FKI 2010: HP Special Deal

HP kembali hadir di acara FKI. Mereka menawarkan beberapa seri printer terbarunya, seperti HP Photosmart, HP Deskjet Ink Advantage, HP Officejet All-in-One Printer dengan WiDI. Mereka juga hadir membawa beberapa program menarik yang hanya berlaku selama pameran ini saja.

Promo-promo yang HP hadirkan dalam ajang FKI kali ini adalah:
- Lucky Dip: untuk setiap pembelian produk InkJet Printer (semua tipe), Anda bisa mendapatkan hadiah langsung yang diperoleh dengan sistem redemption (Lucky Dip). Hadiah langsung yang bisa Anda menangkan antara lain HP Mini Note, Shopping Voucher Rp100.000,-, tas, payung, polo shirt, atau tas lipat. Khusus untuk FKI di Jakarta, Anda bisa mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan beberapa tiket perjalananan ke Singapura atau Bali; HP Mini Note, Handphone, dan berbagai hadiah menarik lainnya.
- Hot Kick Sale: pada jam-jam tertentu, HP akan mengadakan kompetisi Tendang Berhadiah. Anda bisa memasukkan bola ke beberapa lubang yang menentukan berapa besar diskon (40%, 50%, dan 60%) yang bisa didapatkan untuk beberapa seri printer. Seri-seri printer tersebut adalah Deskjet D2666, Deskjet F2410 AiO, dan Officejet 4660.
- Mystery Shopper: berlangsung di luar stand HP. Nantinya, akan ada beberapa orang yang menanyakan Anda mengenai HP Ink Advantage. Bagi yang mampu memberikan penjelasan terbaik, maka orang tersebut akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan beberapa hadiah rahasia.
- Live Testimonial Original Dream: Bagi Anda yang membagi pengalaman menggunakan produk HP, maka Anda berkesempatan mendapatkan hadiah langsung berupa merchandise.
- Triple Goal: Jika Anda membeli 6 set tinta HP 940 atau HP 920, maka Anda bisa mendapatkan HP Printer Officejet Pro 8500WL All in One atau HP Officejet 6500WL All in One. Anda bisa juga menyicil 6 set tinta tersebut dengan angsuran 0%.

Anda memiliki informasi special deal yang lain? Silahkan kirimkan informasi tersebut ke redaksi Jagat Review melalui email gunawan(at)jagatreview(dot)com!
Tags:
Load Comments