 dan FX705 telah memenuhi standar MIL-STD-810G yang menjami durabilitas lebih baik untuk guncangan serta getaran.

ASUS TUF Gaming FX505 04

Komponen keyboard TUF Gaming FX505 dan FX705 pun kini lebih istimewa dengan sejumlah teknologi lini ROG di dalamnya seperti teknologi Overstroke yang memastikan tingkat actuation tombol lebih cepat dibandingkan keyboard konvensional serta cekungan sedalam 0,25 mm mencegah jari terpeleset dari tombol dengan tingkat travel distance sejauh 1,8 mm. Keyboard TUF Gaming FX505 dan FX705 juga diklaim memiliki durabilitas tinggi dengan daya tahan 20 juta kali penekanan untuk setiap tombolnya. Tentu saja keyboard juga dilengkapi lampu backlit dengan warna dan efek cahaya yang dapat diatur sesuka hati.

ASUS TUF Gaming FX505 05

TUF Gaming FX505 dan FX705 dilengkapi sistem pendingin HyperCool yang juga mewarisi sejumlah fitur andalan dari ROG Series seperti Anti-Dust Cooling dimana ASUS menambahkan sebuah terowongan khusus untuk menangkap sekaligus membuang debu sehingga tidak menunpuk diruang tempat kipas berada. Membuat performa kipas tetap optimal dalam durasi lama. Sistem pendingin ini pun dilengkapi dua kipas dengan tiga area disipasi panas. Trapezoid Cut pada “rumah” layar juga membuat engsel layar dapat diposisikan seperti pada gambar tanpa menutupi lubang ventilasi pembuangan udara panas. Alhasil tebal laptop dapat dibuat setipis mungkin karena posisi engsel tidak berada di atas bodi utama laptop melainkan sejajar.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…