Video Chat Hingga 10 Orang dengan Skype Baru

Author
Deliusno
Reading time:
September 3, 2010

Skype baru-baru ini mengupdate aplikasi untuk Windows. Dengan adanya update tersebut, Skype telah memasuki versi 5 Beta 2. Ada beberapa penambahan feature baru, salah satunya adalah penambahan jumlah orang yang bisa bergabung di dalam sebuah video group chat. Apabila Skype 5 Beta 1 hanya mampu membuat penggunanya melakukan video chat group sampai dengan 5 orang saja, maka di versi terbarunya ini, Skype mengizinkan Anda untuk bertatap muka dengan 9 orang lainnya! Total akan ada 10 orang yang bisa saling melihat satu sama lain dalam waktu yang bersamaan! Untuk menggunakan feature ini, semua pengguna harus menggunakan Skype 5 Beta 2.

download 50 beta header

Skype juga mengubah tampilan dari aplikasinya ini. Selain itu, mereka juga menambah feature Skype Home, dimana Anda bisa mengikuti status dari kontak yang Anda miliki, mengatur profile picture dan tentu saja mengatur status Anda sendiri, menerima notifikasi akun, dan mempelajari feature-feature lain yang ada di Skype.

Update baru dari suatu aplikasi selalu menjanjikan perbaikan bug dan masalah yang ada di versi sebelumnya, begitu juga dengan aplikasi ini. Skype menjanjikan perbaikan di sana-sini untuk Skype 5 Beta 2 ini.

Sebaiknya Anda jangan menaruh harapan terlalu tinggi dulu untuk mendapatkan sebuah kualitas video chat group yang baik. Aplikasi ini masih dalam tahap Beta, sehingga biasanya akan ditemukan beberapa bug dan tentunya call drop.

Apa saja kegunaan video chat group hingga 10 orang ini? Anda setidaknya bisa bertemu dan berbicara dengan anggota keluarga yang menyebar di beberapa daerah. Anda juga bisa menggunakan feature tersebut untuk melaksanan rapat dengan beberapa rekan kerja Anda.

Anda sudah bisa meng-download aplikasi tersebut di sini. Untuk sementara, Skype 5 Beta 1 baru tersedia untuk platform Windows. Sedangkan untuk Mac, belum ada konfirmasi dan tanggal resminya.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…