Hands-On Review Motherboard Gigabyte X399 Aorus Xtreme

Reading time:
November 16, 2018

Kesimpulan

Motherboard Gigabyte X399 Aorus Xtreme merupakan motherboard X399 refresh pertama yang masuk ke lab. Jagat Review, dan kami sangat terkejut dengan desain motherboard ini. Sebelumnya kami melihat bahwa motherboard ini akan sama saja seperti motherboard X399 lainya. Namun, X399 Aorus Xtreme ini secara nyata terlihat dan sangat terasa kekar saat kami pegang.

aaaaa

Secara penampilan, kami merasa bahwa Gigabyte X399 Aorus Xtreme ini merupakan yang terbaik di antara motherboard X399 milik Gigabyte Aorus lainya. Kami juga sangat menyukai RGB lighting yang dimiliki X399 Aorus Xtreme, kami tidak lagi melihat adanya sebuah ‘bare’ LED RGB yang menyala dan memberikan warna cukup menusuk mata. Seluruh RGB lighting yang terdapat pada motherboard ini dilengkapi dengan diffuser bewarna putih susu untuk sedikit meredam RGB lighting. Dan Gigabyte Aorus berhasil mengimplementasikan nya pada motherboard ini. Zona RGB lighting pada motherboard ini juga tidaklah berlebihan, hanya terdapat pada I/O shroud, audio section, PCH Heatsink, dan sepanjang sisi kanan motherboard untuk memberikan efek glowing pada bagian belakang motherboard.

IMG 20181005 192441

Secara kualitas komponen yang digunakan pada motherboard ini, menurut kami sudah tidak perlu diragukan. desain VRM full digital dengan jumlah phase 10+3 (CPU + SOC), dengan mosfet yang digunakan adalah IR3578 yang menggunakan package exposed metal cap untuk membantu desipasi panas lebih baik. Dengan menggunakan 10 phase untuk CPU maka motherboard ini akan siap memberikan suplai 500A kepada CPU. Dalam arti lain motherboard ini siap menghadapi beban 1000Watt! Untuk mendukung kemampuan VRM motherboard ini, Gigabyte Aorus juga menyertakan heatsink yang sangat massive dengan desain fins array menyerupai tower heatsink yang dilengkapi dengan direct touch heatpipe. Hal ini membantu desipasi panas berkat surface area yang sangat luas. Tidak lupa juga bahwa VRM motherboard ini memiliki pendinginan ekstra berkat terdapat nya 2 buaf fan 3cm yang terdapat dibawah I/O shroud.

IMG 20181005 191924

Untuk slot ekspansi berbasikan PCIe motherboard ini menawarkan 4 buah slot PCIe x16 slot dan 1 buah PCIe x1 slot. Untuk storage juga motherboard ini menawarkan 3x M.2 slot yang bisa berjalan pada kecepatan PCIe Gen 3.0 x4, dan 6 buah port SATA III 6Gbps. Kemudian motherboard ini juga memiliki 3 buah RJ45 port dengan 2 diantaranya adalah Intel Gbe LAN dan 1 nya lagi adalah AQUANTIA 10Gbe LAN. Dan tidak ketinggalan juga motherboard ini memiliki modul Wi-Fi Dual Band 802.11AC + Bluetooth 4.2

IMG 20181009 134155

Fitur-fitur lain seperti tombol power dan clear CMOS pun juga dimiliki oleh motherboard ini, kemudian juga kami sangat senang melihat adanya switch selector BIOS dan dual/single mode BIOS. Dengan terdapat nya fitur tersebut kami merasa bahwa motherboard ini juga memberikan beberapa fitur Overclocking.

1 1

Akhir kata jika Anda membutuhkan motherboard X399 refresh dengan kemampuan dan build quality mumpuni motherboard ini merupakan salah motherboard X399 terbaik yang dapat anda temukan dipasaran saat ini. Motherboard ini juga memberikan dukungan penuh kepada prosesor Threadripper 29990WX, dan prosesor tersebutlah juga yang membuat Gigabyte Aorus mengeluarkan motherboard ini.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Bodi MSI Prestige 13 AI EVO A1M Form Factor Clamshell…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Bodi Form Factor Clamshell Material Polycarbonate Warna Blue Terlihat kalau…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Bodi dan Desain Form Factor Clamshell Material Aluminium untuk punggung…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…