Blog, Tempat Curhat Yang Salah

Reading time:
February 15, 2011

blogging kawan4Blog tidak hanya digunakan sebagai sarana berbagi informasi, tetapi seringkali juga digunakan sebagai sarana curhat dan berbagi opini. Natalie Munroe—seorang guru bahasa inggris di Central Bucks School District, Doylestown, Pennsylvania—menggunakan blog untuk mengungkapkan perasaan dan opininya mengenai murid-murid di kelasnya. Beberapa tulisan yang dimasukkan dalam blog tersebut seperti ditujukan kepada para orang tua murid dengan mengatakan hal-hal seperti: “Saya khawatir anak Anda akan melakukan penembakan di sekolah”, “Saya membenci anak Anda”, dan “Dia terlihat lebih pintar dari kenyataannya.”

Pada hari Rabu lalu diberitakan bahwa sekolah yang bersangkutan telah menskors Munroe, menyusul berbagai keluhan dari para orang tua murid yang sempat membaca blognya. Berbagai pendapat dilontarkan oleh para orang tua murid yang menyayangkan blog Munroe, yang mulai menjadi guru pada tahun 2006. Munroe pun tidak mengelak dan mengakui perbuatannya tersebut.

Natalie Munroe

Kasus penggunaan blog yang menyinggung banyak pihak juga terjadi di Italia. Hari Minggu kemarin pihak kepolisian Italia memblokir blog Savona e Ponente. Hal ini dilakukan menyusul blog yang ditulis oleh seorang jurnalis bernama Valeria Rossi yang berjudul “I want to kill Berlusconi”. Dalam blog tersebut Rossi mengatakan bahwa ia menginginkan kematian Silvio Berlusconi, Perdana Menteri Italia dan pemilik salah satu klub sepak bola terbesar di Eropa, AC Milan. Ia tidak hanya menginginkan kematian Berlusconi, tetapi mengaku siap untuk melakukannya sendiri. Ia juga mengaku tidak merasa bersalah sedikit pun atas pemikirannya ini.

Rossi mengatakan bahwa Berlusconi patut meninggal karena ia bukan seorang manusia, bukan seorang industrialis atau politisi, dan bukan seorang kriminal atau mafia, tetapi sebuah alien yang memiliki kekuatan hipnotis. Baginya, itulah satu-satunya alasan mengapa seseorang dengan tuduhan korupsi, pelanggaran pajak, penyalahgunaan kekuasaan, dan praktek prostitusi anak bisa meyakinkan para politisi dan mayoritas rakyat Italia untuk menunjuknya sebagai perdana menteri Italia selama hampir 20 tahun.

Valeria Rossi 2

Kedua kasus ini tentunya akan membawa para blogger yang bersangkutan ke dalam jerat hukum. Satu hal yang perlu kita sadari adalah kenyataan bahwa setiap tulisan yang kita masukkan ke dalam blog atau media lain yang terhubung dengan internet akan dapat dilihat dan dibaca oleh banyak orang, sehingga kita perlu ekstra hati-hati dalam memilih kata-kata dan kepada siapa blog tersebut ditujukan. Kalau kita ingin menghina orang lain, ada baiknya kita menoleh ke belakang, ke waktu sebelum internet atau bahkan komputer diciptakan, dan menulis pemikiran kita tersebut di diary pribadi.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…