Computex 2019: Gigabyte Rilis Laptop Content Creator dengan Layar 4K OLED

Reading time:
May 29, 2019
Gigabyte Aero 15 Computex 2019 Launch 01

Setelah jamak digunakan pada perangkat Smartphone, mungkin beberapa dari Anda berpikir kapankah era layar OLED akan mulai merambah Laptop. Siapa menyangka jika gelaran Computex 2019 menjadi pertanda dimulainya era Laptop dengan layar OLED. Sejumlah produsen Laptop ternama mulai memperkenalkan produk Laptop terbarunya dengan layar OLED seperti Gigabyte. Dengan kemampuan menghasilkan warna sangat akurat, Laptop dengan layar OLED tentunya akan menjadi mesin impian kalangan Content Creator.

Gigabyte Aero 15 Computex 2019 Launch 02
AERO 15

Di hari pembukaan Computex 2019, Gigabyte meresmikan produk Laptop Aero Series generasi terbaru mereka dengan layar OLED. Memang tidak aneh jika Gigabyte menjadikan Aero Series sebagai produk Laptop pertama mereka dengan layar OLED. Aero Series saat ini diposisikan sebagai produk Laptop untuk kalangan Content Creator dimana komponen layar memegang peranan sangat vital. Terlebih untuk mereka yang membutuhkan sebuah hasil cetak yang identik seperti terlihat pada layar.

Layar memang menjadi keistimewaan dari lini produk terbaru Laptop Gigabyte Aero Series. Gigabyte menyebutkan jika mereka menggunakan panel OLED/AMOLED dari Samsung dengan tingkat resolusi 4K/3840 x 2160 piksel. Panel yang digunakan memiliki tingkat Color Gamut 100% DCI-P3 dan telah mendukung standar DisplayHDR 400. Istimewanya lagi, warna setiap layar yang digunakan telah dikalibrasi secara akurat oleh X-Rite Pantone dan menawarkan Response Time 1 MS yang tergolong sangat cepat untuk jenis panel yang digunakan.

Laptop untuk kalangan Content Creator tentunya juga harus didukung performa Hardware super cepat sehingga pekerjaan dapat diselesaikan dalam waktu sesingkat mungkin. Oleh karena itu ia ditunjang spesifikasi Hardware layaknya sebuah Laptop Gaming seperti penggunaan prosesor 8-Core/16-Thread Core i9 9th Gen di konfigurasi tertingginya. Belum lagi ia ditunjang kartu grafis GeForce RTX 20 Series/16 Series yang telah dioptimalkan untuk mengakselerasi aplikasi Content Creation. Laptop ini juga mendukung kapasitas Memory/RAM hingga 32 GB dan konfigurasi Storage SSD NVMe PCIe RAID 0 dengan kapasitas total hingga 2 TB.

Gigabyte Aero 15 Computex 2019 Launch 03
AERO 17

Gigabyte kini menawarkan Laptop Aero Series dalam dua ukuran yaitu 15,6 inci dan juga 17,3 inci untuk mereka yang membutuhkan ruang kerja lebih luas. Sayangnya untuk versi 17,3 inci tidak tersedia pilihan panel OLED yang sama seperti dimiliki versi 15,6 inci.

Gigabyte Aero 15 Computex 2019 Launch 04

Pada peluncuran Gigabyte Aero Series kali ini, kami tidak menyangka jika Laptop ini akan hadir dalam dua pilihan warna, Black dan Silver. Gigabyte Aero 15 dengan warna Silver ini sukses menjadi pusat perhatian mata media IT yang meliput acara peluncuran Laptop ini. Menurut kami warna Silver membuat penampilan Gigabyte Aero 15 tampak mewah.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 11, 2024 - 0

Masuk First Take, Nobuo Uematsu Bawa OST Final Fantasy VII Rebirth – “No Promises to Keep”

Karir yang cukup panjang dan ragam karya yang tidak tergantikan…
March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…