Review Lenovo Ideapad 330 (Celeron N4100) & S145 (AMD A4)

Reading time:

Setelah membahas berbagai laptop dengan range harga yang cukup tinggi beberapa waktu belakangan ini, saatnya Tim Jagat Review akan mengulas tentang laptop di rentang harga Rp 3 jutaan yang menurut kami masih tergolong menarik, unik dan lengkap.

Bagi para pembaca yang kerap mengikuti artikel dan pembahasan lengkap dari kami, mungkin sudah tahu bahwa biasanya kami lebih sering melakukan pembahasan laptop yang menggunakan SSD. Opsi menggunakan HDD sebagai storage utama memang membuat sebuah laptop akan memiliki harga yang lebih murah, akan tetapi kami melihat bahwa hal ini sedikit “sayang”, karena dengan menambahkan harga sedikit lagi, pengguna bisa mendapatkan laptop berkualitas yang menggunakan SSD.

DSCF9978

Tapi untuk kali ini, kami melirik setidaknya ada dua produk dari Lenovo, yaitu Lenovo Ideapad S145 dan Ideapad 330, di mana walau masih menggunakan HDD, ternyata memiliki keunikan tersendiri yang kerap terlewatkan.

Kali ini, kami akan membahas tentang Lenovo Ideapad S145 dan Ideapad 330 secara bersamaan.

Desain dan Spesifikasi

Kedua laptop ini sama-sama memiliki layar 14 inch dengan resolusi 1366 x 768 piksel, berpanel TN dan memiliki Anti-Glare. Keduanya juga sama-sama memiliki Wi-Fi AC serta Bluetooth. Namun, tentu saja ada perbedaan signifikan dari kedua laptop ini, yaitu dari segi spesifikasi lengkapnya.

DSCF9875 DSCF9870

Lenovo Ideapad S145 mengusung prosesor AMD A4-9125 (2C/2T) dengan Radeon R3 Graphics, RAM 4 GB DDR4-2133, serta storage HDD 1 TB. Konektornya terdiri dari DC In, HDMI, USB 2.0, 2x USB 3.1 Gen 1 untuk sisi kirinya, serta SD Card Reader, Audio Combo untuk sisi kanannya.

DSCF9939 DSCF9958

Sementara Lenovo Ideapad 330 mengusung prosesor Intel Celeron N4100 (4C/4T) yang dilengkapi UHD Graphics 600, RAM 4 GB DDR4-2400, serta storage HDD 1 TB. Konektor dari laptop ini hanya terdapat di sisi kiri saja yang terdiri dari DC In, Ethernet, HDMI, USB 2.0, USB 3.1 Gen 1, Audio Combo, dan SD Card Reader.

Hasil Pengujian

Untuk melakukan uji performa dari Lenovo Ideapad S145 dan Ideapad 330, kami menguji menggunakan benchmark yang biasa kami lakukan, yakni Cinebench R15 untuk menguji performa laptop secara keseluruhan dan Crystal DiskMark untuk menguji storage-nya.

Hasil dari Cinebench R15 untuk laptop Ideapad S145 dan 330 bisa dilihat sebagai berikut:

Cinebench R15 untuk Ideapad S145

Cinebench R15 IP S145

Cinebench R15 untuk Ideapad 330

Cinebench R15 IP 330

Sementara hasil dari performa kecepatan HDD menggunakan Crystal DiskMark bisa disimak berikut:

Crystal DiskMark Ideapad S145

IP S145 CDM

Crystal DiskMark Ideapad 330

IP 330 CDM

Tes Gaming

Harus diakui, memainkan game di kedua laptop ini mungkin terbilang cukup “maksa”, tetapi tidak ada salahnya untuk dicoba. Untuk tes gaming, kami menggunakan dua buah game yang terdiri dari Call of Duty: Modern Warfare 3 menggunakan setting paling rendah di 720p dan GRID Autosport dengan setting yang sama dengan CoD. Hasilnya kami temui sebagai berikut:

  • Call of Duty: Modern Warfare 3 (720p, Setting Paling Rendah)
    • Ideapad S145: 25 – 32 fps
    • Ideapad 330: 25 – 34 fps
  • GRID Autosport (720p, Setting Paling Rendah)
    • Ideapad S145: 35 – 55 fps
    • Ideapad 330: 30 – 50 fps

Daya Tahan Baterai

Dalam menguji daya tahan baterai, kami menggunakan dua cara, yaitu Video Playback resolusi 1080p yang diloop nonstop hingga baterai habis, serta melakukan Web Browsing. Hasilnya adalah sebagai berikut:

  • Video Playback (1080p)
    • Ideapad S145: 6 jam
    • Ideapad 330: 6 jam
  • Web Browsing
    • Ideapad S145: 5 jam 5 menit
    • Ideapad 330: 5 jam 20 menit
Charging IP S145 Charging IP 330

Sementara untuk tes Charging, untuk Lenovo Ideapad S145 membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam untuk terisi ulang penuh kembali. Dan Ideapad 330 sedikit lebih cepat dengan membutuhkan waktu sekitar 2 jam saja untuk bisa terisi ulang secara penuh.

CPU Heat IP S145 CPU Heat IP 330

Dan untuk suhu kerjanya, kami menguji dengan melakukan looping Cinebench R15. Dari hasil tersebut, Ideapad S145 memiliki suhu tertinggi hingga 50 derajat Celcius sementara Ideapad 330 memiliki suhu hingga 55-60 derajat Celcius.

Hal Menarik Lainnya

DSCF9884 DSCF9917 Copy

Apa saja yang sebenarnya membuat kedua laptop ini cukup menarik untuk dilirik, mengesampingkan spesifikasi dan performanya secara keseluruhan? Dari hasil pembahasan kami, Lenovo Ideapad S145 bisa terbilang menarik karena ternyata laptop ini memiliki slot M.2 PCIe 3.0 x3 yang berfungsi untuk menambah SSD NVMe ke laptop ini, dan telah dilengkapi dengan bonus Microsoft Office Home & Student 2019 dengan nilai hingga Rp 1,9 juta!

DSCF9943 DSCF9934

Sementara Lenovo Ideapad 330 menarik karena laptop ini masih memiliki DVD Writer untuk para konsumen yang masih membutuhkan fungsi optical drive, serta laptop ini merupakan laptop dengan prosesor Quad Core. Walau bukan sesuatu yang “wah” di mata sebagian konsumen, tetapi berbagai fitur unik tersebut bisa menjadi unggulan dari kedua laptop ini, terutama dengan harga Rp 3 jutaan.

Untuk harga dan detil lain dari kedua laptop Lenovo ini, bisa langsung disimak di video pembahasan lengkap kami:

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…