Seminar Kupas Tuntas Teknologi Komputer di BINUS: Laptop untuk Kebutuhan Desain

Reading time:
November 28, 2019
DBX 5221

Pada Sabtu lalu (23 November 2019), Jagat Review dan Bina Nusantara (BINUS) University menggelar acara seminar dengan bertemakan “Kupas Tuntas Teknologi Terkini”. Acara yang berlangsung di kampus BINUS Alam Sutra ini disponsori oleh beberapa vendor PC terkemuka dunia di antaranya Acer, HP, Lenovo, MSI dan NVIDIA Studio dengan membahas beragam arahan dan solusi untuk para animator & contect creator profesional. Pada pembahasan tersebut, tidak hanya membahas kemampuan laptop-laptop yang ditampilkan oleh sponsor, tetapi kaitannya dengan kebutuhan animasi dan content creator di era saat ini yang dijelaskan oleh tim Jagat Review.

Laptop yang Cocok untuk Konten Kreator Profesional

DBX 5108

Acara yang dihadiri oleh lebih dari 100 orang ini, sebagian besar merupakan mahasiswa dari BINUS Alam Sutra. Terlihat para peserta yang mengikuti seminar ini sangat antusias dalam mengikuti tiap sesi yang diberikan oleh tim JagatReview. Laptop yang ditampilkan dari masing-masing vendor pada acara seminar ini di antaranya Acer ConceptD 7, Acer ConceptD 5 Pro, HP OMEN by HP 15-dc1077tx, HP MEN X 2S, Lenovo Legion Y740, Lenovo Legion Y540, MSI GS75 Stealth dan MSI GE65 Raider. Semua laptop yang ditampilkan ini telah ditenagai oleh prosesor Intel Core 9th Gen.

DBX 5060

Tim JagatReview melalui Dedy Irvan dan Alva Jonathan, menjelaskan bahwa memilih sebuah laptop untuk kebutuhan desain animasi dan content creator bisa dibilang gampang-gampang susah. Namun laptop-laptop ditampilkan ini sebagian besar telah memiliki spesifikasi yang dapat mendukung kebutuhan multimedia animasi dan content creator. Terlebih lagi, Acer yang kini telah memiliki ConceptD 5 Pro telah didukung oleh graphics card Quadro RTX 3000 yang memang ditujukan untuk para profesional kelas atas.

DBX 5075

Selain spesifikasi hardware, penggunaan panel layar pada laptop pun juga harus menjadi bagian aspek terpenting. Karena pengguna pastinya akan melakukan editing dan mendapatkan akurasi warna yang tepat, seperti penggunaan panel IPS dengan tingkat color gamut mencapai 100% sRGB, 100% AdobeRGB dan dukungan fitur Delta E<2.

Dukungan Thunderbolt 3 Menjadi Kelebihan

DBX 5069

Kemampuan tinggi dari deretan laptop yang dipamerkan oleh tim JagatReview memang sangat cocok digunakan untuk bekerja, terlebih lagi multimedia content creator. Beberapa di antaranya bahkan sudah dilengkapi dengan konektivitas Thunderbolt 3. Alva Jonathan mendemokan langsung keuntungan dari sebuah konektivitas Thunderbolt 3 pada sebuah laptop yang dapat dihubungkan ke perangkat external GPU enclosure berbasis interkoneksi Thunderbolt 3.

DBX 5067
Dedy Irvan, memegang SSD Eksternal berbasis interkoneksi Thunderbolt 3

Dengan memanfaatkan kartu grafis NVIDIA RTX 2080 SUPER di external GPU enclosure, performa CUDA rendering pada laptop bisa ditingkatkan karena GPU laptop dan GPU eksternal bisa dimanfaatkan untuk bekerja secara bersamaan. Hal ini tentu saja tidaklah mengherankan karena Thunderbolt 3 memiliki kemampuan transfer data hingga kecepatan 40 Gbps atau setara dengan 5 GBps. Oleh karena bentuk konektivitas Thunderbolt 3 mirip dengan USB Type-C, pengguna tentu saja dapat memanfaatkan konektivitas ini untuk mentransfer data ke eksternal storage SSD berkinerja tinggi yang sebagian besar menggunakan koneksi USB Type-C dan Thunderbolt 3.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…
March 28, 2024 - 0

Shift Up: Rambut Panjang EVE Tahan Pengembangan Stellar Blade Satu Tahun

Sebuah fakta yang tidak bisa dibantah bahwa seperti apa yang…