Operation Flashpoint: Red River – Saat Raksasa Biru Melawan Raksasa Merah!
Welcome to Fireteam Bravo
Fireteam merupakan kelompok tempur beranggotakan empat prajurit. Pada game ini, Anda selalu menjadi pimpinan dari Fireteam Bravo, salah satu dari tiga kelompok tempur di bawah pimpinan Knoxx. Jenis prajurit yang ada dalam Fireteam biasanya terdiri dari Rifleman, Grenadier, Scout, dan Auto Rifle. Sebelum memulai permainan, Anda dapat memilih salah satu jenis prajurit tersebut dan berkesempatan mengatur persenjataan yang dimiliki. Pemilihan jenis prajurit ini termasuk sangat penting, mengingat peran Anda dalam pertempuran bergantung pada hal ini.

Bila Anda menyukai pertempuran jarak menengah, pilihlah Rifle dan Auto Rifle. Persenjataan berat Auto Rifle (Light Machine Gun) yang mampu menghujani peluru sangat cocok untuk menekan posisi musuh supaya mereka dapat diserang dari samping. Saat itu terjadi, Anda cukup memerintahkan ahlinya pertempuran jarak dekat, yaitu Grenadier, untuk menyerang dari samping dan menghabisi musuh. Selain itu, Grenadier juga memiliki koleksi bahan peledak yang banyak, seperti Grenade Launcher dan granat. Kemudian, jangan lupakan peranan Scout untuk mendeteksi posisi musuh dan penyerangan jarak jauh dengan menggunakan senjata Sniper Rifle.
Komposisi Fireteam yang terdiri dari beragam kemampuan tersebut menuntut kerjasama tim yang kompak. Apalagi pada dasarnya Anda menyerang daerah yang dihuni musuh dengan jumlah yang lebih banyak dan dalam posisi bertahan. Selain itu, OFRR merupakan simulasi perang. Jadi, Anda dapat dengan mudah terbunuh akibat satu atau dua peluru musuh. Bila Anda beruntung, peluru musuh akan mengenai rompi antipeluru terlebih dahulu dan Anda akan mengalami pendarahan. Namun, bila pendarahan tersebut tidak segera disembuhkan, akibatnya akan sangat fatal dan nyawa Anda akan melayang. Untungnya, semua prajurit memiliki alat penyembuhan yang dapat menghilangkan segala jenis luka. Namun, Anda akan menjadi target empuk serangan musuh di saat menyembuhkan diri karena tidak dapat bergerak dan menyembuhkan diri membutuhkan waktu. Oleh karena itu, sembunyikan diri Anda sebelum mulai membalut luka!

Sebagai seorang pemimpin Fireteam, Anda akan diberikan kebebasan untuk memberikan perintah. Cukup tahan tombol untuk mengeluarkan roda perintah dan pilih perintah dengan menggunakan tombol gerakan (WASD). Beragam perintah dapat Anda berikan, seperti mengikuti Anda, mempertahankan bangunan, mengubah formasi tempur, membersihkan bangunan dari musuh, dan menyerang musuh dari sisi (Flank). Selain itu, pada beberapa kesempatan Anda juga diberikan kuasa untuk memanggil bantuan tempur, seperti artileri, serangan udara, dan mortar.
Perkembangan jenis prajurit yang Anda gunakan dapat ditemukan dalam game ini. Semakin lama Anda bertempur dengan satu jenis peran, levelnya akan meningkat. Setiap jenis prajurit memiliki sekitar 19 perlengkapan yang dapat dibuka selama permintaan levelnya terpenuhi. Setelah mencapai level 20, Anda dapat mengalihkan perhatian Anda untuk mengembangkan jenis yang lain. Namun, tidak tertutup kemungkinan pula untuk mengubah jenis tersebut di tengah jalan.

Perkembangan Anda juga didukung skill yang dapat ditingkatkan melalui poin skill. Setiap kali Anda berhasil meningkatkan rangking penyelesaian misi (terdiri dari tiga, yaitu Bronze, Silver, dan Gold), poin skill tersebut akan Anda dapatkan. Skill yang bisa Anda kembangkan sebaiknya disesuaikan dengan jenis prajurit yang digunakan. Tingkatkan akurasi Rifle bila Anda menjadi Rifleman dan tingkat keawasan penglihatan ketika menjadi Scout. Anda memiliki kebebasan bereksperimen dengan skill ini karena poin tersebut dapat di-reset kapanpun.















