Radiasi Handphone – Part 1: Specific Absorption Level

Reading time:
June 10, 2010

Beberapa tahun lalu radiasi handphone terhadap manusia masih dianggap mitos. Sesuatu yang tidak membahayakan kesehatan manusia. Namun, beberapa tahun terakhir ini banyak penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan dunia untuk mengetahui seberapa jauh dampak dari radiasi tersebut. Hasil yang diperoleh adalah radiasi handphone sudah bukan merupakan mitos dan sangat mempengaruhi kesehatan manusia.

Man w mobilephone
Para pengguna handphone diseluruh dunia mencakup berbagai lapisan masyarakat

Dari penelitian tersebut diperoleh hasil yang menyatakan dampak dari radiasi handphone dapat menyebabkan kanker otak, tumor, dan alzaimer. Sementara itu, para peneliti dari ITB melakukan penelitian yang sama mengenai radiasi handphone dan menghasilkan kesimpulan bahwa radiasi handphone tidak hanya menyebabkan penyakit yang ditimbulkan terhadap otak saja, tetapi dapat menimbulkan penyakit lain. Hasil penelitian yang dilakukan oleh para peneliti di ITB juga menyebutkan bahwa radiasi yang dihasilkan oleh handphone dapat menyebabkan penurunan kualitas sperma sebanyak 30%.

Pertanyaan yang timbul adalah handphone apa saja yang memiliki radiasi paling tinggi? Dan handphone apa saja yang memiliki radiasi paling rendah? Menurut FCC (Federal Communication Commision) sebuah organisasi independen di Amerika Serikat menyatakan ada 20 handphone memiliki radiasi tinggi yang dijabarkan dalam tabel berikut :

NoManufactur/ModelSAR Level (Digital)
1Motorola V195s1.6
2Motorola Zine ZN51.59
3Motorola Rival1.59
4Kyocera Jax S13001.55
5Motorola VU2041.55
6RIM Blackberry Curve 8330 (Sprint)1.54
7RIM Blackberry Curve 8330 (U.S Cellular)1.54
8RIM Blackberry Curve 8330 (Verizon Wireless)1.54
9Motorola Crush1.53
10Nokia E71x1.53
11Pantech Matrix1.52
12LG Rumor 21.51
13RIM Blackberrry Bold1.51
14HTC SMT 58001.49
15Motorola Droid1.49
16Sony Ericsson W350a1.48
17LG Chocolate Touch1.47
18Nokia  2320 GoPhone1.47
19Palm Pixi Plus (Verizone Wireless)1.47
20T-Mobile Dash 3G1.47

Data diatas diperoleh dari FCC dengan cara melakukan pengujian produk dengan mengukur SAR (Specific Absorption Rate) pada saat handphone didekatkan pada telinga. Untuk sebuah handphone yang lulus uji dari FCC harus memiliki SAR 1.6 watt per kilogram (w/kg) atau di bawahnya.

Dari data diatas dapat dilihat Motorola menyumbangkan enam  jenis handphone yang memiliki tingkat radiasi yang paling tinggi. Setelah itu disusul oleh Kyocera dan RIM Blackberry dengan Curve 8330 dan Boldnya. Posisi terakhir dengan tingkat radiasi 1.47 dipegang oleh T-Mobile. Nokia, HTC, dan Sony Ericsson hanya menyumbangkan satu buah handphone yang memiliki tingkat radiasi cukup tinggi.

t mobile dash R
T-Mobile Dash 3G – Handphone dengan radiasi tinggi

Bagaimana dengan handphone yang memiliki radiasi cukup rendah? FCC sendiri juga menyediakan data tersebut. Data yang diperoleh dapat Anda lihat pada tabel berikut :

NoManufactur/ModelSAR Level (Digital)
1Beyond E-tech E60.109
2Samsung Eternity SGH-A8670.194
3Samsung Blue Earth0.196
4Samsung SGH-GH8000.23
5Samsung Soul0.24
6Samsung Impresion SGH A-8870.27
7Samsung Innov80.287
8Beyond E-Tech Duet D8880.32
9Samsung SGH-T2990.383
10Doro PhoneEasy 4100.445
11Motorola Devour0.45
12Samsung SGH-A1670.452
13Samsung SGH-i4500.457
14Samsung Rugby SGH-A837 (AT&T)0.46
15Samsung Propel Pro0.473
16Samsung Freeform0.48
17Samsung Gravity0.487
18HTC Imagio (Verizon Wireless)0.489
19Samsung Flight SGH-A7970.505
20Samsung Alias 2 SCH-U7500.541

Dari data di atas, Beyond E-Tech E6 menduduki peringkat pertama sebagai handphone yang memiliki tingkat radiasi cukup rendah. Sementara itu, Samsung menyumbangkan lima belas produknya dengan tingkat radiasi yang rendah. Beberapa produk lainnya yang memiliki tingkat radiasi rendah adalah Motorola , HTC, dan Doro.

gsmarena 001
Samsung Earth – Handphone dengan radiasi rendah

Pengaruh radiasi handphone terhadap kesehatan manusia memang cukup signifikan, apalagi terhadap anak kecil yang sedang mengalami perkembangan otak. Dampak yang diperoleh terakumulasi dalam kurun waktu yang cukup lama. Penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan dunia memperoleh data bahwa dampak yang akan terjadi dalam kurun waktu 10 tahun ke depan.

samsung soul
Samsung Soul – Radiasi handphone ini 0.24 w/kg

Masalah radiasi handphone ini tidak hanya menjadi perhatian dari FCC, beberapa  organisasi independen dunia lainnya juga melakukan hal yang sama. FCC sendiri menyediakan website untuk mengetahui seberapa besar radiasi handphone Anda. Anda cukup membuka batere dan melihat nomor FCC yang tertera dibagian belakang handphone Anda kemudian masukan nomor tersebut ke website FCC.

Melihat dampak dari radiasi handphone memang cukup mengkhawatirkan. Dalam memilih handphone nampaknya tidak hanya melihat feature dan performanya ataupun dari sisi harga saja. Namun, faktor seberapa besar radiasi yang dihasilkan oleh handphone tersebut juga harus menjadi perhitungan. Mempertimbangkan hal ini dalam memilih handphone merupakan salah satu investasi kesehatan di masa akan datang.

Ini adalah Part 1 dari artikel berseri “Radiasi Handphone” yang dipersembahkan oleh Jagat Review. Anda dapat melihat artikel Part 2: EWG Version di sini, serta bagian terakhir Part 3: Dampak Radiasi Terhadap Kesehatan.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…
March 28, 2024 - 0

Shift Up: Rambut Panjang EVE Tahan Pengembangan Stellar Blade Satu Tahun

Sebuah fakta yang tidak bisa dibantah bahwa seperti apa yang…