Casual Games Membantu Menurunkan Tingkat Depresi

Reading time:
March 9, 2011
Bejeweled

Casual games—seperti Angry Birds, Bejeweled, dan Plants vs Zombies—biasanya hanya dimainkan untuk menghabiskan waktu tanpa banyak berpikir. Sebuah penelitian yang dilakukan di Universitas East Carolina, Amerika Serikat, membuktikan bahwa casual games memiliki kegunaan yang lebih dari itu. Penelitian ini dilakukan dengan membagi subjek yang berjumlah 59 orang ke dalam dua grup. Kedua grup tersebut dimasukkan ke dalam ruangan tertutup dan masing-masing orang dihadapkan pada sebuah komputer. Selama 30 menit, grup yang pertama diminta untuk membuka situs National Institute of Mental Health, sedangkan grup lainnya diminta untuk memainkan sebuah casual game.

Sebelum, sesudah, dan pada saat penelitian dilakukan, semua subjek diberikan tes psikofisiologi, biokimia, dan psikologi.  Dr. Carmen Russoniello, pemimpin penelitian ini, mengatakan bahwa hasil penelitian ini menunjukkan adanya penurunan tingkat depresi sebesar 57 persen pada subjek yang bermain casual game. Hebatnya lagi, penurunan tingkat depresi ini bertahan hingga sekitar satu bulan setelah bermain game.

Plants vs Zombies

Mengingat minimnya biaya yang perlu dikeluarkan untuk casual games dan kemudahan untuk mendapatkan jenis game ini, Russoniello berpendapat bahwa casual games dapat dijadikan alternatif pengobatan bagi pasien yang mengalami depresi. Ia mengatakan bahwa jenis game ini sebaiknya juga tersedia di klinik, situs pelayanan kesehatan online, dan dibagikan oleh para terapis sebagai bahan intervensi bagi para penderita depresi.

Source: The Register

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…