ZADAK Luncurkan Memori ZADAK Shield Double Capacity dengan Kecepatan Hingga DDR4-3600!

Reading time:
October 10, 2018

Menyambut kehadiran chipset motherboard terbaru Intel Z390, ZADAK meluncurkan double capacity memory dengan kapasitas 32 GB per-modul/keping berkat hasil kerja sama dengan tim ASUS ROG. Kehadiran double capacity memory ini membawa pengaruh yang cukup besar kepada motherboard yang hanya memiliki dua slot DIMM. Sebelumnya motherboard dengan dua buah slot DIMM hanya dapat mengakomodir kapasitas maksimal 32 GB. Sementara dengan double capacity memory, motherboard dengan dua slot DIMM dapat menggunakan memori dengan kapasitas maksimal 64 GB.

1

ZADAK sendiri mengatakan bahwa memori Shield DC DDR4 ini menggunakan PCB custom khusus sehingga mampu menampung kapasitas 32 GB memori per-modul/keping. Selain itu ZADAK juga mengatakan bahwa IC yang digunakan untuk Shield DC ini telah melewati proses seleksi sangat ketat, dengan satu buah IC didapatkan dari 10000 IC. Dengan melakukan hal tersebut ZADAK dapat memperoleh sebuah modul double capacity memory yang sangat stabil dijalankan bahkan hingga pada frekunesi tinggi DDR4-3600!

2

Berbicara mengenai spesifikasi, ZADAK akan menghadirkan fitur AURA2 Sync dari ASUS dan memori ini diciptakan untuk berjalan sempurna di motherboard ASUS. Modul double capacity memory dari ZADAK pada saat ini sudah divalidasi pada motherboard ROG Maximus XI Apex, ROG Maximus XI Gene, dan ROG Strix Z390i Gaming. Spesifikasi ZADAK Shield DC yang tersedia saat ini adalah DDR4 3000 14-14-14-34, DDR4-3200 14-14-14-34, dan DDR4-3600 yang hingga saat ini masih belum kami ketahui timing nya.

3 1

Secara desain ZADAK Shield DC ini terlihat sangat futuristik, heatsink yang digunakan pada memori ini bewarna hitam dan terbuat dari bahan aluminum dengan ketebalan 1,5 mm. Pada bagian atas heatsink ini juga terdapat bar aluminum bewarna silver dengan chamber kecil ditengah nya untuk iluminasi pencahayaan RGB. Perlu diingat juga bahwa PCB ZADAK Shield DC DDR4 ini akan sangatlah tinggi, memori ini akan terlihat sangat besar jika dibandingkan dengan memori DDR4 pada umumnya

4

ZADAK Shield DC ini akan segera hadir kepasaran pada akhir bulan October 2018 nanti. Kehadiran memori ini ditargetkan untuk enthusiast user dan gamer yang menginginkan memori dengan kapasitas maksimal pada motherboard dengan dua slot DIMM. ZADAK Shield DC DDR4 akan hadir pada kisaran harga MSRP USD $799/$899/$999 kecepatan 3000/3200/3600. Konfigurasi yang akan hadir kepasaran adalah 64 GB Kit (2x 32 GB).

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…