Cooler Master Perkenalkan Jajaran Casing Terbaru

Reading time:
October 30, 2019

Salah satu produsen periferal PC ternama, Cooler Master, baru saja memperbarui tawaran casing mereka dengan menghadirkan tiga buah casing baru. Tiga casing tersebut terdiri dari satu casing khusus Mini-ITX dan dua casing silent. Ketiganya ditujukan untuk kelas harga yang cukup terjangkau, tetapi tetap dibekali dengan fitur-fitur khas Cooler Master.

H100 02
MasterCase H100

Casing Mini-ITX Murah: MasterCase H100

Casing ini disebut Cooler Master cocok untuk yang ingin membangun PC desktop dengan ukuran ringkas, bahkan yang cukup mudah dibawa bepergian. MasterCase H100 ini hanya bisa menampung motherboard dengan form factor Mini-ITX atau Mini-DTX, dengan dimensi keseluruhan 312 x 216 x 301 mm. Cooler Master menyebutkan bahwa casing ini bisa mengakomodasi CPU cooler hingga tinggi 83 mm dan graphics card hingga panjang 210 mm. Dukungan untuk sistem liquid cooling dengan radiator 120 mm atau 140 mm juga ditawarkan casing ini.

Untuk storage, MasterCase H100 ini menawarkan tempat untuk 4 buah HDD/SSD 2.5″ atau 1 HDD 3.5″ dan 3 HDD/SSD 2.5″. Sementara untuk front panel, casing ini menawarkan beberapa tombol, konektor, serta lampu indikator di bagian tersebut, yaitu tombol power dengan bentuk khas Cooler Master, tombol reset yang juga berfungsi sebagai tombol kontrol RGB, 2 port USB 3.0, 2 port audio, serta indikator power dan aktivitas storage. Area front panel casing MasterCase H100 ini ditempatkan di sisi miring antara bagian depan dan atas casing.

H100 Infographics 02

Cooler Master memberikan satu fan 200 mm di sisi depan casing ini. Terdapat fine mesh ventilation yang menutup sisi depan dan sebagian sisi atas casing ini. Satu hal yang menarik, untuk mendukung casing ini sebagai rumah PC desktop yang mudah dibawa, Cooler Master juga menyediakan handle khusus di sisi atas casing.

Dua Casing Silencio Baru: untuk PC Hening

Beralih ke dua casing lain yang juga baru diperkenalkan Cooler Master, keduanya berasal dari keluarga Silencio, yaitu S400 dan S600. Keluarga Silencio ini didesain untuk menawarkan tingkat peredaman suara tinggi, yang cocok untuk yang menginginkan sebuah PC dengan tingkat kebisingan rendah. Kedua casing baru ini bisa dikatakan mirip, dengan desain serupa, tetapi memiliki ukuran yang berbeda. Silencio S600 ditujukan untuk menampung motherboard hingga form factor ATX, sementara Silencio S400 memiliki ukuran lebih kecil dan hanya bisa menampung motherboard hingga Micro-ATX.

Featured Image

Cooler Master menyebutkan bahwa mereka membangun kedua casing ini dengan mempertimbangkan penempatan komponen sound dampening. Kipas yang ditawarkan sebagai standar di kedua casing ini pun merupakan kipas Silencio FP 120 mm yang menghasilkan tingkat kebisingan rendah. Silencio S600 memiliki dimensi 478 x 209 x 470.5 mm, sementara Silencio S400 memiliki dimensi 418 x 210 x 408 mm.

Silencio S600 menawarkan dukungan untuk sistem liquid cooling dengan radiator hingga 280 mm, graphics card hingga panjang 398 mm, serta CPU cooler dengan ketinggian hingga 166/167 mm, tergantung dari pilihan side panel yang digunakan, tempered glass atau steel. Sementara Silencio S400 menawarkan dukungan yang sama untuk radiator sistem liquid cooling, hingga 280 mm; graphics card hingga 319 mm, serta CPU cooler hingga tinggi 166/167 mm. Keduanya dibekali juga dengan drive bay 5.25″, yang ditempatkan di balik panel penutup depan dengan reversible mounting system, dan 4 buah drive bay 3.5″.

S400 System 04

Karena perbedaan ukuran, jumlah expansion slot yang ditawarkan pun berbeda, di mana Silencio S600 menawarkan 7 slot, dengan 5 buah drive bay 2.5″; sementara Silencio S400 menawarkan 4 slot, dengan 4 buah drive bay 2.5″. Sedangkan untuk front panel, Cooler Master menempatkan 1 tombol power, 1 tombol reset, 2 port USB 3.0, 1 audio combo jack, serta 1 SD Card reader. Front panel ini ditempatkan di sisi atas casing, di area kanan depan.

Harga Terjangkau

Ketiga casing baru ini dipasarkan Cooler Master dengan harga yang terbilang terjangkau. MasterCase H100 dipasarkan dengan harga Rp 899.000. Silencio S600 disebut dipasarkan di harga Rp 1.499.000. Sementara untuk Silencio S400, dipasarkan di harga Rp 1.285.000.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…